Populasi dan Sampel Data Jenis dan Sumber Data Metode Pengumpulan Data Teknik Analisis Data

B. Setuju C. Kurang setuju D. Tidak setuju Pada penelitian ini responden diminta untuk memilih salah satu dari sejumlah kategori jawaban yang tersedia.

3.6 Populasi dan Sampel Data

Populasi yang dipilih dalam penelitian ini merupakan seluruh masyarakat yang tinggal dan menetap di sekitar wilayah Kecamatan Batang Toru, Kabupaten Tapanuli Selatan. Penentuan sampel dilakukan secara purposive sampling dengan menetapkan secara sengaja lokasi penelitian dan responden yang diteliti. Sesuai dengan judul penelitian, fokus penelitian adalah masyarakat Desa Aek Pining di Kecamatan Batang Toru, Kabupaten Tapanuli Selatan. Responden yang dijadikan sampel berjumlah 60 orang responden.

3.7 Jenis dan Sumber Data

1. Data Primer Data primer merupakan data yang didapat atau dikumpulkan oleh peneliti dengan cara langsung dari sumbernya. Untuk memperoleh data primer, peneliti wajib mengumpulkannya secara langsung. Cara yang bisa digunakan peneliti untuk mencari data primer yaitu observasi, wawancara serta penyebaran kuesioner. 2. Data Sekunder Universitas sumatera utara Data sekunder adalah data yang diperoleh dari Badan Pusat Statistik BPS, buku literatur, internet, jurnal, serta bacaan lain yang berhubungan dengan penelitian yang digunakan sebagai data penunjang.

3.8 Metode Pengumpulan Data

Metode pengumpulan data yang digunakan yaitu: 1. Observasi Teknik ini dilakukan dengan mengamati secara cermat kondisi yang ada di wilayah penelitian sehingga data yang diperoleh dapat melengkapi teknik yang lain. 2. Kuesioner Kuesioner adalah daftar pertanyaan atau pernyataan yang dibuat dan akan diajukan kepada responden guna untuk mendapatkan tujuan penelitian yang dimaksud. 3. Studi Kepustakaan Studi kepustakaan dilakukan dengan mengumpulkan data sekunder dari berbagai sumber guna melengkapi data yang ada.

3.9 Teknik Analisis Data

Teknik analisis data yang digunakan dalam penelitian ini yaitu: 1. Analisis Deskriptif Tahapan analisis ini digunakan untuk merangkum semua masalah yang ada dan merangkumnya menjadi sebuah kesimpulan yang akan menjadi hasil Universitas sumatera utara penelitian ini dimana data kualitatif didukung oleh pengelolaan data kuantitatif. Untuk melihat persepsi masyarakat tentang penambangan emas di Kecamatan Batang Toru, Kabupaten Tapanuli Selatan dan untuk melihat dampak sosial yang terjadi akibat adanya penambangan ini maka dilakukan tabulasi terhadap hasil jawaban responden pada kuisioner. 2. Analisis Crosstab Tabulasi Silang Analisis crosstab dilakukan untuk melihat dilakukan untuk melihat apakah terdapat hubungan deskriptif antara dua variabel atau lebih didalam data yang diperoleh Malhotra, 2004. Analisis crosstab akan dilakukan dengan bantuan software SPSS dengan membandingkan hasil dari nilai chi-square hitung dengan nilai chi-square tabel dengan ketentuan jika chi-square hitung lebih kecil dari chi- square tabel maka Ho diterima yang berarti tidak ada hubungan antar variabel dan jika chi-square hitung lebih besar dari chi-square tabel maka Ho ditolak yang berarti ada hubungan antar variabel. Analisis ini digunakan untuk melihat hubungan faktor-faktor sosial ekonomi dengan persepsi masyarakat terhadap adanya kawasan ekonomi khusus penambangan emas di Kecamatan Batang Toru, Kabupaten Tapanuli Selatan seperti: • Hubungan antara pendapatan dengan persepsi masyarakat • Hubungan antara pendidikan dengan persepsi masyarakat Universitas sumatera utara BAB IV HASIL DAN PEMBAHASAN 4.1 Hasil 4.1.1 Kondisi Lokasi Penelitian