Prosedur Penelitian METODE PENELITIAN

3.3 Prosedur Penelitian

Pelaksanaan penelitian ini diawali dengan beberapa tahap yaitu: 1. Pra research Kegiatan pra research dilakukan di kelas V SDN Tambakaji 04 untuk mengidentifikasi masalah yang terjadi dalam pembelajaran di kelas. Pada tahap ini peneliti memfokuskan pada bidang: a. kurikulum b. guru c. siswa d. materi Gambar 3.2 Skema Prosedur Penelitian Pengembangan Revisi produk Produk akhir Perancangan Media Revisi produk Validasi produk Pra research: 1. Kurikulum SD 2. Guru 3. Siswa 4. Materi Identifikasi masalah: Kurang tersedianya media pembelajaran Pengumpulan data Uji coba produk Revisi produk Uji coba pemakaian Dari kegiatan pra research ditemukan permasalahan ketersediaan media pembelajaran pada mata pelajaran PKn. 2. Pengumpulan data Tahap selanjutnya setelah menemukan masalah di kelas V SDN Tambakaji 04, peneliti mengumpulkan beberapa data yang dapat digunakan sebagai bahan perencanaan penelitian ini. Data yang dikumpulkan antara lain: a. perangkat pembelajaran b. hasil belajar siswa 3. Perancangan media Rancangan desain media dibuat untuk mengatasi permasalahan proses pembelajaran sebelumnya. Pada tahap ini peneliti menyusun desain media diorama berbasis audiovisual pada pembelajaran PKn materi keputusan bersama lengkap dengan perangkat pembelajaran. Desain tersebut meliputi: a. rancangan media diorama berbasis audiovisual b. perangkat pembelajaran c. instrumen penilaian kelayakan media diorama berbasis audiovisual d. angket penelitian 4. Validasi produk Rancangan produk media yang telah dibuat kemudian divalidasi oleh pakar materi, media dan bahasa menggunakan instrumen validasi penilaian pada setiap komponen. Komponen kelayakan isi dinilai oleh pakar materi, komponen penyajian dinilai oleh pakar media dan komponen kebahasaan dinilai oleh pakar bahasa. 5. Revisi Revisi dilakukan berdasarkan pendapat dan masukan dari pakar materi, media dan bahasa berdasarkan nilai pada masing-masing komponen. Setelah revisi, media dikonsultasikan kembali kepada pakar materi, media, dan bahasa sampai media tersebut dinyatakan siap untuk diuji cobakan. 6. Uji coba produk Uji coba produk awal dilakukan dengan cara simulasi. Setelah disimulasikan media diorama berbasis audiovisual diuji cobakan pada kelompok kecil dengan cara mengambil 6 siswa terdiri dari 3 siswa perempuan dan 3 siswa laki-laki dari kelas V SDN Tambakaji 04. Siswa dipilih secara heterogen berdasarkan nilai mata pelajaran PKn semester gasal. Uji coba dilakukan untuk mendapatkan informasi dan masukan apakah media diorama berbasis audiovisual efektif dan efisien serta bagaimana respon siswa dan guru terhadap media diorama berbasis audiovisual. Uji coba dilakukan dengan mendemonstrasikan media pada siswa, kemudian mengumpulkan data melalui angket tanggapan siswa, dan angket tanggapan guru. 7. Revisi produk Setelah uji coba produk dalam skala kecil peneliti mengetahui respon dan beberapa tanggapan dan masukan dari siswa dan guru. Oleh karena itu dilakukan perbaikan media diorama berbasis audiovisual agar dapat diterapkan pada uji coba pemakaian dengan hasil yang lebih baik dari sebelumnya. 8. Uji coba pemakaian Media yang telah direvisi kemudian diujikan kembali pada tahap uji coba pemakaian. Berbeda dengan uji sebelumnya, uji coba pemakaian dilakukan pada kelompok yang lebih besar yaitu satu kelas. Media diorama berbasis audiovisual diuji cobakan pada pembelajaran PKn materi keputusan bersama di kelas V C SDN Tambakaji 04. Desain rancangan pembelajaran yang akan diterapkan adalah pre- experimental design dengan model one group pretest posttest design, dalam pembelajaran ini terdapat tes sebelum di beri perlakuan sebelum pembelajaran dan sesudah perlakuan yaitu pembelajaran menggunakan media diorama berbasis audiovisual, dengan demikian hasil perlakuan dapat diketahui lebih akurat karena dapat membandingkan dengan keadaan sebelum diberi perlakuan Sugiyono, 2010:111. Pola pre-experimental design dengan model one group pretest posttest design, sebagai berikut: Keterangan: O = nilai pretest sebelum diberi perlakuan O = nilai posttest setelah diberi perlakuan 9. Revisi produk Pada tahap ini dilakukan perbaikan media diorama berbasis audiovisual pada pembelajaran PKn materi keputusan bersama berdasarkan masukan dari guru dan siswa dari uji coba pemakaian kemudian dilakukan perbaikan produk secara O x O keseluruhan. Revisi produk dilakukan apabila uji pemakaian pada kelompok besar terdapat kekurangan dan kelemahan. 10. Produk akhir Media diorama berbasis audiovisual pada pembelajaran PKn materi keputusan bersama dinyatakan layak dan efektif atau tidak. Sehingga media ini dapat diterapkan dalam pembelajaran atau tidak.

