Faktor-faktor yang Mempengaruhi Prestasi Belajar Ekonomi

15 belajar yang diukur sangat tergantung kepada tujuan pendidikannya. Jadi dapat disimpulkan bahwa prestasi belajar ekonomi adalah hasil belajar yang telah dicapai oleh siswa pada mata pelajaran ekonomi yang ditunjukkan dengan nilai tes atau angka dari evaluasi yang telah dilakukan.

b. Faktor-faktor yang Mempengaruhi Prestasi Belajar Ekonomi

Menurut Slameto 2003: 54 Faktor-faktor yang mempengaruhi prestasi belajar banyak jenisnya, tetapi dapat digolongkan menjadi 2 golongan saja yaitu faktor intern dan faktor ekstern. 1 Faktor-faktor intern a Faktor jasmaniah. Yang termasuk faktor ini adalah faktor kesehatan dan faktor cacat tubuh. b Faktor psikologis. Sekurang-kurangnya ada tujuh faktor yang tergolong ke dalam faktor psikologis yang mempengaruhi belajar. Faktor-faktor itu adalah: intelegensi, perhatian, minat, bakat, motif, kematangan, dan kelelahan. 2 Faktor-faktor ekstern a Faktor keluarga. Siswa yang belajar akan menerima pengaruh dari keluarga berupa: cara orang tua mendidik, 16 relasi antara anggota keluarga, suasana rumah tangga dan keadaan ekonomi keluarga. b Faktor sekolah. Faktor sekolah yang mempengaruhi belajar ini mencakup metode mengajar, kurikulum, relasi guru dengan siswa, relasi siswa dengan siswa, disiplin sekolah, pelajaran dan waktu sekolah, standar pelajaran, keadaan gedung, metode belajar dan tugas rumah. c Faktor masyarakat. Masyarakat merupakan faktor ekstern yang juga berpengaruh terhadap belajar siswa. Pengaruh itu terjadi karena keberadaannya siswa dalam masyarakat. Faktor ini mencakup kegiatan siswa dalam masyarakat, mass media, teman bergaul, dan bentuk kehidupan masyarakat, yang semuanya mempengaruhi belajar. Sedangkan menurut Nana Syaodih Sukmadinata 2003: 162 Faktor-faktor yang mempengaruhi belajar bersumber dari dalam diri individu dan lingkungan. 1 Faktor-faktor dalam diri individu. Faktor tersebut menyangkut aspek jasmaniah maupun rohaniah dari individu. a Aspek jasmaniah mencakup kondisi dan kesehatan jasmani dari individu. b Aspek psikis atau rohaniah menyangkut kondisi kesehatan psikis, kemampuan-kemampuan intelektual, social, psikomotor serta kondisi afektif dan konatif dari individu. 17 2 Faktor-faktor lingkungan. Keberhasilan belajar juga sangat dipengaruhi oleh faktor-faktor di luar diri siswa, baik faktor fisik maupun sosial-psikologis yang berada pada lingkungan keluarga, sekolah, dan masyarakat. Menurut M.Dalyono 2009: 55-60, besar kecilnya tingkat pendapatan orang tua merupakan salah satu faktor yang mempengaruhi prestasi belajar yang berasal dari lingkungan keluarga. Sedangkan menurut Carrol dalam Nana Sudjana 2009: 40 berpendapat bahwa hasil belajar yang dicapai peserta didik salah satunya yaitu waktu yang tersedia untuk belajar. Siswa akan mencapai prestasi belajar yang baik apabila dapat mengalokasikan waktu untuk kegiatan-kegiatan yang bermanfaat. Menurut Jeanne Ellis Ormond 2009: 21-23 bahwa perasaan self-efficacy siswa mempengaruhi pilihan aktivitas mereka, tujuan mereka, dan usaha serta persistensi mereka dalam aktivitas-aktivitas kelas. Dengan demikian, self-efficacy pun pada akhirnya juga menjadi salah satu faktor dalam pembelajaran dan prestasi siswa. Siswa yang mempunyai self-efficacy yang tinggi bisa mencapai tingkatan atau prestasi yang tinggi pula karena mereka terlibat dalam proses kognitif yang meningkatkan pembelajaran. Dari uraian di atas peneliti menyimpulkan bahwa variabel tingkat pendapatan orang tua adalah faktor eksternal yang mempengaruhi prestasi belajar siswa. Sedangkan variabel 18 manajemen waktu dan self-efficacy adalah faktor internal yang mempengaruhi prestasi belajar siswa.

c. Cara Mengukur Prestasi Belajar Ekonomi

Dokumen yang terkait

PENGARUH MOTIVASI BELAJAR DAN PERHATIAN ORANG TUA TERHADAP PRESTASI BELAJAR EKONOMI PADA SISWA KELAS XI Pengaruh Motivasi Belajar Dan Perhatian Orang Tua Terhadap Prestasi Belajar Ekonomi Pada Siswa Kelas XI IPS SMA N 1 Toroh Tahun Ajaran 2013/2014.

