Teknik dan Strategi Pemanfaatan Program VideoVCD

f. Sesudah itu dapat dites beberapa banyakkah yang dapat mereka tangkap dari program video itu. 35 Langkah-langkah pemanfaatan di atas agar dalam pelaksanaan proses pembelajaran, siswa tidak memiliki kejenuhan, atau membuat merek bosan dengan tayangan video, sehingga perlu diadakannya langkah-langkah pemanfaatan media agar proses pembelajaran dapat tercapai.

c. Teknik dan Strategi Pemanfaatan Program VideoVCD

pembelajaran VideoVCD pembelajaran adalah suatu media yang dirancang secara sistematis dengan berpedoman kepada kurikulum yang berlaku dan dalam pengembangannya mengaplikasikan prinsip-prinsip pembelajaran sehingga program tersebut memungkinkan peserta didik mencerna materi pelajaran secara lebih mudah dan menarik. Secara fisik Video VCD pembelajaran merupakan program pembelajaran yang dikemas dalam kaset video atau CD dan disajikan dengan menggunakan peralatan VTR atau VCD player serta monitor. 36 Media pembelajaran dapat digunakan jika media tersebut mendukung tercapainya tujuan intruksional yang telah dirumuskan serta sesuai dengan sifat materi intruksionalnya yang telah dirumuskan. 37 Selama memanfaatkan program video pembelajaran, guru hendaknya melakukan hal-hal sebagai berikut: a. Sebelum menghidupkan atau memulai program video pembelajaran mengajak siswa agar memperhatikan materi yang akan dipelajari dengan baik. 35 Yudhi Munadhi, Media Pembelajaran Sebuah Pendekatan Baru, Ciputat: Gaung Persada GPPress: 2008, h. 127-128 36 Pustekom, Pedoman Pemanfaatan Program VideoVCD Pembelajaran, Pustekom, h: 6 37 Arif S. Sadiman, dkk, Media Pembelajaran: Pengertian, Pengembangan, dan Pemanfaatannya, Jakarta: PT. Raja Grafindo Persada: 2006, h. 200 b. Menjelaskan tujuan dan materi pokok dari program yang akan dimanfaatkan. c. Memberikan penjelasan terhadap materi yang diajarkan. d. Memberikan prasyarat atau apresiasi pengetahuanpelajaran sebelumnya. e. Mengoprasikan program sesuai dengan petunjuk pemanfaatan atau petunjuk teknis dan bahan penyerta. f. Mengamati atau memantau kegiatan siswa selama mengikuti program. g. Memberi penguatanpenegasanpengayaan terhadap tayangan program. h. Memutar ulang program video pembelajaran bila diperlukan. i. Membuat kesimpulan materiisi program sesudah memberikan evaluasi kepada siswa. Setelah kegiatan pembelajaran dengan memanfaatkan media video guru memberikan kegiatan tindak lanjut. kegiatan tindak lanjut dimaksudkan untuk menjajagi apakah tujuan telah tercapai dan memantapkan pemahaman terhadap materi intruksional yang disampaikan melalui media bersangkutan. Apabila pembelajaran dilakukan berkelompok, perlu diadakan diskusi kelompok untuk membicarakan jawaban soal tes atau untuk membicarakan hal-hal yang kurang jelas atau sulit dipahami. Ada kemungkinan dianjurkan melakukan tindak lanjut lain misalnya melakukan percobaan atau melakukan observasi.

4. Perkembangan Kognitif Siswa