NUR KHOLIS Pertambangan minyak rakyat pespektif hukum ekonomi Islam dan hukum positif (studi kasus di ds Wonocolo Kec. Kedewan Kab. Bojongoro Prov. Jawa Timur

iv LEMBAR PERNYATAAN Dengan ini saya menyatakan bahwa: 1. Skripsi ini merupakan hasil karya asli saya yang diajukan untuk memenuhi salah satu persyaratan memperoleh gelar Sarjana Ekonomi Islam S.E.Sy di Universitas Islam Negeri UIN Syarif Hidayatullah Jakarta. 2. Semua sumber yang saya gunakan dalam penulisan ini telah saya cantumkan sesuai dengan ketentuan yang berlaku di Universitas Islam Negeri UIN Syarif Hidayatullah Jakarta. 3. Jika di kemudian hari terbukti bahwa karya ini bukan hasil karya asli saya atau merupakan hasil jiplakan dari karya orang lain, maka saya bersedia menerima sanksi yang berlaku di Universitas Islam Negeri UIN Syarif Hidayatullah Jakarta. Ciputat, 08 Muharram 1432 H 13 Desember 2010 M

M. NUR KHOLIS

v ABSTRAK M. Nur Kholis. NIM 106046101660. Pertambangan Minyak Rakyat: Perspektif Hukum Ekonomi Islam Dan Hukum Positif Studi kasus di ds. Wonocolo kec. Kedewan kab. Bojonegoro Prov. Jawa Timur. Program Studi Muamalat Ekonomi Islam, Konsentrasi Perbankan Syariah, Fakultas Syariah dan Hukum, Universitas Islam Negeri Syarif Hidayatullah, Jakarta, 1431 H2011 M. Isi: xi + 105 halaman + 19 lampiran, 34 literatur 1979-2010 Sebagai negara hukum, legalitas sebuah kegiatan ekonomi di Indonesia sangat dibutuhkan demi tercapainya jaminan pengakuan dari negara atas sebuah kegiatan ekonomi. Namun terkadang banyak faktor yang menyebabkan sebuah kegiatan ekonomi tidak terdaftar sebagaimana mestinya. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui seberapa jauh kepatuhan wargakasus Wonocolo terhadap Peraturan atau UU yang mengatur pertambangan rakyat. Dalam hal ini peneliti tidak hanya men-judge apakah kegiatan penambangan rakyat tersebut telah sesuai dengan konsep hukum yang berlaku, tetapi peneliti juga menggunakan kearifan lokal untuk menilai kasus yang terjadi disana. Lebih jauh peneliti juga berusaha menghadirkan perspektif konsep ekonomi islam untuk menganalisa kasus tersebut. Jenis penelitian yang dilakukan adalah penelitian deskriptif, Yaitu penelitian yang menggambarkan data dan informasi dilapangan berdasarkan fakta yang diperoleh di lapangan secara mendalam. Disamping itu penelitian ini bersifat kualitatif, yaitu penelitian yang tidak mengadakan penghitungan matematis, statistik dan lain sebagainya, melainkan menggunakan penekanan ilmiah, atau penelitian yang menghasilkan penemuan-penemuan yang tidak dapat dicapai dengan menggunakan prosedur statistik atau cara-cara lain dari kuantifikasi. Hasil penelitian memperlihatkan bahwa ternyata kegiatan pertambangan minyak rakyat Wonocolo adalah ilegal. Tidak sesuai dengan peraturan yang ada, dan sikap pemerintah yang “diam” menjadi modal awal atas langgengnya penambangan tersebut bertahun-tahun. Tetapi diamnya PEMDA setempat menggunakan banyak pertimbangan, yang penulis sebut dengan “kearifan lokal” Kata Kunci: Pertambangan Minyak Rakyat, Legalitas Kegiatan Ekonomi, UUD 1945 Pasal 33 ayat 2, Pertambangan Rakyat Wonocolo Pembimbing I : M. Nuzul Wibawa, M.Ag. Pembimbing II : Djaka Badranaya, SEI, ME NIP: 197705302007011008 vi KATA PENGANTAR Puji syukur ke hadirat Allah