Pembatasan dan Perumusan Masalah Tujuan dan Manfaat Penelitian Tinjauan Pustaka

B. Pembatasan dan Perumusan Masalah

Untuk lebih memfokuskan penelitian ini maka masalah hanya akan peneliti batasi pada respon masyarakat Kelurahan Perwira pada Rw 05 dari 12 Rw yang ada terhadap siaran dakwah di radio M2 Bekasi. Berdasarkan pembatasan masalah di atas, peneliti merumuskan masalah sebagai berikut: 1. Bagaimana format siaran dakwah Kamis Qolbu? 2. Bagaimana respon masyarakat kelurahan Perwira Rw 05 terhadap siaran dakwah Kamis Qolbu di radio M2 Bekasi?

C. Tujuan dan Manfaat Penelitian

Berdasarkan pada pokok permasalahan di atas, maka tujuan penelitian ini secara umum adalah: 1. Mengetahui format siaran dakwah Kamis Qolbu 2. Mengetahui respon masyarakat Kelurahan Perwira Rw 05 terhadap siaran dakwah Kamis Qolbu di radio M2. Selanjutnya dengan tercapainya tujuan tersebut diharapkan dari hasil penelitian ini dapat diperoleh manfaat sebagai berikut: a. Secara Akademis Penelitian ini diharapkan dapat berguna bagi pengembangan pengetahuan ilmiah di bidang dakwah Islam, khususnya program keagamaan dengan sarana radio. b. Secara Praktis Hasil penelitian ini juga diharapkan dapat memberi wawasan bagi para teoritis, praktisi dan aktivis dakwah Islam pada umumnya, termasuk juga para pengelola stasiun radio sebagai sarana dakwah.

A. Tinjauan Pustaka

Setelah penulis melihat skripsi yang ada di Fakultas Dakwah dan Komunikasi, khususnya Jurusan Komunikasi dan Penyiaran Islam, terdapat keseragaman dalam teknik analisis data yang digunakan dalam penelitian respon yaitu menggunakan statistik prosentase. Hal tersebut terdapat dalam beberapa skripsi yang ditemukan diantaranya: 1. Fitriyani, Respon Masyarakat Kelurahan Krendang terhadap Program Dakwah Sentuhan Qolbu di Trans TV, 2007. Pada skripsi tersebut, hasil temuan penelitiannya adalah bagaiamana masyarakat Kelurahan Krendang merespon acara dakwah yang ada di Trans TV, positif atau negatif. Selain itu, yang menjadi responden adalah seluruh masyarakat yang heterogen namun dianggap sama haknya sebagai responden oleh peneliti. Tidak ada pengklasifikasian yang lebih jelas. 2. Abdurrahman al-Ahdory, Respon Pendengar Terhadap Siaran Hikmah Fajar di Pro 1 RRI Bogor, 2005. hasil temuan dalam penelitian skripsi ini membahas respon pendengar diklasifikasikan berdasarkan pendidikan terakhir yaitu Pendidikan tinggi, sedang, dan rendah dalam merespon siaran hikmah fajar di PRO 1 RRI Bogor. Dan hasilnya tidak ada perbedaan dalam merespon acara tersebut antara pendengar yang berpendidikan rendah, sedang juga tinggi. Namun, dalam teknik analisisnya tidak menggunakan teknik prosentase. Sedangkan dalam penelitian ini yang menjadi respon adalah masyarakat yang beragam namun dibagi berdasarkan karakteristik usia: 1. Usia 17-25 tahun kategori Remaja akhir 2. Usia 26-35 tahun kategori Dewasa awal 3. Usia 36-45 tahun kategori dewasa 4. usia 46 tahun ke atas kategori dewasa madya 7 Apakah ada perbedaan antara usia tersebut dalam merespon siaran dakwah Kamis Qolbu di Radio M2.

E. Metodologi Penelitian