Kepercayaan Ibu Hamil, Ibu Bersalin dan Ibu Nifas Pengetahuan Ibu Hamil, Ibu Bersalin dan Ibu Nifas

Dahniar : Pengaruh Nilai Budaya Masyarakat Terhadap Perawatan Ibu Hamil, Bersalin, Dan Nifas Di Desa Teluk Pulau Kabupaten Rokan Hilir, 2009 USU Repository © 2008 dengan perawatan kehamilan menurut medis modern. Demikian juga kelompok responden ibu nifas mempunyai kebiasaan dominan pada kategori cukup baik yaitu 44,8, artinya tata aturan atau norma yang berkembang di masyarakat dan menjadi pedoman atau acuan pada saat ibu bersalin masih ada yang tidak sesuai dengan perawatan kehamilan menurut medis modern.

4.5. Kepercayaan Ibu Hamil, Ibu Bersalin dan Ibu Nifas

Tabel 4.10. Distribusi Responden Berdasarkan Kategori Kepercayaan No Kategori Kepercayaan Jumlah Persen a. Ibu Hamil 1 Mendukung 16 38,1 2 Cukup mendukung 17 40,5 3 Tidak mendukung 9 21,4 Jumlah 43 100.0 b. Ibu Bersalin 1 Mendukung 8 23,5 2 Cukup mendukung 15 44,1 3 Tidak mendukung 11 32,4 Jumlah 34 100.0 c. Ibu Nifas 1 Mendukung 4 13,8 2 Cukup mendukung 17 58,6 3 Tidak mendukung 8 27,6 Jumlah 29 100.0 Berdasarkan Tabel 4.10. diketahui kategori kepercayaan ibu hamil dominan pada kategori cukup baik yaitu 40,5, artinya keyakinan yang dianut atau menjadi pegangan ibu hamil masih ada yang tidak sesuai dengan perawatan kehamilan menurut medis modern. Selanjutnya kelompok responden ibu bersalin mempunyai kepercayaan Dahniar : Pengaruh Nilai Budaya Masyarakat Terhadap Perawatan Ibu Hamil, Bersalin, Dan Nifas Di Desa Teluk Pulau Kabupaten Rokan Hilir, 2009 USU Repository © 2008 dominan pada kategori cukup baik yaitu 44,1, artinya keyakinan yang dianut atau menjadi pegangan ibu bersalin masih ada yang tidak sesuai dengan perawatan persalinan menurut medis modern. Demikian juga kelompok responden ibu nifas mempunyai kebiasaan dominan pada kategori cukup baik yaitu 58,6, artinya keyakinan yang dianut atau menjadi pegangan ibu nifas masih ada yang tidak sesuai dengan perawatan selama masa nifas menurut medis modern

4.6. Pengetahuan Ibu Hamil, Ibu Bersalin dan Ibu Nifas

Aspek pengetahuan yang diperoleh dari responden meliputi segala sesuatu yang diketahui ibu hamil, bersalin dan nifas tentang kehamilan, persalinan dan nifas. Secara rinci pengetahuan responden yang terkait dengan perawatan kehamilan, persalinan maupun masa nifas dapat dilihat pada Tabel 4.11. berikut. Tabel 4.11. Distribusi Responden Berdasarkan Kategori Pengetahuan No Kategori Pengetahuan Jumlah Persen a. Ibu Hamil 1 Mendukung 9 21,4 2 Cukup mendukung 12 28,6 3 Tidak mendukung 21 50,0 Jumlah 43 100.0 b. Ibu Bersalin 1 Mendukung 7 20,6 2 Cukup mendukung 13 38,2 3 Tidak mendukung 14 41,2 Jumlah 34 100.0 c. Ibu Nifas 1 Mendukung 5 17,2 2 Cukup mendukung 8 27,6 3 Tidak mendukung 16 55,2 Jumlah 29 100.0 Dahniar : Pengaruh Nilai Budaya Masyarakat Terhadap Perawatan Ibu Hamil, Bersalin, Dan Nifas Di Desa Teluk Pulau Kabupaten Rokan Hilir, 2009 USU Repository © 2008 Berdasarkan Tabel 4.11. diketahui kategori pengetahuan ibu hamil dominan pada kategori tidak baik yaitu 50,0, artinya segala sesuatu yang diketahui ibu hamil belum mencukupi atau mendukung ibu hamil untuk melakukan perawatan kehamilan sesuai dengan anjuran medis modern. Demikian juga kelompok responden ibu bersalin mempunyai pengetahuan dominan pada kategori tidak baik yaitu 41,2, artinya segala sesuatu yang diketahui ibu bersalin belum mencukupi atau mendukung ibu hamil untuk melakukan perawatan selama persalinan sesuai dengan anjuran medis modern. Kelompok responden ibu nifas mempunyai pengetahuan kategori tidak baik yaitu 52,2, artinya segala sesuatu yang diketahui ibu nifas belum mencukupi atau mendukung ibu hamil untuk melakukan perawatan selama masa nifas sesuai dengan anjuran medis modern.

4.7. Sikap Ibu Hamil, Ibu Bersalin dan Ibu Nifas