Analisis sosial ekonomi perikanan Analisis teknologi berwawasan lingkungan

33

3.4.8 Analisis sosial ekonomi perikanan

Analisis sosial ekonomi yang akan dilakukan mencakup analisis kuantitatif dan kualitatif. Analisis kuantitatif akan dilakukan untuk beberapa parameter penting pengelolaan ekonomi perikanan seperti alokasi optimal sumber daya perikanan discrete maximum principle, analisis pasar permintaan dan penawaran, analisis pendapatan nelayan profit function approach, dan analisis kesejahteraan rumah tangga nelayan household production model. Sementara itu analisis kua litatif akan dilaksanakan untuk beberapa parameter kunci komunitas perikanan seperti tingkat pendidikan, kepastian usaha, dan penge lolaan perikanan tradisional apabila ada.

3.4.9 Analisis teknologi berwawasan lingkungan

Analisis Teknologi Berwawasan lingkungan dalam pengembangan armada ini dilakukan secara deskritif. Pengembangan perikanaan tangkap yang baik adalah perikanan tangkap yang menggunakan aturan atau kaidah-kaidah yang telah ditetapkan melalui suatu ketentuan tingkat internasional yang dapat diaplikasikan pada setiap Negara dan diteruskan ke setiap daerah yang memiliki industri perikanan tangkap. Operasi penangkapan ikan dapat berjalan dengan baik apabila suatu usaha perikanan mamilki beberapa kriteria teknologi penangkapan ikan yang ramah lingkungan. Menurut Monintja 2001, kriteria teknologi penangkapan ikan memiliki sembilan 9 poin, yakni : 1 Selektivitas tinggi. 2 Tidak destruktif terhadap habitat. 3 Tidak membahayakan nelayan. 4 Produksinya berkualitas. 5 Produknya tidak membahayakan konsumen. 6 By-catch dan discard minimum. 7 Tidak menangkap spesies yang dilindungi atau terancam punah. 8 Dampak minimum terhadap keanekaragaman ha yati. 9 Dapat diterima secara sosial. 34 Kriteria kegiatan penangkapan ikan yang berkelanjutan terdiri dari : 1 Menerapkan teknologi penangkapan yang ramah lingkungan. 2 Jumlah hasil tangkapan tidak melebihi jumlah hasil tangkapan yang diperbolehkan TAC. 3 Menguntungkan. 4 Investasi rendah. 5 Penggunaan bahan bakar minyak rendah. 6 Memenuhi ketentuan hukum dan perundang-undangan yang berlaku.

3.4.10 Metode indeksasi