Perumusan Masalah Tujuan Penelitian Manfaat Penelitan

5 Universitas Sumatera Utara seksualitas dan reproduksi. Kelas XI sebelas juga dianggap subyek yang tepat karena kemungkinan pada usia ini sebagian besar siswa sudah memiliki pacar dan telah menonton beberapa film tentang alat reproduksi, proses kelahiran dan aborsi. Penjelasan di atas menunjukkan bahwa remaja sangat membutuhkan informasi, bimbingan dan pengetahuan mengenai anatomi, proses reproduksi, serta kemungkinan resiko yang timbul apabila menerima informasi yang salah mengenai kesehatan reproduksi, maka peneliti merasa tertarik untuk mengetahui lebih lanjut mengenai Pola Konsumsi Media Remaja Dalam Memperoleh Informasi Kesehatan Reproduksi di SMAN 1 Stabat.

1.2 Perumusan Masalah

Fokus masalah merupakan permasalahan yang sentral yang menjadi perhatian penelitian dan dicari jawabannya dalam penelitian. Tujuan dari fokus masalah adalah untuk menghindari ruang lingkup penelitian yang terlalu luas sehingga dapat mengaburkan penelitian. Berdasarkan uraian latar belakang di atas, maka peneliti tertarik untuk mengajukan perumusan masalah bagaimana pola konsumsi media remaja dalam memperoleh informasi kesehatan reproduksi yang secara lebih khusus ingin meneliti : 1. Apasaja media yang dikonsumsi remaja dalam memperoleh informasi tentang kesehatan reproduksi? 2. Mengapa remaja memilih media tersebut dalam memperoleh informasi tentang kesehatan reproduksi? 3. Apasaja jenis informasi kesehatan reproduksi yang terdapat dalam media tersebut?

1.3 Tujuan Penelitian

Adapun yang menjadi tujuan penelitian adalah sebagai berikut : 1. Mengetahui pola konsumsi remaja terhadap media dalam memperoleh informasi kesehatan reproduksi di SMAN 1 Stabat 2. Mengetahui media yang dikonsumsi remaja dalam memperoleh informasi tentang kesehatan reproduksi di SMAN 1 Stabat? Universitas Sumatera Utara 6 Universitas Sumatera Utara 3. Mengetahui jenis kesehatan reproduksi apasaja yang diperoleh remaja dari media tersebut?

1.4 Manfaat Penelitan

Adapun yang menjadi manfaat penelitian ini adalah : 1. Akademis, Penelitian ini diharapkan dapat menyumbangkan pemikiran yang berguna bagi studi Ilmu Komunikasi dan memperkaya khasanah penelitian dan sumber bacaan di Lingkungan FISIP USU. 2. Teoritis, Peneliti dapat menerapkan ilmu yang diperoleh selama menjadi mahasiswa Ilmu Komunikasi, khususnya tentang penelitian yang berkaitan dengan media massa terhadap kesehatan reproduksi remaja. 3. Praktis, diharapkan mampu menjadi sumbangan pikiran dan masukan kepada SMAN 1 Stabat atau mahasiswa yang memberikan perhatiannya terhadap pengetahuan yang berhubungan dengan bidang media massa dan memberikan referensi kepada remaja agar meningkatkan kesadaran dan kepedulian terhadap kesehatan reproduksi. Universitas Sumatera Utara 7 Universitas Sumatera Utara

BAB II URAIAN TEORITIS