Loyalitas Berdasarkan Pengaruh Iklan dan Promosi dari Bank Lain

156 Tabel 4.17 Chi-Square Test Value df Asymp. Sig. 2-sided Pearson Chi-Square 82.200 a 49 .002 Likelihood Ratio 48.153 49 .507 Linear-by-Linear Associaton 8.678 1 .003 N of Valid Cases 34 Sumber : diolah dari data primer Berdasarkan hasil uji chi-square antara tingkat penolakan bank lain dengan tingkat loyalitas dapat dilihat bahwa nilai 0,002 0,05 yang signifikan. Hal tersebut berarti tingkat penolakan terhadap bank lain berpengaruh dengan tingkat loyalitas responden.

4.3.4. Loyalitas Berdasarkan Pengaruh Iklan dan Promosi dari Bank Lain

Dalam menentukan loyalitas dapat dilihat dari ada atau tidak adanya pengaruh iklan dan promosi dari bank lain terhadap keteguhan responden untuk tetap memilih bank pilihannya. Responden yang loyal biasanya tidak terpengaruh dengan adanya iklan dan promosi dari bank lain. Tabel 4.18. Loyalitas Berdasarkan Pengaruh Iklan dan Promosi dari Bank Lain Tingkat Loyalitas Pengaruh Iklan dan Promosi dari Bank Lain Total Tidak Berpengaruh Agak Berpengaruh Berpengaruh Tidak Loyal 1 2 1 4 Kurang Loyal 8 11 2 21 Loyal 5 4 9 Total 14 17 3 34 Sumber : diolah dari data primer 157 Berdasarkan tabel hasil tabulasi silang crosstab dapat diketahui bahwa sebanyak 4 orang yang tidak loyal, 1 di antaranya tidak terpengaruh, 2 agak terpengaruh, 1 terpengaruh. Berikutnya, dari 21 orang yang kurang loyal sebanyak 8 orang tidak terpengaruh, 11 orang agak terpengaruh, 2 orang terpengaruh. Sedangkan pada 9 orang yang dinyatakan loyal sebanyak 5 orang tidak terpengaruh,4 orang agak terpengaruh jika ada yang menarik dari iklan atau promosi tersebut, dan tidak ada yang terpengaruh oleh iklan dan promosi dari bank lain. Hal tersebut menjelaskan bahwa semakin tinggi tingkat loyalitas pengusaha UKM Muslim, maka mereka tidak akan terpengaruh oleh iklan dan promosi yang dilakukan oleh bank lain selain bank pilihan mereka. Sedangkan pengusaha yang tingkat loyalitasnya masih rendah cenderung masih dapat terpengaruh oleh iklan dan promosi dari bank lain. Untuk mengetahui adanya pengaruh iklan dan promosi dari bank lain terhadap tingkat loyalitas maka dilakukan uji chi square chi-square test. Jika nilai Asymp. Sig 0,05 maka kedua variabel tersebut terdapat hubungan yang signifikan, tetapi jika nilai Asymp. Sig 0,05 maka tidak terdapat hubungan yang signifikan di antara kedua variable. Tabel 4.19. Chi-Square Test Value df Asymp. Sig. 2-Sided Pearson Chi - Square 87.541 a 63 .022 Like lihood Ratio 53.762 63 .790 Linear – by – Linear Association 3.424 1 .064 N of Valid Cases Sumber : diolah dari data primer 158 Berdasarkan hasil uji chi-square antara pengaruh iklan dan promosi dari bank lain dengan tingkat loyalitas dapat dilihat bahwa nilai 0,022 0,05 yang signifikan. Hal tersebut berarti pengaruh iklan dan promosi dari bank lain berpengaruh dengan tingkat loyalitas responden.

4.3.5. Loyalitas Berdasarkan Tindakan Mempromosikan Bank Pilihannya