Wawancara mendalam Observasi Telaah Dokumen Kuesioner

45 6. Alat pencatat untuk kejelasan dan keakuratan instrumentasi.

4.5 Sumber Data

Sumber data terdiri dari dua data, yaitu:

4.5.1 Data Primer, yaitu data yang langsung dikumpulkan oleh peneliti dari

informan. Sumber data primer dalam penelitian ini adalah hasil wawancara langsung dengan informan, pengamatan terhadap pelaksanaan program dan hasil kuesioner.

4.5.2 Data Sekunder, yaitu data yang tidak langsung diperoleh peneliti dari

informan. Akan tetapi diperoleh dengan cara menelaah dokumen seperti laporan, buku, artikel, jurnal kesehatan, media massa, internet dan lain- lain.

4.6 Pengumpulan Data

Teknik pengumpulan data dalam penelitian ini menggunakan beberapa teknik yaitu:

4.6.1 Wawancara mendalam

Wawancara mendalam dilakukan dengan cara tatap muka terhadap informan. Proses wawancara mendalam menggunakan pedoman wawancara berupa daftar pertanyaan yang telah disiapkan sesuai dengan topik penelitian. Wawancara mendalam dilakukan kepada semua informan, yaitu informan utama dan pendukung.

4.6.2 Observasi

46 Observasi langsung dilakukan dengan cara mengamati dan mencatat situasi yang terkait dengan penelitian.

4.6.3 Telaah Dokumen

Metode ini dilaksanakan untuk memperoleh data yang berkaitan dengan permasalahan penelitian melalui laporan, buku, artikel, internet, dan dokumen lain yang berhubungan dengan program Pos Gizi di Desa Pondok Jaya Baum, 1998.

4.6.4 Kuesioner

Kuesioner dalam penelitian ini untuk menilai perubahan perilaku pemberian makan, pengasuhan balita, perilaku kebersihan, pencarian dan pemberian perawatan kesehatan dan form recall 24 jam untuk menilai asupan makan balita. Pada saat penelitian, kuesioner dibagikan langsung oleh peneliti kepada para ibu balita yang mengikuti Pos Gizi untuk di lengkapi. Pada kuesioner terlebih dahulu dilakukan uji coba. Dari hasil uji coba kuesioner tersebut diadakan perbaikan. Pertanyaan-pertanyaan setiap variabel dalam kuesioner yang telah diisi dilakukan uji validitas dan uji reabilitas. Pada saat penelitian, kuesioner dibagikan langsung oleh peneliti dan tim kepada para ibu balita yang mengikuti Pos Gizi, sedangkan untuk form recall 24 jam peneliti langsung mewancarai para ibu balita yang mengikuti Pos Gizi. 47 Secara rinci dapat di lihat pada table 4.1 di bawah ini: Tabel 4.1 Tabel Pengumpulan Data No. Variabel Penelitian Metode Informan dan sumber data Efektivitas 1. Penilaian Status Gizi Wawancara mendalam telaah dokumen a. TPG Puskesmas b. Ibu balita c. Kader d. Laporan kegiatan Pos Gizi Wawancara mendalam a. TPG Puskesmas b. Kader 2. Asupan Zat Gizi Form recall 24 jam c. Ibu balita Wawancara mendalam dan observasi a. TPG Puskesmas b. Kader 3. Pemberian Makan Kuesioner c. Ibu balita Wawancara mendalam dan observasi a. TPG Puskesmas b. Kader 4. Pengasuhan Balita Kuesioner c. Ibu balita Wawancara mendalam dan observasi a. TPG Puskesmas b. Kader 5. Kebersihan Balita Kuesioner c. Ibu balita Wawancara mendalam dan observasi a. Petugas gizikader b. TPG Puskesmas 6. Pelayanan Kesehatan Kuesioner c. Ibu balita 7. Kehadiran Wawancara mendalam, telaah dokumen dan observasi a. TPG Puskesmas b. Kader c. Absensi balita Efisiensi 8. Dana Telaah dokumen dan observasi a. Data sekunder 9. SDM Telaah dokumen dan observasi a. Data sekunder 48 10. Waktu Telaah dokumen dan observasi a. Data sekunder 12. Sarana Wawancara mendalam dan observasi a. TPG Puskesmas b. Ibu balita c. Kader Kecukupan 13 Pelaksanaan Wawancara mendalam dan observasi a. TPG Puskesmas b. Ibu balita c. Kader Kesesuaian 14. Misi Wawancara mendalam dan telaah dokumen a. TPG Puskesmas b. Kader

4.7 Pengolahan Data