Perumusan Masalah PENDAHULUAN 1.1. Latar Belakang

9 • Pemanfaatan dan pemasangan Radar Pengawas Pantai.

1.3. Tujuan dan Sasaran

Tujuan dari penelitian ini adalah melakukan perancangan dan implementasi dari Radar Pengawas pantai ISRA yang akan dipasang dan dimanfaatkan untuk memonitor wilayah perairan strategis di wilayah NKRI. Prototip Radar Pengawas Pantai ini juga akan dites secara keseluruhan dalam mengetahui kinerja Radar. Serangkaian tes akan dilakukan yang melibatkan pihak pengguna seperti TNI-AL atau Direktorat Kenavigasian Ditjen Hubla Kemenhub. Sasaran kegiatan penelitian ini pada tahun 2011 adalah perangkat lunak software untuk pengolahan sinyal dan jaringan Radar, modul-modul perangkat keras, sistem antena Radar, sistem mekanik Radar, pengetesan modul-modul yang sudah dibuat dan melakukan uji kinerja Radar melalui pengujian bersama dengan calon user TNI-AL dan Ditjen Hubla, Kemenhub untuk feedback untuk penyempurnaan Radar supaya sesuai dengan standar-standar yang ada. Satu standar operational procedure SOP dari pengetesan dan pengujian Radar dapat dihasilkan melalui kegiatan ini.

1.4. Kerangka Analitik

Kerangka analitik yang digunakan adalah Radar Pengawas Pantai memiliki penggunaan yang strategis terutama untuk Negara Kepulauan seperti Indonesia. Rancang bangun Radar Pengawas Pantai dengan harga terjangkau, kandungan lokal tinggi, memiliki kerahasiaan dan keamanan data yang tinggi, memenuhi standarisasi yang ditentukan oleh IMO dan disertifikasi oleh lembaga berwenang merupakan satu tantangan untuk para peneliti Tim Radar ISRA di PPET-LIPI. Tim Radar di PPET-LIPI telah memiliki pengalaman sebelumnya melalui pembuatan prototip I dan II Radar ISRA. Selanjutnya Radar Pengawas Pantai ini akan dipasang dan dimanfaatkan untuk memantau wilayah perairan strategis di Indonesia. Satu standar operational procedure SOP yang baku dari pengetesan dan pengujian Radar harus dibuat.

1.5. Hipotesis

10 Penelitian ini bersifat terapan sehingga hipotesa yang bisa dibangun adalah apakah hasil desain Radar pantai dapat direalisasikan dan menunjukkan kinerja sesuai dengan spesifikasi yang telah ditentukan. Serta dapat memenuhi semua persyaratan yang tercantum dalam standar-standar didunia maritim.

II. PROSEDUR DAN METODOLOGI

Dalam kegiatan penelitian ini, metodologi yang digunakan adalah: • Rancang bangun perangkat lunak pengolah sinyal Radar dan jaringan Radar • Pembuatan perangkat keras Radar pantai • Pengujian dan pengetesan Radar pantai • Evaluasi dan Perbaikan • Seminar dan Publikasi Jadwal Kegiatan 2011 Bulan No. Tahapan Kegiatan 1 2 3 4 5 6 7 8 9 10 1 1 12 1. Rancang Bangun Perangkat Lunak Radar 2. Pembuatan Perangkat Keras Radar 3. Pengujian Perangkat Keras dan Lunak Radar 4. Sertifikasi Radar ISRA 5. Evaluasi dan Perbaikan 6. Publikasi Ilmiah