3.4 Subyek, Lokasi dan Waktu Penelitian

Dokumen yang terkait

PENGEMBANGAN MEDIA PEMBELAJARAN BUKU SAKU BERBASIS MIND MAPPING MATERI SISTEM PEMERINTAHAN TINGKAT PUSAT UNTUK MENINGKATKAN HASIL BELAJAR PKn KELAS IV SDN TAMBAKAJI 02

18 89 248

PENGEMBANGAN MEDIA PUZZLE BERBASIS MAKE A MATCH MATERI PENGAMBILAN KEPUTUSAN BERSAMA UNTUK MENINGKATKAN HASIL BELAJAR PKn KELAS VA SDN BOJONG SALAMAN 01 SEMARANG

13 75 231

PENINGKATAN KUALITAS PEMBELAJARAN IPA MELALUI MODEL PROBLEM BASED INSTRUCTION (PBI) BERBANTUAN MEDIA AUDIOVISUAL SISWA KELAS IVB SDN TAMBAKAJI 04 KOTA SEMARANG

1 9 247

PENINGKATAN KUALITAS PEMBELAJARAN IPA MELALUI MODEL PROBLEM BASED LEARNING (PBL) DENGAN MEDIA AUDIOVISUAL PADA SISWA KELAS V SDN TAMBAKAJI 05 SEMARANG

0 8 312

PENINGKATAN KUALITAS PEMBELAJARAN IPA MELALUI MODEL INKUIRI BERBASIS AUDIOVISUAL PADA SISWA KELAS V SD NEGERI TAMBAKAJI 03 SEMARANG

0 8 296

PENINGKATAN KUALITAS PEMBELAJARAN PKn MELALUI MODEL QUANTUM TEACHING DENGAN MEDIA AUDIO VISUAL PADA SISWA KELAS V A SDN TAMBAKAJI 05 KOTA SEMARANG

0 5 348

PENINGKATAN KUALITAS PEMBELAJARAN PKn MELALUI MODEL NUMBER HEAD TOGETHER BERBANTUAN MEDIA AUDIOVISUAL PADA SISWA KELAS V SDN PAKINTELAN 03 KOTA SEMARANG

2 11 231

PENINGKATAN KUALITAS PEMBELAJARAN IPS MELALUI MODEL QUANTUM TEACHING BERBANTUAN MEDIA AUDIOVISUAL PADA SISWA KELAS IVA SDN TAMBAKAJI 04 KOTA SEMARANG

0 5 308

PENGEMBANGAN BUKU SAKU SEBAGAI MEDIA PEMBELAJARAN PADA MATERI MENULIS RINGKASAN SISWA KELAS V SD NEGERI TAMBAKAJI 04

0 5 74

PENGEMBANGAN MEDIA MACROMEDIA FLASH MATA PELAJARAN SENI BUDAYA DAN KETERAMPILAN MATERI RAGAM HIAS BATIK KELAS IV SDN TAMBAKAJI 04 SEMARANG

0 0 84