Hubungan Makna Akibat Koherensi

Pada contoh di atas, kata avec ‘dengan’ berfungsi sebagai penanda hubungan makna aditif da lam wacana tersebut.

d. Hubungan Makna Komparasi

Hubungan makna komparasi mengungkapkan perbandingan antara suatu peristiwa atau kejadian dalam suatu klausa atau kalimat dengan klausa atau kalimat lainnya. Penanda hubungan makna komparasi ini antara lain lebih dari, sama seperti, seperti, da n lain sebagainya. Seba gai contoh: 37 Pengantin itu sangat anggun seperti dewa-dewi dari kayangan Mulyana, 2005: 33. Kata seperti pada contoh 37 di atas merupakan penanda hubungan makna komparasi yang terdapat dalam wacana tersebut. Dalam bahasa Prancis, hubungan makna komparasi ditandai dengan adanya beberapa sarana penghubung seperti comme, autant de..que, plus .. que, moins ... que, etc. Seperti contoh berikut: 38 Cet employé n’est pas aussi compétent qu’il le dit Delatour, 2004:291. “Karyawan itu tidak sekompetensi seperti yang dia katakan” Contoh kalimat tersebut memiliki hubunga n makna komparasi yang ditunjukkan dengan adanya penanda aussi..que ‘sama’, yang membandingkan klausa il le dit dengan klausa sebelumnya yaitu Cet employé n’est pas compétent.

e. Hubungan Makna Temporal

Hubungan makna tempo ral merupaka n hubungan makna yang mengungkapkan informasi suatu klausa yang berupa waktu terjadinya suatu peristiwa pada klausa lainnya. Penanda hubungan makna temporal dalam suatu wacana antara lain: pada awalnya, mula-mula, kemudian, akhirnya, dan lain sebagainya. Hubungan makna temporal dalam suatu wacana dapat dilihat dari contoh berikut: 39 Pada awalnya dia tidak begitu tertarik dalam bidang melukis, namun seiring berjalannya waktu, dia pun mulai mencintai seni lukis. Pada contoh 38, hubungan makna temporal ditanda i dengan adanya satuan lingua l pada awalnya yang terletak di awal kalimat, yang menandai awal terjadinya suatu peristiwa. Dalam bahasa Prancis, hubungan makna temporal ditunjukkan dengan adanya beberapa sarana hubung seperti quand, lorsque, demain, d’abord, puis, après que, dès que, jusqu’à ce que, etc Delatour 2004: 252-269. Misalnya: 40 Quand je me suis réveillé, il était midi. “Ketika saya terbangun, hari sudah siang”. Satuan lingual quand ‘ketika’ yang terdapat pada contoh 40 merupakan penanda hubungan makna temporal yang menandai waktu terjadinya peristiwa je me suis réveillé ‘saya terbangun’, yakni il était midi ‘hari sudah siang’.

f. Hubungan Makna Penjelasan

Hubungan makna penjelasan aka n munc ul apabila salah satu klausa atau kalimat bersifat menjelaskan atau menerangkan klausa atau kalimat lainnya.