Sistem Tanggal Sistem Wilayah

51 NamaJudul Surat : Bank BNI 46 Nomor Surat : 015BNI 46LKI2004 Tanggal Surat : 4 Januari 2004 Kode : Keu250252,1 Sumber: Yatimah 2009 : 203 Gambar 3.4 Kartu Indeks Sistem Nomor

4. Sistem Tanggal

Cronological Filling System Sistem tanggal adalah sistem penyimpanan arsip berdasarkan urutan tanggal, bulan, dan tahun. Pada umumnya tanggal yang dijadikan pedoman sebagai caption adalah tanggal datangnya surat. Surat yang datang paling akhir ditempatkan dibagian paling akhir, tanpa memperhatikan masalah surat atau berkas tersebut. Akhirnya surat atau berkas yang difile tersebut dapat dikelompokkan berdasarkan bulan-bulan setiap tahunnya. Hal-hal yang perlu dipersiapkan dalam sistem penyimpanan arsip berdasarkan sistem tanggal adalah: a Menentukan pembagian tanggal,bulan dan tahun. b Menyiapkan kartu indeks. c Menyiapkan peralatan arsip. Contoh: Lihat kasus pada sistem abjad, diperoleh kode misalnya 20040110 lihat penyusunan kode arsip berdasarkan angka duflek, dibacaartinya: surat tersimpan di laci tahun 2004; di guide bulan Januari, dan terletak di foldermap tanggal 10. Universitas Sumatera Utara 52 Captionnya adalah 10 dari tanggal surat. Contoh kartu indeks sistem tanggal dapat dilihat pada Gambar 3.5 berikut: 10 NamaJudul Surat : Bank BNI 46 Nomor Surat : 015BNI 46LKI2004 Tanggal Surat : 4 Januari 2004 Kode : 20040110 Sumber: Yatimah 2009 : 205 Gambar 3.5 Kartu Indeks Sistem Tanggal

5. Sistem Wilayah

Geograpich Filling System Sistem wilayah adalah sistem penyimpanan arsip berdasarkan tempat lokasi, daerah, atau wilayah tertentu sebagai pokok permasalahannya. Hal-hal yang perlu dipersiapkan dalam sistem penyimpanan arsip berdasarkan sistem tanggal adalah: a Menentukan pengelompokan daerahwilayah. b Menyiapkan kartu indeks. c Menyiapkan peralatan arsip. Contoh: Lihat kasus pada sistem abjad, diperoleh kode misalnya Jawa BaratBandungDago dibacaartinya: surat tersimpan di laci wilayah Jawa Barat; di guide Bandung, terletak di foldermap Dago. Captionnya adalah Dago. Contoh kartu indeks sistem wilayah dapat dilihat pada Gambar 3.6 berikut: Universitas Sumatera Utara 53 Dago NamaJudul Surat : Bank BNI 46 Nomor Surat : 015BNI 46LKI2004 Tanggal Surat : 4 Januari 2004 Kode : Jawa BaratBandungDago Sumber: Yatimah 2009 : 206 Gambar 3.6 Kartu Indeks Sistem Wilayah Pada Bagian Kemahasiswaan Fakultas Ekonomi Sumatera Utara, sistem penataan arsip yang digunakan adalah berdasarkan sistem tanggal surat masuk kronologis. Dalam sistem ini, semua surat dan dokumen disusun dan dikelompokkan berdasarkan tanggal surat masuk lalu dimasukkan ke dalam map tebal yang sudah diberikan tanda atau keterangan kemudian disimpan didalam sebuah letter file dan disusun dengan rapi pada lemari arsip. Hal ini berfungsi untuk mempermudah pegawai dalam menemukan arsip kembali dengan cepat.

H. Sistem Penataan Arsip pada Bagian Kemahasiswaan Universitas