Kerangka Konseptual dan Hipotesis

Gunawan Simanjuntak : Pengaruh Transfer Pemerintah Pusat Terhadap Belanja Modal Pemerintah KabupatenKota Di Sumatera Utara, 2010.

F. Kerangka Konseptual dan Hipotesis

1. Kerangka Konseptual Penelitian. Kerangka konseptual adalah suatu model yang menerangkan bagaimana hubungan suatu teori dengan faktor-faktor yang penting yang telah diketahui dalam suatu masalah tertentu. Penelitian ini menggunakan tiga variabel bebas yaitu dana alokasi umum, dana bagi hasil pajak, dan dana bagi hasil sumber daya alam, serta satu variabel terikat yaitu belanja modal. Adapun yang menjadi kerangka konseptual dari penelitian ini adalah: Gambar 2.1 Kerangka Konseptual Dana Alokasi Umum, Dana Bagi Hasil Pajak, dan Dana Bagi Hasil SDA merupakan bagian dari transfer pemerintah pusat yang merupakan salah satu sumber penerimaan daerah disamping Pendapatan Asli Daerah PAD.Transfer pemerintah Pusat atau dana perimbangan kontribusinya sangat besar dalam sumber penerimaan daerah dalam struktur APBD. Dana Bagi Hasil Pajak X2 Dana Alokasi Umum X1 Dana Bagi Hasil SDA X3 Belanja Modal Y Gunawan Simanjuntak : Pengaruh Transfer Pemerintah Pusat Terhadap Belanja Modal Pemerintah KabupatenKota Di Sumatera Utara, 2010. Usaha penciptaan kemandirian daerah sebagai tujuan dari otonomi daerah, pemerintah daerah harus beradaptasi dan berupaya meningkatkan mutu pelayanan publik dan perbaikan dalam berbagai sektor yang berpotensi untuk di kembangkan menjadi sumber penerimaan daerah. Semakin besar penerimaan daerah, maka akan semakin besar juga kemampuan daerah untuk menutupi alokasi belanja daerahnya, sehingga Pemerintahan daerah tidak tergantung terhadap besarnya kontribusi transfer pemerintah pusat. Pemerintahan daerah sebagai daerah otonomi harus mampu untuk mengurus rumah tangganya sendiri terutama dalam mengelola keuangan daerah sesuai dengan tujuan otonomi daerah yaitu untuk mencapai kemandirian keuangan daerah. Sesuai dengan penelitian yang dilakukan oleh David Harianto, PriyoHariadi 2007, yang menyimpulkan bahwa DAU yang merupakan bagian dari transfer pemerintah pusat memiliki pengaruh yang signifikan positif terhadap belanja Modal, artinya jika DAU meningkat maka belanja modalnya juga akan meningkat. Gambaran dari kemampuan keuangan pemerintahan daerah yang semakin kuat, ditentukan dari seberapa besar penerimaan pemerintahan daerah yang bersumber dari daerah itu sendiri. Bantuan dari pemerintahan pusat dan pemerintahan provinsi perlu untuk diminimalkan, untuk mewujudkan kemandirian daerah otonomi. 2. Hipotesis Penelitian Menurut Erlina dan Mulyani 2007 : 41 “Hipotesis adalah proporsi yang dirumuskan dengan maksud untuk diuji secara empiris.” Berdasarkan kerangka konseptual di atas, maka peneliti membuat hipotesis yang digunakan dalam Gunawan Simanjuntak : Pengaruh Transfer Pemerintah Pusat Terhadap Belanja Modal Pemerintah KabupatenKota Di Sumatera Utara, 2010. penelitian ini adalah : Dana Alokasi Umum DAU, Dana Bagi Hasil Pajak, dan Dana Bagi Hasil Sumber Daya berpengaruh signifikan secara parsial dan simultan terhadap Belanja Modal pemerintah kabupaten kota di Sumatera Utara. Gunawan Simanjuntak : Pengaruh Transfer Pemerintah Pusat Terhadap Belanja Modal Pemerintah KabupatenKota Di Sumatera Utara, 2010.