Populasi dan Sampel Teknik Pengumpulan Data

d. Perspektif Pembelajaran dan Pertumbuhan 1 Kuesioner untuk mengukur kepuasan kepala sekolah dan wakil kepala sekolah tentang sarana SMP Katolik 2 W.R. Soepratman Barong Tongkok, serta motivasi dan dukungan dari berbagai pihak. 2 Kuesioner untuk mengukur kepuasan pegawai SMP Katolik 2 W.R. Soepratman Barong Tongkok tentang kapabilitas pegawai, kualitas sistem informasi, serta motivasi dan minat mengajar.

E. Populasi dan Sampel

1. Populasi Populasi dari penelitian ini adalah seluruh pegawai SMP Katolik 2 W.R. Soepratman Barong Tongkok dan siswai yang menempuh pendidikan di SMP Katolik 2 W.R. Soepratman Barong Tongkok. 2. Sampel Sampel adalah bagian dari jumlah dan karakteristik yang dimiliki oleh populasi. Apa yang dipelajari dari sampel tersebut, kesimpulan akan diberlakukan untuk populasi Sugiyono, 2004:73. Teknik pengambilan sampel dalam penelitian ini menggunakan Convenience Sampling yang akan digunakan bagi guru atau pegawai, convenience sampling adalah sample yang dipilih berdasarkan anggota populasi yang mudah diakses atau diperoleh. Sedangkan Stratified Sampling akan digunakan untuk siswai yang memiliki tingkatan atau kelas, peneliti akan membagi populasi pelajar menjadi tiga strata yaitu kelas VII 20 sampel, kelas VIII 30 sampel, dan kelas IX 35 sampel. Pengambilan sampel dihitung dengan rumus Slovin Umar, 2002:74: n = Keterangan: n = Jumlah sampel N = Jumlah populasi e = Persen kelonggaran ketelitian karena kesalahan sampel yang masih dapat ditolerir. Dalam penelitian ini menggunakan persen ketidaktelitian 10, artinya tingkat keyakinan sampel mewakili populasi sebanyak 90. Jumlah sampel dari penelitian ini adalah: a. Responden kepala sekolah dan wakil kepala sekolah sejumlah 2 orang yang ada di SMP Katolik 2 W.R. Soepratman Barong Tongkok. b. Responden guru atau pegawai SMP Katolik 2 W.R. Soepratman Barong Tongkok diambil sebanyak 24 orang. c. Responden pelajar diambil sebanyak 85 orang dari tiga tingkatan kelas yang sedang menempuh pendidikan di SMP Katolik 2 W.R. Soepratman Barong Tongkok.

F. Teknik Pengumpulan Data

1. Dokumentasi Dokumentasi adalah teknik pengumpulan data dengan mengumpulkan data-data yang diperlukan dengan data yang ada di SMP Katolik 2 W.R. Soepratman Barong Tongkok. Data yang dikumpulkan : a. Gambaran umum SMP Katolik 2 W.R. Soepratman Barong Tongkok. b. Laporan Keuangan SMP Katolik 2 W.R. Soepratman Barong Tongkok periode tahun ajaran 20122013 dan 20132014. 2. Metode Observasi Observasi adalah teknik pengumpulan data dengan cara pencarian dan pengumpulan data yang dilakukan dengan pengamatan secara langsung. Observasi dilakukan dengan mengamati secara langsung situasi dan kondisi SMP Katolik 2 W.R. Soepratman Barong Tongkok, serta interaksi yang terjadi antar kepala sekolah dengan gurupegawai, antar gurupegawai, guru dengan siswai. 3. Keusioner Kuesioner adalah teknik pengumpulan data dengan metode survei berupa daftar pertanyaan kepada subjek penelitian secara tertulis untuk dijawab oleh responden. Kuesioner yang dipakai untuk mengukur kepuasan Siswai, kepuasan Guru dan Pegawai, kepuasan Kepala Sekolah dan Wakil Kepala Sekolah dikembangkan dari kuesioner yang disusun oleh Kabelen 2012. Tabel 3.1 Kisi-kisi Kuesioner No Pertanyaan Kinerja yang Sesungguhnya belief Kinerja yang Diharapkan ideal Sangat Setuju Setuju Ragu- ragu Tidak Setuju Sangat Tidak Setuju Sangat Berharap Berharap Ragu- ragu Tidak Berharap Sangat Tidak Berharap Atribut Keandalan 1. 2. 3. 4. Atribut Mutu 5. 6. 7. Atribut Keterukuran 8. 9. 10. 4. Metode Wawancara Wawancara adalah komunikasi dua arah untuk mendapatkan data dari responden. Dalam penelitian ini wawancara yang dilakukan adalah tatap muka langsung dengan kepala sekolah SMP Katolik 2 W.R. Soepratman Barong Tongkok. Data yang diperoleh akan digunakan untuk menjawab perspektif proses bisnis internal.

G. Teknik Pengujian Instrumen