Kompetensi Dan Kinerja Pegawai

36

2.3.2 Kompetensi Dan Kinerja Pegawai

Menurut Spencer dalam Moeheriono, 2010: 8 hubungan antara kompetensi dengan kinerja adalah sangat erat dan penting sekali, relevansinya ada dan akurat, bahkan karyawan apabila ingin meningkatkan kinerjnya seharusnya mempunyai kompetensi yang sesuai dengan tugas pekerjaannya the right man on the right job. Ruky dalam Sutrisno, 2012:209 berpendapat bahwa kompetensi terdiri dari sejumlah perilaku kunci yang dibutuhkan untuk melaksanakan peran tertentu untuk menghasilkan prestasi kerja yang memuaskan. Penentuan tingkat kompetensi dibutuhkan agar dapat mengetahui tingkat prestasi yang diharapkan untuk kategori baik atau rata-rata. Penentuan kompetensi yang dibutuhkan tentunya akan dapat dijadikan dasar bagi evaluasi kinerja. Oleh karenanya, pengelolaan sumber daya manusia harus dikelola secara benar dan seksama agar tujuan dan sasaran organisasi dapat dicapai melalui pengelolaan sumber daya manusia yang optimal. Berdasarkan penjelasan diatas, dibangun suatu hipotesis yang akan diuji yaitu: H 2 : Kompetensi Berpengaruh Terhadap Kinerja Pegawai. 2.3.3 Motivasi Kerja Dan Kinerja Pegawai Pada umumnya, perusahaan akan berusaha meningkatkan kinerja karyawan dalam perusahaannya. Ada banyak factor yang mempengaruhi kinerja tersebut, salah satunya adalah motivasi kerja. Motivasi sangat berpengaruh terhadap kinerja, apabila motivasi seseorang tinggi maka kinerja Universitas Sumatera Utara 37 karyawan terhadap perusahaan akan meningkat. Dimana karyawan tersebut akan berusaha utnuk mencari, menemukan atau menciptakan peluang, menggunakan kemampuan-kemampuannya untuk dapat meningkatkan kinerja yang tinggi. Sebaliknya, apabila motivasi karyawan rendah, maka kinerja karyawan akan menurun. Hal ini yang membuat karyawan bekerja tanpa tanpa tanggung jawab penuh terhadap pekerjaannya dan kurang berperilaku proaktif yang menghambat keberhasilan perusahaan dan mengakibatkan rendahnya kinerja itu sendiri. Berdasarkan Penjelasan diatas, dibangun suatu hipotesis yang akan diuji yaitu : H 3 : Motivasi Kerja Berpengaruh Terhadap Kinerja Pegawai. 2.3.4 Persepsi Pemanfaatan sistem informasi akuntansi, kompetensi dan motivasi kerja terhadap kinerja pegawai Dalam penelitian ini, peneliti menggunakan Uji Simultan Uji-F. Oleh karena itu, maka hipotesis yang akan diuji yaitu : H 4 : Persepsi pemanfaatan sistem informasi akuntansi, kompetensi dan motivasi kerja secara simultan berpengaruh terhadap kinerja pegawai Universitas Sumatera Utara 38

2.4 Review Penelitian Terdahulu