0 2 18

PENGARUH MOTIVASI BELAJAR DAN PERHATIAN ORANG TUA TERHADAP PRESTASI BELAJAR EKONOMI PADA SISWA KELAS XI Pengaruh Motivasi Belajar Dan Perhatian Orang Tua Terhadap Prestasi Belajar Ekonomi Pada Siswa Kelas XI IPS SMA N 1 Toroh Tahun Ajaran 2013/2014.

0 2 14

PENGARUH KONDISI SOSIAL EKONOMI ORANG TUA DAN PERHATIAN ORANG TUA TERHADAP PRESTASI BELAJAR Pengaruh Kondisi Sosial Ekonomi Orang Tua Dan Perhatian Orang Tua Terhadap Prestasi Belajar Ekonomi Pada Siswa Kelas XI IPS SMA Negeri 1 Purwantoro Tahun Ajaran

0 2 16

PENGARUH KONDISI SOSIAL EKONOMI ORANG TUA DAN PERHATIAN ORANG TUA TERHADAP PRESTASI BELAJAR Pengaruh Kondisi Sosial Ekonomi Orang Tua Dan Perhatian Orang Tua Terhadap Prestasi Belajar Ekonomi Pada Siswa Kelas XI IPS SMA Negeri 1 Purwantoro Tahun Ajaran 2

0 1 13

PENGARUH KEDISIPLIAN BELAJAR SISWA DAN KEMAMPUAN EKONOMI ORANG TUA TERHADAP PRESTASI BELAJAR SISWA Pengaruh Kedisiplian Belajar Siswa Dan Kemampuan Ekonomi Orang Tua Terhadap Prestasi Belajar Siswa Pada Mata Pelajaran Ekonomi Kelas Xi Sma Negeri 1 Bature

0 0 15

PENDAHULUAN Pengaruh Kedisiplian Belajar Siswa Dan Kemampuan Ekonomi Orang Tua Terhadap Prestasi Belajar Siswa Pada Mata Pelajaran Ekonomi Kelas Xi Sma Negeri 1 Baturetno.

0 0 10

PENGARUH KEDISIPLIAN BELAJAR SISWA DAN KEMAMPUAN EKONOMI ORANG TUA TERHADAP PRESTASI BELAJAR SISWA Pengaruh Kedisiplian Belajar Siswa Dan Kemampuan Ekonomi Orang Tua Terhadap Prestasi Belajar Siswa Pada Mata Pelajaran Ekonomi Kelas Xi Sma Negeri 1 Bature

0 0 16

PENGARUH POLA ASUH ORANG TUA DAN KEMANDIRIAN BELAJAR TERHADAP PRESTASI BELAJAR AKUNTANSI PADA SISWA PENGARUH POLA ASUH ORANG TUA DAN KEMANDIRIAN BELAJAR TERHADAP PRESTASI BELAJAR AKUNTANSI PADA SISWA KELAS XI IPS SMA NEGERI 1 KARANGANOM TAHUN AJARAN 2

0 0 15

PENGARUH TINGKAT PERHATIAN ORANG TUA DAN KESULITAN BELAJAR TERHADAP PRESTASI BELAJAR AKUNTANSI SISWA KELAS XI PENGARUH TINGKAT PERHATIAN ORANG TUA DAN KESULITAN BELAJAR TERHADAP PRESTASI BELAJAR AKUNTANSI SISWA KELAS XI IPS DI SMA MUHAMMADIYAH 1 SURAKART

0 2 17

HUBUNGAN KONDISI SOSIAL EKONOMI ORANG TUA DAN MOTIVASI BELAJAR SISWA DENGAN PRESTASI BELAJAR PENJASORKES SISWA KELAS XI IIS DI SMA N 1 KARANGANOM.

1 4 120