Keragaan SDM Sekretariat Ditjen Perikanan Budidaya Sistematika LAKIP

LAKIP SEKRETARIAT DJPB TRIWULAN I 2014 7 Gambar 1. Struktur Organisasi Sekretariat Ditjen Perikanan Budidaya

1.5. Keragaan SDM Sekretariat Ditjen Perikanan Budidaya

Sekretariat Direktorat Jenderal Perikanan Budidaya didukung oleh SDM sejumlah 116 orang PNS data sampai dengan triwulan I 2014 dengan rincian sebagai berikut: 1. Jumlah pegawai berdasarkan jabatan : Jabatan Eselon I sejumlah 1 orang, Jabatan Eselon II sejumlah 1 orang, Jabatan Eselon III sejumlah 3 orang, Jabatan Eselon IV sejumlah 12 orang, Pejabat Fungsional Umum sejumlah 2 orang, dan staff lingkup Sekretariat Ditjen Perikanan budidaya sejumlah 97 orang. Gambar 2. Persentase jumlah pegawai lingkup Sekretariat Ditjen Perikanan Budidaya berdasarkan jabatan 2. Jumlah pegawai berdasarkan tingkat pendidikan : S3 sejumlah 1 orang, S2 sejumlah 14 orang, S1 sejumlah 36 orang, D4 sejumlah 1 orang, Sarjana Muda sejumlah 1 orang, D3 sejumlah 10 orang, SLTA sejumlah 43 orang, SLTP sejumlah 4 orang, dan SD sejumlah 4 orang. 1, 1 1, 1 3, 2 12, 10 2, 2 97, 84 Eselon I Eselon II Eselon III Eselon IV Fungsional Umum Staff LAKIP SEKRETARIAT DJPB TRIWULAN I 2014 8 Gambar 3. Persentase jumlah pegawai lingkup Sekretariat Ditjen Perikanan Budidaya berdasarkan tingkat pendidikan

1.6. Sistematika LAKIP

LAKIP ini secara umum memuat target dan capaian kinerja Sekretariat Direktorat Jenderal Perikanan Budidaya Triwulan I Tahun 2014. Sebagai tolak ukur keberhasilan kinerja Sekretariat Ditjen Perikanan Budidaya, LAKIP ini menginformasikan perbandingan antara target dan capaian kinerja performance results pada Triwulan I dengan target dan capaian kinerja performance results pada akhir tahun 2014. Dari analisa tersebut akan teridentifikasi sejumlah celah kinerja Performance gap sehingga dapat diperoleh masukan bagi perbaikan kinerja di masa yang akan datang. Adapun sistematika penyajian laporan adalah sebagai berikut : 1. Ikhtisar Eksekutif, yang menyajikan gambaran menyeluruh secara ringkas tentang capaian kinerja Sekretariat Ditjen Perikanan Budidaya selama kurun waktu triwulan I tahun 2014. 2.

Bab I pendahuluan, yang menyajikan hal-hal umum tentang Sekretariat Ditjen Perikanan

Budidaya serta uraian singkat tentang tugas pokok dan fungsi Sekretariat Ditjen Perikanan Budidaya, termasuk latar belakang, maksud dan tujuan penulisan LAKIP. 3.

Bab II Perencanaan dan Penetapan Kinerja, yang menyajikan rencana strategis, gambaran

singkat mengenai sasaran dan kebijakan dan program Sekretariat Ditjen Perikanan Budidaya pada tahun 2009 – 2014, rencana kerja dan anggaran tahun 2014, penetapan kinerja Sekretariat Ditjen Perikanan Budidaya serta pengukuranpengelolaan kinerja Sekretariat Ditjen Perikanan Budidaya. 4.

Bab III Akuntabilitas Kinerja dan Keuangan, yang menyajikan prestasi Indikator Kinerja

Utama IKU Sekretariat Ditjen Perikanan Budidaya serta evaluasi dan analisis kinerja. Dalam bab ini juga disampaikan akuntabilitas keuangan yang mencakup alokasi dan realisasi anggaran. 5.

Bab IV Penutup, yang menyajikan tinjauan secara umum tentang keberhasilan, kegagalan

serta permasalahan dan kendala utama. Dalam bab ini juga disampaikan saran pemecahan masalah yang akan dilaksanakan pada tahun berikutnya berupa perbaikan perencanaan, kebijakan, dan perbaikan pelaksanaan programkegiatan. 1, 1 14, 12 36, 32 1, 1 1, 1 10, 9 43, 38 4, 3 4, 3 S3 S2 S1 D4 Sarjana Muda D3 SLTA SLTP SD LAKIP SEKRETARIAT DJPB TRIWULAN I 2014 9 6. Lampiran, yang berisi data dukung yang diperlukan dalam penjelasanpembahasan dari Bab I sampai dengan Bab IV. LAKIP SEKRETARIAT DJPB TRIWULAN I 2014 10 BAB 2. PERENCANAAN DAN PENETAPAN KINERJA Pembangunan bidang perikanan budidaya yang telah dilaksanakan selama ini telah membawa hasil yang cukup menggembirakan. Perubahan tatanan global serta nasional yang berkembang dinamis menuntut percepatan pembangunan bidang perikanan budidaya secara nyata untuk mampu menyesuaikan dan memenuhi tantangan lingkungan strategis yang bergerak cepat tersebut. Sejalan dengan tantangan dan permasalahan tersebut, Kementerian Kelautan dan Perikanan mengembangkan kebijakan industrialisasi kelautan dan perikanan yang dimulai sejak tahun 2012 dengan tujuan untuk meningkatkan kontribusi sektor kelautan dan perikanan terhadap pertumbuhan ekonomi dan meningkatkan kesejahteraan rakyat. Melalui industrialisasi, para pelaku usaha perikanan diharapkan dapat meningkatkan produktivitas, nilai tambah dan daya saing, sekaligus membangun sistem produksi yang modern dan terintegrasi dari hulu sampai hilir. Oleh karenanya, guna mewujudkan pembangunan perikanan dan kelautan yang lebih terarah, terukur, konsisten dan akuntabel diperlukan visi dan misi yang dapat menggambarkan harapan dan kenyataan yang akan diperoleh melalui kebijakan dan program serta kegiatannya, maka Direktorat Jenderal Perikanan Budidaya menetapkan visi, misi dan tujuan pengembangan perikanan budidaya sebagai berikut.

2.1. RENCANA STRATEGIS SEKRETARIAT DITJEN PERIKANAN BUDIDAYA