Teknik Pengumpulan Data Metode Penelitian Tahap II

V. SIMPULAN, IMPLIKASI, DAN SARAN

5.1 Simpulan

Berdasarkan pembahasan hasil penelitian, peneliti menyimpulkan bahwa: 1 Sekolah memiliki potensi untuk pengembangan perpustakaan digital. Ditinjau dari segi keterampilan TIK, 100 siswa dapat mengoperasikan komputer dilihat dari hasil analisis kebutuhan dan segi sarana-prasarana yang berasal dari tiga sekolah tersebut dikategorikan cukup baik dilihat dari hasil observasi. Sekolah sudah memiliki perpustakaan yang dilengkapi komputer, adanya ketersediaan laboratorium komputer, dan ketersediaan komputer sesuai dengan jumlah siswa, serta spesifikasi komputer sesuai dengan tntutan software yang dapat membantu dalam pengembangan perpustakaan digital. 2 Produk akhir yang dihasilkan adalah perpustakaan digital bahasa Indonesia untuk pencarian informasi tentang pelajaran Bahasa Indonesia, 3 Ditinjau dari segi efektivitas, media ini membantu siswa dalam melakukan pencarian informasi, hasil dari uji efektivitas antara kelas kontrol dan kelas eksperimen sebesar 35.364. 4 Ditinjau dari segi efisiensi, perpustakaan digital ini memberikan efisiensi dari segi waktu karena siswa dapat mempelajari tutorial yang ada. Pada kelas eksperimen didapatkan hasil uji efisiensi 2,5 menit atau dengan penghematan waktu 25 dari pelaksanaan penggunaan perpustakaan digital lebih sedikit dibandingkan waktu yang direncanakan. Berdasarkan waktu perbandingan yang diperlukan kelas kontrol dengan waktu kelas eksperimen hasilya lebih dari 1 maka produk yang digunakan di kelas eksperimen lebih efisien. 5 Daya tarik perpustakaan digital ini terbilang sangat baik dengan hasil sebesar 92,13 karena siswa semakin tertarik dalam pencarian informasi.

5.2 Implikasi

1 Teoretis: hasil penelitian yang dilakukan secara konsisten menunjukan bahwa pengembangan perpustakaan digital ini dapat meningkatkan motivasi belajar siswa sehingga prestasi belajar mereka semakin baik. 2 Impiris: proses pembelajaran haruslah memenuhi segi efektivitas, efisiensi dan menarik. Sumber belajar yang digunakan oleh siswa memegang peranan penting untuk mencapai hasil yang maksimal. Strategi konvensional yang selama ini diterapkan sebaiknya ditambah dengan penggunaan teknologi. Siswa dilatih untuk mandiri. Salah satunya adalah dengan memanfaatkan perpustakaan digital. Penggunaan perpustakaan digital terbukti dapat memberikan warna yang berbeda dalam proses pencarian informasi, di mana siswa dapat belajar mandiri, dan keingintahuan mereka meningkat.

5.3 Saran

Berdasarkan simpulan, saran dari peneliti adalah: 1 Bagi sekolah, sebaiknya pihak sekolah menyediakan sarana pendukung dalam menunjang proses pembelajaran yang menyenangkan sehingga menumbuhkan motivasi siswa.