Harga barang itu sendiri

76 Ekonomi SMA Kelas X

2. Perubahan harga barang yang berkaitan

Jika kompor gas disubstitusikan dengan kompor minyak tanah maka ketika terjadi kenaikan harga gas maka permintaan terhadap kompor minyak tanah bertambah sebagai barang pengganti karena dianggap lebih murah. Contoh lainnya jika gas adalah barang komplementer dari kompor gas maka ketika harga gas naik akan menyebabkan permintaan kompor gas menjadi turun.

3. Pendapatan masyarakat daya beli masyarakat

Pendapatan memengaruhi daya beli seseorang. Semakin besar pendapatan, permintaan terhadap barang cenderung meningkat. Begitupun semakin kecil pen- dapatan maka akan semakin kecil pula permintaan terhadap barang.

4. Populasi penduduk banyak sedikitnya jumlah penduduk

Semakin banyak jumlah penduduk suatu daerah maka semakin besar pula permintaan barang di daerah tersebut.

5. Selera konsumen minatkeinginan

masyarakat Misalnya, setelah ditemukan alat komunikasi berupa telepon selular, selera orang beralih dari telepon rumah ke telepon selular sehingga permintaan akan jenis telepon tersebut semakin meningkat. Gambar 4.3 Peningkatan pendapatan seseorang cenderung menyebabkan permintaan yang semakin tinggi terhadap barang tertentu Sumber: Dokumen Cakra Media Gambar 4.4 Salah satu perkembangan teknologi Sumber: Dokumen Cakra Media 77 Permintaan dan Penawaran serta Terbentukn a Harga Pasar

6. Adanya barang pengganti subtitusi

Ketika harga gas naik, masyarakat beralih pada barang substitusinya, yaitu minyak tanah sehingga permintaan minyak tanah akan meningkat.

7. Tingkat kebutuhan terhadap suatu macam barang intensitas

kebutuhan Kebutuhan barang pokok, seperti pangan, papan, dan sandang di daerah bencana seperti di Nangroe Aceh Darussalam dan Pangandaran, Jawa barat sangat mendesak sehingga tingkat permintaan akan kebutuhan pangan, papan, dan sandang sangat besar dibandingkan di daerah lainnya.

8. Mode

trend Mode mendorong orang untuk menyesuaikan diri dengan zamannya sehingga sangat memengaruhi permintaan akan barang karena jika tidak membeli barang sesuai dengan mode atau trendnya saat itu, akan cenderung ketinggalan zaman.

2. Hukum Permintaan

Hukum permintaan menyatakan bahwa antara harga dan jumlah barang yang diminta berbanding terbalik. Artinya, jika harga naik, akan menyebabkan jumlah barang yang diminta turun, dan sebaliknya jika harga turun, akan menyebabkan jumlah barang yang diminta naik, dengan syarat ceteris paribus, yaitu faktor-faktor lain dianggap konstan. Contoh konkret dari Hukum Permintaan adalah ketika harga telepon selular semakin lama semakin murah maka permintaan akan barang tersebut meningkat secara signifikan. P D P D P 1 A B Q Q Q 1 Kurva Permintaan Bergerak Kurva Permintaan Bergeser P D P D Q Q Q 1 D 1