Lokasi Penelitian Sumber Data Teknik Pengumpulan Data

d Triangulasi Metodologi Methodological Triangulation Pemeriksaan konsistensi temuan yang dihasilkan oleh metode pengumpulan data yang melengkapi data wawancara dengan data observasi Tutorial Penelitian, diakses pada 22 Februari 2016 dari http:tu.laporanpenelitian.com20141112.html. Namun yang digunakan dalam penelitian tesis ini hanya dua jenis penyajian data saja, yaitu: Triangulasi Data Data Triangulation dan Triangulasi Teori Theory Triangulation. 57

BAB IV TEMUAN PENELITIAN DAN PEMBAHASAN

Di dalam bab IV ini, dipaparkan temuan dan pembahasan mengenai data yang telah didapatkan. Kemudian data yang terkumpul dikaitkan dengan teori yang ada pada bab II sebelumnya. Bagian yang dibahas antara lain, profil tempat penelitian, peran guru dan peran perpustakaan dalam peningkatan kemampuan literasi informasi siswa, dan sikap keagamaan siswa.

A. Profil SMA Islam Al-Izhar Pondok Labu

SMA Islam Al-Izhar Pondok Labu merupakan salah satu unit sekolah yang berada di bawah naungan Perguruan Islam Al-Izhar Pondok Labu PIIPL. Perguruan Islam Al-Izhar Pondok Labu yang berdiri pada 11 Maret 1987 telah mulai menyelenggarakan program pendidikan pada tahun 1987. Selain SMA, Perguruan Islam Al-Izhar Pondok Labu juga memiliki program pendidikan jenjang Kelompok Bermain, TK, SD, dan SMP. Sehingga Perguruan Islam Al-Izhar Pondok Labu sudah menyelenggarakan program pendidikan pada seluruh jenjang pendidikan. SMA Islam Al-Izhar Pondok Labu didirikan pada tanggal 12 Agustus 1995. SMA Islam Al-Izhar sebagai pusat pendidikan yang menumbuhkembangkan intelektual Islam berwawasan luas, memiliki misi untuk dapat menjadi lembaga yang dapat melahirkan intelektual-intelektual modern dengan tanpa melupakan nilai-nilai keislaman. SMA Islam Al-Izhar memiliki luas areal yang besar dengan arsitektur Islami dan dibangun dengan konsep dasar mendidik siswa-siswanya menjadi insan yang berakhlak mulia dan dekat dengan ajaran Allah SWT. Dengan letak sekolah yang strategis, luas, dan jauh dari kebisingan memungkinkan pembelajaran di SMA Islam Al-Izhar menjadi aman dan nyaman. SMA Islam Al-Izhar Pondok Labu bertujuan untuk membangun karakter yang beriman, mandiri, kreatif dan cerdas sekaligus memiliki kesadaran sebagai warga dunia yang mencintai negerinya. Penyelenggaraan pendidikan juga dimaksudkan untuk mengembangkan kemampuan siswa agar siap memasuki perguruan tinggi dan masyarakat luas. SMA Islam Al-Izhar Pondok Labu merupakan sekolah yang unggul dan berprestasi. Dalam menyelengarakan program pendidikan SMA Islam Al-Izhar memiliki misi yang ingin dicapai yaitu sebagai berikut: 1. Menyelenggarakan pendidikan umum berdasarkan kurikulum nasional yang berlandaskan nilai-nilai Islam, yaitu jujur, menghargai, berani, pengasih, rendah hati, nasionalis. SMA Islam Al-Izhar Pondok Labu bertujuan untuk membangun karakter yang beriman, mandiri, kreatif dan cerdas sekaligus memiliki kesadaran sebagai warga dunia yang mencintai negerinya. 2. Menyelenggarakan pendidikan yang menumbuhkembangkan potensi siswa untuk menjadi manusia beriman, mandiri, kreatif dan nasionalis yang mencintai keragaman. 3. Membentuk kepribadian dan karakter siswa yang kritis dan senang belajar serta mengembangkan potensi kepemimpinan 4. Mengupayakan terciptanya masyarakat belajar yang senang membaca. 5. Menjadikan seluruh pemangku kepentingan stakeholder sebagai mitra kerja yang baik dan menjalin kemitraan dengan berbagai pihak dalam upaya pencapaian visi. 6. Menyelenggarakan pendidikan yang mengutamakan proses dan kontekstual, dengan model inkuiri IBL dan berbasis riset Evidence Based Practice EBP. Dalam rangka mewujudkan misi yang telah dibangun oleh SMA Islam Al-Izhar tersebut, seluruh warga sekolah dari mulai kepala sekolah, guru, hingga penjaga sekolah wajib mendukung seluruh kegiatan yang diadakan oleh SMA Islam Al-Izhar. Nilai-nilai yang dijunjung tinggi di SMA Islam Al-Izhar adalah nilai kejujuran, menghargai, berani, pengasih, rendah hati, dan nasionalis. Sejalan dengan misi SMA Islam Al-Izhar, untuk menciptakan siswa yang kompeten dan siap pakai di masyarakat, SMA Islam Al-Izhar memiliki standar kompetensi lulusan. Di antara standar kompetensi lulusan SMA Islam Al-Izhar Pondok Labu adalah sebagai berikut: 1. Mandiri dalam beribadah 2. Jujur, terbuka, dan santun 3. Menjalankan pola hidup sehat 4. Memiliki etos belajar, disiplin, dan bersaing secara sehat 5. Mampu memimpin, menghargai, dan berjiwa kewirausahaan 6. Mampu menyampaikan gagasan dan produktif 7. Berpikir logis, kritis, kreatif, dan inovatif 8. Mampu menyesuaikan diri dalam keberagaman 9. Berwawasan kebangsaan dan lingkungan. SMA Islam Al-Izhar Pondok Labu menggunakan Kurikulum Nasional sebagai acuan pembelajaran dengan menggunakan Bahasa Indonesia sebagai bahasa pengantar. Kurikulum tersebut untuk membangun kesadaran murid sebagai warga dunia yang harus berkontribusi dengan tetap mencintai Indonesia dengan mengembangkan budaya tradisional dan berbahasa Indonesia. SMA Islam Al-Izhar menyelenggarakan pendidikan yang menumbuhkembangkan potensi murid untuk menjadi manusia beriman, mandiri, kreatif, dan nasionalis yang mencintai keragaman. Untuk mendukung proses pembelajaran di kelas kurikuler, SMA Islam Al- Izhar mengembangkan program Ko-Kurikuler, yang merupakan bagian integral kegiatan belajar mengajar dengan fungsi sebagai pendukung dan pengayaan kurikulum yang mengarah pada pembinaan life skills, berjenjang, dan berkesinambungan. Program ko-kurikuler SMA Islam Al-Izhar antara lain: 1. Kegiatan awal tahun 2. Bulan Bahasa 3. Hari karir 4. Perkemahan ilmiah dan kepemimpinan 5. Kunjungan kerja ilmiah 6. Pemantapan belajar 7. Festival drama 8. PLASA Penelitian Lapangan Aspek Sosial dan Alam 9. Observasi profesi 10. Presentasi karya ilmiah SMA Islam Al-Izhar dapat menciptakan iklim belajar yang Islami. Para siswa diwajibkan untuk rutin melaksanakan shalat zuhur berjamaah. Dalam pelaksanaan acara-acara keagamaan maupun peringatan hari besar Islam, selalu ada pelibatan dan peran aktif dari siswa, baik siswa yang tergabung dalam Rohis maupun tidak. Kajian

