Langkah-Langkah Penyusunan Instrumen Pemantauan Pelaksanaan Pemenuhan SNP

12 LK 1.3 Hasil Review dan Revisi Instrumen Pemantauan Pelaksanaan Pemenuhan SNP.

E. LatihanKasusTugas

Pilihlah satu jawaban yang betul dengan memberi tanda silang pada huruf A, B, C, atau D di lembar jawaban. 1. Berikut beberapa langkah pokok penyusunan instrumen pemantauan pelaksanaan pemenuhan Standar Nasional Pendidikan SNP: 1 Menyusun kisi-kisi instrumen 2 Menentukan jenis standar yang akan dipantau 3 Menyusunan perangkat instrumen sementara 4 Menentukan variabel atau aspek yang akan dipantau Urutkan langkah-langkah yang paling logis dalam penyusunan instrumen pemantauan pelaksanaan pemenuhan SNP tersebut adalah.... A. 2-4-3-1 B. 2-3-1-4 C. 2-1-3-4 D. 3-2-1-4 2. Seorang pengawas sekolah merasa tidak yakin terhadap kualitas instrumen pemantauan pelaksanaan pemenuhan SNP yang disusunnya. Apakah instrumen tersebut dapat diadministrasikan, dapat dipahami oleh subjek pemantauan, serta dapat diketahui validitas dan reliabilitasnya. Langkah yang paling tepat dilakukan pengawas sekolah untuk meyakinkan keempat hal tersebut melalui kegiatan... A. Menyusun soal yang sesuai dengan kisi-kisi. B. Menyusun kisi-kisi instrumen yang akurat. C. Menata kembali perangkat instrumen. D. Melakukan uji coba instrumen. 3. Berikut ini adalah 5 tahapan langkah yang runtut yang harus dilakukan oleh penyusun instrumen sebelum pada tahap penulisan butir instrumen pemantauan pelaksanaan pemenuhan Standar Nasional Pendidikan. A. Menentukan masalah bidang yang akan dipantau, menentukan variabel yang dipantau, menentukan instrumen yang akan digunakan, menjabarkan bangun variabel dan menyusun kisi-kisi. B. Menentukan masalah bidang yang akan dipantau, menentukan variabel yang dipantau, menjabarkan bangun variabel, menentukan instrumen yang akan digunakan, dan menyusun kisi-kisi. Pemantauan Pelaksanaan Pemenuhan Standar Nasional Pendidikan 13 C. Menentukan masalah bidang yang akan dipantau, menentukan instrumen yang akan digunakan untuk menentukan variabel yang dipantau, menjabarkan bangun setiap variabel, dan menyusun kisi-kisi. D. Menentukan instrumen yang akan digunakan, menentukan masalah bidang yang akan dipantau, menentukan variabel yang dipantau, menjabarkan bangun setiap variabel, dan menyusun kisi-kisi. 4. Pada instrumen pemantauan pelaksanaan pemenuhan Standar Nasional Pendidikan untuk standar pembiayaan yang terdiri dari aspek 1 jenis pembiayaan; 2 sumber pembiayaan; dan 3 program pembiayaan. Indikator atau sub indikator yang paling tepat untuk aspek program pembiayaan adalah.... A. Sekolah mengalokasikan biaya operasional biaya pendidikan yang harus dikeluarkan oleh peserta didik. B. Sekolah memiliki pedoman pengelolaan biaya investasi dan operasional yang mengacu pada SNP. C. Sekolah mengoptimalkan sumber-sumber biaya pendidikan untuk memenuhi kebutuhan baiaya pendidikan secara mandiri. D. Sekolah menyusun rencana biaya operasional program kerja tahunan dan empat tahunan. 5. Salah satu kompetensi yang harus dimiliki oleh seorang pengawas sekolah dalam melaksanakan pemantauan pelaksanaan pemenuhan Standar Nasional Pendidikan adalah kompetensi memilih metode pemantauan dan jenis instrumen yang sesuai dengan jenis data yang ingin dikumpulkan. Berikut ini hubungan yang tidak tepat antara metode pemantauan, jenis instrumen dan jenis data yang ingin dikumpulkan adalah.... A. Metode Instrumen Data Tentang Angket Angket a. Pendapat responden b. Keadaan diri sendiri atau keadaan luar diri c. Kejadian yang sudah lampau atau terus menerus B. Metode Instrumen Data Tentang Pengamatan observasi Check list a. Keadaan diam, banyak aspek, sudah diketahui jenis objeknya, tidak memerlukan penjelasan. b. Kejadian berproses, banyak aspek sudah diduga pemunculannya, tidak memerlukan penjelasan urutan. C. Metode Instrumen Data Tentang Pengamatan observasi Pedoman pengamatan a. Keadaan atau kejadian yang baru diketahui kerangka garis besarnya. b. Keadaan atau kejadian yang garis besar latarnya diketahui