SWT yang telah menjadikan Langit dan Bumi beserta isinya sebagai fasilitas manusia. Yang telah memberikan cahaya ilmu-Nya tiada batasnya. Shalawat dan Salam semoga selalu tercurah ke hadirat Rasulullah SAW, pembawa cahaya yang telah membebaskan manusia dari zaman kebodohan menuju zaman yang penuh dengan cahaya ilmu pengetahuan. Semua adalah skenario Tuhan Yang Maha Kuasa, ketika seseorang berhasil mencapai suatu kesuksesan, kita sebagai manusia hanya menjalankannya, dan diperintahkan berusaha dan berdoa untuk mencapai kemenangan itu termasuk di balik terselesaikannya skripsi dengan judul “PERTAMBANGAN MINYAK RAKYAT PERSPEKTIF HUKUM EKONOMI ISLAM DAN HUKUM POSITIF” Studi kasus di ds. Wonocolo kec. Kedewan kab. Bojonegoro Prov. Jawa Timur, maka setelah memanjatkan rasa puja dan puji syukur kepada Allah SWT, penulis ingin mengucapkan terima kasih kepada beberapa pihak yang telah membantu menyelesaikan skripsi ini, terutama kepada: 1. Bapak Prof. DR. H.M. Amin Suma, SH, MA, MM., Dekan Fakultas Syariah dan Hukum Universitas Islam Negeri Syarif Hidayatullah Jakarta. 2. Ibu Dr. Euis Amalia, M.Ag, dan Bapak H. Ah. Azharudin Lathif, M.Ag, MH, Ketua dan Sekretaris Program Studi Muamalat Ekonomi Islam Fakultas Syariah dan Hukum Universitas Islam Negeri Syarif Hidayatullah Jakarta. 3. Pembimbing skripsi, Bapak Nuzul Wibawa, M. Ag, pembimbing I, dan Bapak Djaka Badranaya SEI, ME, pembimbing II, yang telah memberikan banyak vii waktu, arahan, motivasi, dan masukan-masukan dalam membimbing penyusunan skripsi ini, sehingga penulis mampu menyelesaikannya dengan baik. 4. Ayahanda Bapak Parlan dan Ibunda Insiyah, yang selalu mengingatkan akan pentingnya mencari ilmu, dan memberikan motifasi agar tidak pernah meninggalkan dunia pendidikan. 5. Om, Purwanto SH. dan Bule‟ Syarifah Spd. yang telah memberikan dorongan moril dan materiil, serta selalu mengingatkan agar serius dalam belajar. Semoga Allah memberikan balasan dengan sebaik- baik balasan. Amiin…. 6. Saudara-kandung penulis tercinta, mbak Qo2m, Mbak Nurul, Mbak Zul, dan Firda dan Afif yang ikut memberikan semangat baik moril maupun materiil sehingga menjadi pemicu semangat tersendiri pada diri penulis. 7. Segenap dosen Fakultas Syariah dan Hukum Universitas Islam Negeri Syarif Hidayatullah terimakasih atas ilmu yang diberikan kepada penulis, semoga bermanfaat di dunia dan akhirat. 8. Staf Perpustakaan Fakultas Syariah dan Perpustakaan Utama, terima kasih atas pelayanannya, tanpa mereka penulis akan sangat kesulitan mencari referensi dalam menyelesaikan skripsi ini. 9. PS. C 2006, Bocah Rusuh, Tim futsal solid Penulis _olis_, Mumu, Defri, Kacong, Rizal, Azhar, Saman sahabat UNIteds Darus-sunnah, sahabat Elfast- Net, yang telah memberi warna dalam kisah perjalanan penulis selama menempuh studi di UIN Syarif Hidayatullah. viii 10. Saudara Ihsan Panji sekeluarga yang telah membantu dan menerima penulis saat melakukan penelitian di Wonocolo dengan memberikan tempat persinggahan, semoga Allah membalas amal baik kalian dengan sebaik-baik balasan. 11. Semua pihak yang telah memberikan kontribusi terhadap penyelesaian skripsi ini baik moril maupun materiil yang tidak dapat penulis sebutkan satu persatu. Ciputat, 08 Muharam 1432 H 13 Desember 2010 M

M. NUR KHOLIS