Peranan Sekretaris dalam Perusahaan

Dian Hidayatin Putri : Peranan Sekretaris Terhadap Kinerja Perusahaan Pada PT. Perusahaan Gas Negara Persero Tbk. Jl. Imam Bonjol no. 15 D Medan 20112, 2008. USU Repository © 2009 ANALISA DAN EVALUASI Berdasarkan uraian teoritis yang telah dikemukakan pada bab terdahulu maka penulis akan melakukan analisa dan evaluasi mengenai peranan sekretaris yang diterapkan pada PT. Perusahaan Gas Negara Persero Tbk adalah sebagai berikut:

A. Peranan Sekretaris dalam Perusahaan

Peranan sekretaris dalam membantu tugas-tugas pimpinan itu sangat penting, karena tanpa seorang sekretaris, pimpinan akan sulit melakukan pekerjaannya dengan baik. Peranan sekretaris pada perusahaan ini adalah peran sekretaris sebagai pemberi informasi, sebagai penerima telepon, dan sebagai perantara atau penghubung. Peran sekretaris sebagai pemberi informasi yang baik dapat meningkatkan kinerja pimpinan. Aktivitas sekretaris yang menyalurkan informasi kepada pimpinan secara jelas dan akurat sangat membantu dan memfasilitasi pimpinan untuk menjalankan fungsinya dengan baik, sehingga dapat memberikan pengaruh yang positif pada status dan performance PT. Perusahaan Gas Negara untuk jangka panjang. Peran sekretaris sebagai penerima telepon, bila seorang sekretaris menerima informasi yang disampaikan melalui telepon dengan baik serta menyampaikan informasi kembali melalui telepon tersebut sesuai dengan aslinya tanpa menambah atau mengurangi informasi tersebut, maka ini akan memberi keuntungan pada perusahaan. Oleh karena itu sekretaris harus dapat Dian Hidayatin Putri : Peranan Sekretaris Terhadap Kinerja Perusahaan Pada PT. Perusahaan Gas Negara Persero Tbk. Jl. Imam Bonjol no. 15 D Medan 20112, 2008. USU Repository © 2009 menangkap dan menerima pesan atau informasi dengan baik sehingga tidak mengecewakan pihak yang bersangkutan. Tetapi terkadang sekretaris menganggap pesan atau informasi yang diterima dari telepon itu bisa diingat. Padahal karena banyaknya pekerjaan terkadang sekretaris lupa akan pesan atau pun informasi yang diterima dari telepon, karena itu sekretaris harus selalu mencatat hal-hal yang dianggap penting agar tidak menyebabkan kerugian pada perusahaan. Peran sekretaris sebagai perantara atau penghubung erat kaitannya dengan komunikasi. Komunikasi yang baik dan sopan yang dilakukan oleh seorang sekretaris akan membawa keuntungan bagi perusahaannya, hal tersebut akan menciptakan suatu keadaan dan situasi yang baik diantara pimpinan dan karyawannya sehingga dapat menciptakan komunikasi yang lancar. Oleh karena itu sekretaris harus menguasai teknik berkomunikasi yang baik dan sopan agar tidak terjadi kesalahpahaman komunikasi antara pimpinan dan karyawan. Peran sekretaris akan sangat berpengaruh terhadap kinerja perusahaan karena berhasil atau tidaknya tujuan perusahaan yang telah ditetapkan sebelumnya tergantung dari kinerja seorang sekretaris itu sendiri. Sekretaris mempunyai peranan yang sangat penting terhadap kelancaran dan kemajuan perusahaan untuk masa sekarang dan masa yang akan datang. Oleh karena itu, sekretaris harus memiliki kinerja yang baik. Kinerja dalam menjalankan fungsinya tidak berdiri sendiri, tapi berhubungan dengan kepuasan kerja dan tingkat imbalan, dipengaruhi oleh keterampilan, kemampuan dan sifat-sifat individu. Dengan demikian, kinerja Dian Hidayatin Putri : Peranan Sekretaris Terhadap Kinerja Perusahaan Pada PT. Perusahaan Gas Negara Persero Tbk. Jl. Imam Bonjol no. 15 D Medan 20112, 2008. USU Repository © 2009 sekretaris pada dasarnya ditentukan oleh tiga hal yaitu kemampuan, keinginan, dan lingkungan. Tanpa mengetahui ketiga faktor ini kinerja yang baik tidak akan tercapai. Dengan kata lain, kinerja seorang sekretaris dapat ditingkatkan apabila ada kesesuaian antara pekerjaan dan kemampuan. Jika seorang sekretaris sudah mempunyai kinerja yang baik, maka hal tersebut dapat memperbaiki kualitas hasil kerja dan hubungan kerja di perusahaan sehingga kinerja perusahaan juga akan meningkat.

B. Syarat-syarat Sekretaris