Pengaruh fasilitas fisik Pengaruh mata pelajaran Pengaruh lingkungan luar

45 dengan kebutuhan sehingga peluang siswa mendapatkan hasil belajar sesuai dengan harapan. d. Pengaruh karakteristik kelompok Kesatuan para siswa dalam sebuah kelas disebut kelompok. Kesatuan siswa ini mempunyai karakteristik yang turut mempengaruhi hail belajar seperti; 1 jumlah anggota kelompok; 2 struktur anggota kelompok jenis kelamin dan usia siswa; 3 sikap kelompok; 4 kekompakan anggota kelompok; 5 kepemipinan kelompok. Karakteristik kelompok tersebut perlu dipahami oleh guru untuk dimanfaatkan dalam mengatur pelaksanaan belajar-mengajar. Pembentukan kelompok di luar kelas, seperti dikusi, kelompok belajar yang kompak dan harmonis turut berpengaruh terhadap penyelesaian tugas-tugas.

e. Pengaruh fasilitas fisik

Fasilitas fisik yang mempengaruhi jalannya proses belajar mengajar dan hasil-hasil yang akan dicapai adalah: 1 Kemudahan fisik yang ada sekolah seperti kondisi ruang belajar atau kelas, bangku, papan tulis, labolatorium, perpustakaan, dan fasilitas fisik lainnya. 2 Kemudahan fisik yang ada dirumah seperti ruang dan meja belajar, lampu, rak, buku dan sebagainya.

f. Pengaruh mata pelajaran

Tingkat kesukaran, keluasan, kedalaman makna yang terkandung dalam bahan pelajaran akan turut mempengaruhi sikap dan minat belajar siswa. Bahan pelajaran ditata sedemikian rupa hingga memenuhi syarat psikologis-pedagogis. Penyusunan jadwal juga perlu dilakukan sedemikian rupa antara lain 46 memperhatikan bobot dan jenis mata pelajaran tertentu dikaitkan dengan stamina siswa ketahan fisik dan mental.

g. Pengaruh lingkungan luar

1 Lingkungan sekitar sekolah seperti; keadaan lingkungan gedung sekolah, kondisi masyarakat sekitar sekolah, situasi kultural sekitar sekolah, juga sistem pendidikan dan organisasi serta administrasi pendidikan. 2 Lingkungan sekitar rumah siswa seperti tetangga, sarana umum, strata sosial masyarakat, dan situasi kultural. Berdasarkan paparan diatas dapat disimpulkan bahwa tingkat keberhasilan proses belajar mengajar dipengaruhi oleh beberapa faktor seperti pengaruh karakteristik siswa, pengaruh karakteristik guru, pengaruh interaksi dan metode, pengaruh karakteristik kelompok, pengaruh fasilitas fisik, pengaruh mata pelajaran, dan pengaruh lingkungan luar baik di lingkungan sekolah maupun lingkungan tempat tinggal.

B. Hasil Penelitian yang Relevan

1. Penelitian yang dilakukan oleh Maniar Eriani Ulfah mahasiswa pendidikan teknik busana pada tahun 2012 dengan judul pelaksanaan pembelajaran di SMK PIRI 2 Yogyakarta. Penelitian ini merupakan penelitian survei yang digolongkan dalam metode penelitian diskriptif dengan pendekatan kuantitatif. Subyek pada penelitian ini adalah guru mata pelajaran disain dan siswa kelas XI sebanyak 10 siswa. Hasil penelitian menunjukkan bahwa 1 pelaksanaan pembelajaran pada materi penyelesaian gambar secara kering menggunakan media ALG Alat Lebar Gantung di SMK PIRI 2 Yogyakarta