Golongan IIIA sma12kim Kimia Wening

90 Kimia SMA dan MA Kelas XII Jika MgO dipijarkan, dicampur dengan larutan MgCl 2 yang pekat, membentuk bubur yang di udara menjadi keras dan mengilap. Campuran tersebut dinamakan semen magnesium atau semen sorel. Campuran semen magnesium dengan serbuk kayu, serbuk gabus, gilingan batu, dan sebagainya disebut granit kayu atau ksilolit. Bahan ini antara lain dipakai untuk membuat lantai yang tidak bersela atau tidak bersambung dan sebagai bahan gading buatan. e. Senyawa Magnesium Sulfat Magnesium sulfat MgSO 4 berupa padatan putih. Contoh garam inggris dengan rumus MgSO 4 ⋅ 7 H 2 O, dipakai dalam obat-obatan sebagai pencahar obat urus-urus. f. Senyawa Magnesium Hidroksida Magnesium Hidroksida MgOH 2 berupa padatan putih yang sedikit larut dalam air. Bersifat basa. Oleh karena itu MgOH 2 digunakan untuk obat sakit maag.

3. Golongan IIIA

a. Unsur Aluminium Aluminium digunakan untuk membuat barang-barang keperluan rumah tangga, misal piring, mangkok, dan sendok; untuk membuat rangka dari mobil dan pesawat terbang; sebagai bahan cat aluminium serbuk aluminium dengan minyak cat. Aluminium dapat dicairkan menjadi lembaran tipis yang dipakai untuk pembungkus cokelat, rokok dan juga sebagai kaleng minuman bersoda. Daun aluminium atau logam campuran dengan Mg dipakai sebagai pengisi lamput Blitz, di samping gas oksigen. Selanjutnya aluminium dipakai untuk membuat beberapa macam logam campur, diantaranya yang penting ialah duraluminium paduan 94 aluminium dengan Cu, Mn, Mg, yang terutama dipakai dalam industri pesawat terbang, dan mobil. b. Aluminium Oksida Aluminium oksida Al 2 O 3 di alam tercampur dengan oksida besi dalam bentuk hablur yang disebut amaril. Bahan ini sangat keras dan dipakai untuk menggosok besi. Hablur Al 2 O 3 korundum juga terdapat dalam bentuk batu permata atau intan berwarna misal mirah berwana merah mirah delima, nilam berwarna biru batu nilam, zamrut berwarna hijau, ametis berwarna ungu, ratna cempaka berwarna kuning. Batu-batu ini diperdagangkan dengan nama batu akik, meskipun nama ini tidak tepat karena yang dimaksudkan dengan akik adalah hablur kwarsa SiO 2 . c. Senyawa Asam Borat Asam borat H 3 BO 3 banyak dipakai dalam pabrik kaca dan email. Pada penyamakan kulit digunakan untuk mengikat kapur dalam kulit. Gambar 4.13 Kaleng Minuman Ringan Biasanya Terbuat dari Aluminium Sumber: Dokumen Penerbit Di unduh dari : Bukupaket.com Unsur-Unsur Utama 91 d. Garam-Garam Aluminium Silikat Beberapa garam aluminium silikat terdapat dalam tanah liat. Tanah liat merupakan bahan dasar dalam pembuatan keramik. Ultramarin adalah bahan cat biru yang terdiri dari Na-Al-silikat dan S. Ultramarin dalam alam terdapat dengan nama lazurit, dipakai sebagai bahan pembiru pakaian, tekstil, kertas, dan gula. e. Senyawa Natrium Perborat Natrium perborat NaBO 3 ⋅ 4 H 2 O dengan air menimbulkan oksigen aktif yang digunakan sebagai pemucat dalam beberapa macam serbuk sabun.

4. Silikon