Jenis Data Uji Validitas Uji Reliabilitas

tanpa memperhatikan strata yang ada dalam populasi itu. Ginting, 2008:135. Teknik pengambilan sampel yang digunakan adalah simple random sampling yaitu teknik pengambilan sampel dimana setiap elemen populasi mempunyai kesempatan yang sama dan diketahui untuk diseleksi Cooper Schindler, 2006. Penulis menyebarkan kuesioner secara acak kepada anggota koperasi dan Credit Union CU di Kecamatan Medan Area, serta peneliti menyebarkan kuesioner secara acak kepada anggota UMKM diluar sampel sebanyak 30 tiga puluh responden yang digunakan untuk pengujian validitas dan reliabilitas kuesioner.

3.6 Jenis Data

Pengumpulan data dalam penelitian ini dimaksudkan untuk memperoleh bahan- bahan yang jelas dan akurat. Data yang digunakan dalam penelitian adalah berupa data primer. Berdasarkan sumbernya peneliti hanya menggunakan data primer. Data primer adalah data yang diperoleh secara langsung dengan memberikan kuesioner berupa daftar pertanyaan kepada Usaha Mikro Kecil UMK anggota Koperasi Bina Kasih dan Credit Union CU Maju Bersama. Kuesioner merupakan metoda pengumpulan data dengan cara menggunakan daftar pertanyaan yang diajukan kepada responden untuk dijawab dengan memberikan angket disusun berdasarkan butir-butir pertanyaan variabel penelitian dengan menyediakan jawaban yang dapat dipilih oleh responden sesuai dengan kondisi riil atas persepsi, pendapat dan opini tersebut, sehingga diharapkan dapat dipergunakan dalam penelitian ini.

3.7 Metode Pengumpulan Data

Universitas Sumatera Utara Banyak metode pengumpulan data yang digunakan dalam sebuah penelitian. Prinsip pengumpulan data digunakan untuk mengetahui variabel yang akan diteliti. Metode pengumpulan data pada skripsi ini antara lain:

3.7.1 Kuesioner atau Teknik Angket

Metode kuisioner adalah metode yang digunakan dengan cara pengumpulan data dengan membuat daftar pertanyaan secara tertutup kepada objek penelitian responden yang selanjutnya responden diminta untuk mengisi daftar pertanyaan tertutup tersebut. Daftar pertanyaan disusun berdasarkan indikator-indikator dan beberapa acuan yang akurat.

3.7.2 Wawancara

Wawancara merupakan teknik pengumpulan data dengan cara pengajuan beberapa pertanyaan secara langsung kepada responden dan jawaban-jawaban responden dicatat secara sistematis. Wawancara dilakukan secara terstruktur yakni peneliti terlebih dahulu menyusun beberapa pertanyaan sebelum melakukan wawancara.

3.7.3 Studi Dokumentasi

Metode ini berupa metode yang didapatkan dengan cara pengumpulan data melalui literatur, penelitian-penelitian terdahulu serta sumber-sumber data lainnya.

3.8 Uji Validitas

Uji validitas adalah suatu ukuran yang menunjukkan tingkat-tingkat kevalidan atau kesahihan suatu intrumen Danang Sunyoto, 2011:69. Perhitungan ini akan dilakukan dengan bantuan komputer program SPSS Statistical Package for Social Science. Untuk menentukan nomor-nomor item yang valid dan yang gugur, perlu dikonsultasikan dengan tabel Korelasi Product Moment. Kriteria penilaian uji validitas adalah: Universitas Sumatera Utara • Apabila r hitung r tabel pada taraf signifikansi adalah 10, maka dapat dikatakan kuesioner tersebut valid. • Apabila r hitung r tabel pada taraf signifikansi 10, maka dapat dikatakan kuesioner tersebut tidak valid.

3.9 Uji Reliabilitas

Dalam buku Danang Sunyoto “Metodologi Penelitian Ekonomi-Alat Statistik dan Analisis Output Komputer”, dikatakan bahwa pengertian uji reliabilitas menurut Suharsimi 2006 adalah sesuatu kuesioner instrumen cukup dapat dipercaya untuk digunakan sebagai alat pengumpul data karena kuesioner tersebut sudah baik. Instrumen yang reliabel akan menghasilkan data yang dapat dipercaya. Apabila datanya memang benar dan sesuai dengan kenyataannya maka beberapa kalipun diambil, tetap akan sama. Reliabilitas menunjukkan pada tingkat keterandalan sesuatu. Reliabel artinya dapat dipercaya, juga dapat diandalkan. Butir kuesioner dikatakan reliabel layak jika Cronbach’s Alpha 0,60 dan dikatakan tidak reliabel jika Cronbach’s Alpha 0,60. Dalam penelitian ini menggunakan rumus Alpha, Suharsimi, 2006 sebagai berikut:

3.10 Teknik Analisis