Struktur Perseroan dan Entitas Anak Lanjutan

PT CAKRA MINERAL Tbk DAN ENTITAS ANAK CATATAN ATAS LAPORAN KEUANGAN KONSOLIDASIAN PER 31 DESEMBER 2016 DAN UNTUK TAHUN YANG BERAKHIR PADA TANGGAL TERSEBUT Dinyatakan dalam Rupiah, kecuali Dinyatakan Lain 12

1. U M U M Lanjutan

c. Struktur Perseroan dan Entitas Anak Lanjutan

PT Murui Jaya Perdana MJP Lanjutan Pada tanggal 22 Agustus 2014, Perseroan mengakuisisi 55 saham MJP melalui pengambilan saham dalam portepel MJP sebanyak 63.250 saham dengan biaya perolehan sebesar Rp 6.325.000.000. Tujuan dari akuisisi MJP adalah untuk mengintegrasi bisnis dan meningkatkan penjualan serta laba Perseroan. PT Cakra Smelter Indonesia CSI Berdasarkan Akta No. 6 tanggal 15 September 2014 dari Notaris Indah Khaerunnisa, SH, M.Kn, Perseroan dan Ryan Tayipto mendirikan CSI dengan kepemilikan saham masing- masing sebesar 99,999 dan 0,001. Akta pendirian tersebut telah disahkan oleh Menteri Hukum dan Hak Asasi Manusia Republik Indonesia dalam Surat Keputusannya No. AHU-25354.40.10.2014 tanggal 18 Desember 2014. CSI bergerak dibidang perdagangan dan perindustrian, dan saat ini masih dalam tahap pengembangan. Twin Pine Management TPM TPM didirikan di BVI British Virgin Islands sebagai Business Company yang telah dinyatakan dalam Certificate of Incorporation Section 7 tanggal 9 Agustus 2012 dengan registrasi perusahaan No. 1727675. TPM bergerak di dalam investasi dan perdagangan, dan kegiatan utama TPM saat ini dalam bidang investasi pada perusahaan pertambangan. Pada tanggal 8 Desember 2014, Perseroan mengakuisisi 100 saham TPM melalui pembelian satu lembar saham TPM milik Rami Sadek M Kuwatly dengan biaya perolehan sebesar USD 200.000.

d. Dewan Komisaris, Direksi dan Karyawan

Berdasarkan Akta No. 5 tanggal 19 Maret 2014 dan Akta No. 8 tanggal 20 Juni 2014, keduanya dari Notaris Indah Khaerunnisa, SH, M.Kn, susunan Dewan Komisaris dan Direksi Perseroan per 31 Desember 2016 dan 2015 sebagai berikut: Komisaris Utama : Alwijaya AW Komisaris Independen : Avi Yasa Dwipayana Direktur Utama : Boelio Muliadi Direktur : Argo Trinandityo Dexter Sjarif Putra Direktur Independen : Johanes Siegfried PT CAKRA MINERAL Tbk DAN ENTITAS ANAK CATATAN ATAS LAPORAN KEUANGAN KONSOLIDASIAN PER 31 DESEMBER 2016 DAN UNTUK TAHUN YANG BERAKHIR PADA TANGGAL TERSEBUT Dinyatakan dalam Rupiah, kecuali Dinyatakan Lain 13

1. U M U M Lanjutan