Dokumen yang terkait

Peran guru pendidikan agama islam di sekolah multikultural

5 42 98

Peran Guru Pendidikan Agama Islam Di Sekolah Multikultural

0 8 98

PERAN GURU PENDIDIKAN AGAMA ISLAM DALAM MENINGKATKAN MINAT DAN PRESTASI BELAJAR PENDIDIKAN Peran Guru Pendidikan Agama Islam Dalam Meningkatkan Minat Dan Prestasi Belajar Pendidikan Agama Islam Siswa Di MTs Muhammadiyah Surakarta Dan Smp Ta’mirul Islam S

1 6 22

PERAN GURU PENDIDIKAN AGAMA ISLAM DALAM MENINGKATKAN MINAT DAN PRESTASI BELAJAR PENDIDIKAN Peran Guru Pendidikan Agama Islam Dalam Meningkatkan Minat Dan Prestasi Belajar Pendidikan Agama Islam Siswa Di MTs Muhammadiyah Surakarta Dan Smp Ta’mirul Islam S

0 2 20

PERAN GURU PENDIDIKAN AGAMA ISLAM (PAI) DALAM MENANGGULANGI KENAKALAN SISWA Peran Guru Pendidikan Agama Islam (PAI) Dalam Menanggulangi Kenakalan Siswa Di SMK Muhammadiyah Kartasura.

0 1 15

PERAN GURU PENDIDIKAN AGAMA ISLAM (PAI) DALAM MENANGGULANGI KENAKALAN SISWA Peran Guru Pendidikan Agama Islam (PAI) Dalam Menanggulangi Kenakalan Siswa Di SMK Muhammadiyah Kartasura.

0 2 16

PERAN GURU PENDIDIKAN AGAMA ISLAM DALAM

0 0 64

PERAN GURU PENDIDIKAN AGAMA ISLAM DALAM (2)

0 2 74

BAB II PERAN GURU PENDIDIKAN AGAMA ISLAM DALAM MENANGANI SISWA INTROVERT PADA MATA PELAJARAN PAI MELALUI PENDEKATAN BEHAVIORISTIK A. Peran Guru Pendidikan Agama Islam 1. Pengertian dan Peran Guru Pendidikan Agama Islam - PERAN GURU PENDIDIKAN AGAMA ISLAM

0 1 34

PERAN PERPUSTAKAAN SEKOLAH DALAM MENINGKATKAN LITERASI INFORMASI SISWA

0 1 11