Bahan Analisis Kepribadian Tokoh Utama dalam Novel Mendayung Impian Karya Reyhan M. Abdurohman: Analisis Psikologi Sastra

BAB IV KEPRIBADIAN DAN FAKTOR-FAKTOR YANG MEMPENGARUHI KEPRIBADIAN TOKOH UTAMA

4.1 Kepribadian Tokoh Utama

Kepribadian yang akan dibahas dalam skripsi ini adalah kepribadian tokoh utama dalam novel Mendayung Impian karya Reyhan M. Abdurohman dengan mempergunakan teori psikoanalitis Carl Gustav Jung. Tokoh utama yang terdapat dalam novel ini adalah Tevano. Tokoh Tevano yang mendominasi keseluruhan isi cerita dan diutamakan penceritaanya oleh pengarang dalam novel ini. Isi dalam novel ini menceritakan permasalahan kehidupan Tevano yang secara runtut oleh pengarang. Dimulai dari keputusannya pergi ke pedalaman Kalimantan untuk mewujudkan cita-citanya menjadi seorang guru. Jadi, tokoh atau pelaku utama dalam novel ini adalah Tevano. Kepribadian tokoh utama dalam novel ini akan dianalisis mempergunakan teori psikoanalitis Carl Gustav Jung. Jung mengatakan kepribadian seseorang terdiri dari dua alam yaitu alam kesadaran dan alam ketidaksadaran. Antara kesadaran dan ketidaksadaran menurut Jung sama pentingnya dalam menentukan kepribadian seseorang. Keduanya berhubungan kompensatoris dan saling berlawanan. Hal ini terlihat pada kepribadian Tevano, pada kesadarannya dia bertipe perasa dan ekstrovert terbuka. Sehingga, ketidaksadaran Tevano bertipe pemikir dan introvert tertutup. Kedua komponen kesadaran yaitu fungsi jiwa dan sikap jiwa berada di alam kesadaran Tevano yang merupakan sifat dasar Tevano dan tidak akan berubah dalam menghadapi lingkungan yang berbeda-beda namun hanya berada di diri Tevano. Menurut kesadaran, yakni fungsi jiwa Tevano adalah pribadi perasa dan berdasarkan sikap jiwa Tevano adalah pribadi yang ekstrovert . Ketidaksadaran Tevano yakni ketidaksadaran pribadinya bertipe pemikir dan ketidaksadaran kolektifnya adalah intuitif. Tipe inilah yang secara tidak disadari Tevano keluar dari dirinya yang tampak pada sifatnya yang mempunyai rasa keingintahuan yang besar dan tidak sabar. Penjelasan mengenai kepribadian Tevano akan lebih mendetail akan dijelaskan dalam pembahasan berikut ini.

4.1.1 Kepribadian Tokoh Utama Berdasarkan Kesadaran