Jenis dan Sumber Data

series dengan rentan waktu 21 tahun. Data yang dipilih adalah data pada kurun waktu tahun 1994 sampai 2014. Alasan pengambilan tahun tersebut yaitu tahun 1994 merupakan pra krisis moneter hebat yang mengakibatkan perubahan perekonomian Indonesia. Dan pasca krisis tahun 2000, sudah terjadi perbaikan- perbaikan disegala sektor perekonomian yang berdampak pada peningkatan pertumbuhan ekonomi Indonesia termasuk investasi. Dan tahun 2014 merupakan data terbaru. Sumber data berasal dari berbagai sumber, antara lain Statistik Indonesia terbitan Badan Pusat Statistik, Statistik Ekonomi dan Keuangan Indonesia, Laporan Perekonomian Indonesia terbitan Bank Indonesia, Statistik Perkembangan Realisasi Investasi terbitan Badan Koordinasi Penanaman Modal BKPM, World Economic Outlook, dan jurnal-jurnal ilmiah serta literatur- literatur lain yang berkaitan dengan topik penelitian ini.

C. Waktu Penelitian

Penelitian ini dilakukan pada bulan Juni sampai bulan Agustus 2015. Karena pada bulan tersebut bertepatan dengan bulan Ramadhan, maka peneliti memperhatikan jam kerja serta hari libur yang berbeda di BPS Provinsi Yogyakarta.

D. Teknik Analisis Data

Secara umum analisis regresi pada dasarmya adalah studi mengenai ketergantungan satu variabel terikat dependen dengan satu atau lebih variabel variabel bebas independen, dengan tujuan untuk mengestimasi dan memprediksi rata-rata populasi atau nilai rata-rata variabel terikat dependen berdasarkan nilai variabel bebas independen yang diketahui.

1. Pengujian Hipotesis

Hipotesis adalah suatu anggapan atau pendapat yang diterima untuk menjelaskan suatu fakta atau yang dipakai sebagai dasar bagi suatu penelitian. Hipotesis yang dirumuskan adalah hipotesis nol Ho dan hipotesis alternatif Ha. Hipotesis yang dirumuskan ini disebut hipotesis nol atau tidak memiliki perbedaan hipotesis yang sebenarnya. Pembuktian hipotesis dala penelitian ini menggunakan teknik analisis regresi dengan bantuan program SPSS versi 16. Langkah-langkah pengujian sebagai berikut:  Menentukan formulasi Ho dan Ha a. Suku Bunga Kredit terhadap PMDN di Indonesia H : Suku Bunga Kredit tidak berpengaruh terhadap PMDN di Indonesia H a : Suku Bunga Kredit berpengaruh terhadap PMDN di Indonesia b. Inflasi terhadap PMDN di Indonesia H : Inflasi tidak berpengaruh terhadap PMDN di Indonesia H a : Inflasi berpengaruh terhadap PMDN di Indonesia c. Nilai Tukar Rupiah terhadap PMDN di Indonesia H : Kurs tidak berpengaruh terhadap PMDN di Indonesia H a : Kurs berpengaruh terhadap PMDN di Indonesia Tingkat kesalahan yang dikehendaki pada penelitian ini yaitu α = 10 dengan level of confidence sebesar 90. Makin besar tingkat kesalahan