Kelurahan Lhok Sukon Desa Meunasah Dayah

yang terdaftar di desa ini, 180 KK 49,45 tergolong dalam keluarga miskin. Aktivitas ekonomi keluarga miskin ini pada umumnya bekerja sebagai buruh tani yang mencapai 12,6 persen.

3. Kelurahan Lhok Sukon

Keude Lhok Sukon merupakan sebuah kelurahan yang berada di Kabupaten Aceh Utara. Keude Lhok Sukon sekarang ini menjadi Ibukota Kabupaten Aceh Utara setelah di pindah dari Ibukota sebelumnya di Kota Lhokseumawe. Walaupun administrasi perkantoran pemerintahan Kabupaten Aceh Utara masih dilaksanakan di Kota Lhokseumawe, namun saat ini telah di mulai pembangunan dan persiapan fisik jalan dan bangunan perkantoran untuk persiapan pindah secara menyeluruh ke Keude Lhok Sukon. Jumlah penduduk Keude Lhok Sukon saat ini tercatat 2.969 orang, dimana 1.464 orang 49,31 berjenis kelamin laki-laki, sisanya 1.505 orang 50,69 berjenis kelamin perempuan. Sebagai salah satu kota yang relatif besar dan menjadi pusat pasar bagi masyarakat desa sekitarnya terutama masyarakat yang berada di Kecamatan Cot Girek. Sebagian besar penduduk Keude Lhok Sukon bekerja pada sektor perdagangan dan jasa, namun tidak sedikit pula yang mengembangkan industri kecil rumah tangga yang memproduksi berbagai jenis barang untuk kebutuhan lokal maupun juga di perdagangkan ke daerah lain. Penduduk yang mencapai 2.969 terbagi atas 980 KK atau rata-rata ukuran keluarga family size adalah 3 orang per keluarga. Dari jumlah keluarga tersebut, 607 KK 61,94 masih tergolong sebagai keluarga miskin. Ironisnya sebagai desa perkotaan yang mempunyai akses informasi luas, namun hanya 386 KK miskin yang KHAIRIL ANWAR : ANALISIS DETERMINAN PENGELUARAN KONSUMSI RUMAH TANGGA MASYARAKAT MISKIN DI KABUPATEN ACEH UTARA, 2008. USU e-Repository © 2008 mempunyai kartu miskin. Tingkat kepadatan penduduk Keude Lhok Sukon 442 orang per Km 2 . Tabel 4.6 Jumlah Penduduk dan Keluarga Miskin di Kelurahan Lhok Sukon dan Desa Meunasah Dayah Kecamatan Lhok Sukon Kabupaten Aceh Utara DESAKELURAHAN URAIAN Lhok Sukon Meunasah Dayah 1. Total penduduk ̇ Laki-laki ̇ Perempuan 2. Jumlah KK 3. Jumlah KK Miskin 4. Jumlah KK yang memiliki kartu miskin 5. Kepadatan penduduk per Km 2 2.969 1.464 1.505 980 607 386 442 1.600 813 787 409 57 54 218 Sumber: Hasil Penelitian data diolah, 2007

4. Desa Meunasah Dayah

Desa Meunasah Dayah termasuk salah satu desa perkotaan yang berada dalam wilayah administrasi Kecamatan Lhok Sukon. Sebagian besar penduduk bekerja pada sektor perdagangan, sektor jasa, pertanian, dan berbagai jenis aktivitas ekonomi lainnya. Dari segi kependudukan jumlah penduduk mencapai 1.600 orang yang terdiri dari 813 orang 50,81 laki-laki, dan 787 orang 49,19 perempuan. Dari 409 KK yang terdaftar di desa ini, hanya 57 KK 13,94 tergolong dalam keluarga miskin. Aktivitas ekonomi keluarga miskin ini pada umumnya bekerja sebagai buruh tani, buruh bangunan, dan berbagai aktivitas ekonomi lainnya. Berdasarkan data yang ditampilkan pada tabel 4.6 menunjukkan bahwa selain jumlah keluarga miskin yang relatif kecil, juga sebagian besar telah memiliki kartu KHAIRIL ANWAR : ANALISIS DETERMINAN PENGELUARAN KONSUMSI RUMAH TANGGA MASYARAKAT MISKIN DI KABUPATEN ACEH UTARA, 2008. USU e-Repository © 2008 miskin yang sangat berguna dalam menggunakan fasilitas umum untuk masyarakat miskin seperti untuk berobat, pendidikan anak, maupun untuk menerima transfer bagi keluarga miskin dari pemerintah misalnya Bantuan Langsung Tunai – BLT.

5. Desa Keude Geudong