8. Fungsi dan Manfaat Media dalam Proses Pembelajaran

Nurgiyantoro 2005: 407 menyatakan komik merupakan salah satu bacaan yang paling digemari bukan saja oleh pembaca anak-anak, tetapi juga orang dewasa. Sudjana dan Rivai 2010:68 mangemukakan bahwa peran pokok dari buku komik dalam pengajaran adalah kemampuannya dalam menciptakan minat para siswa, sehingga komik akan dapat menjadi alat pengajaran yang efektif. Gambar-gambar kartun dalam komik biasanya memuat esensi pesan yang harus disampaikan dan dituangkan dalam gambar sederhana dan menggunakan simbol serta karakter yang mudah dikenal, juga dimengerti dengan cepat. Selain itu, pemilihan media komik didasarkan pada suatu alasan bahwa tujuan mengajar di kelas bukan hanya mentransformasikan pengetahuan saja, tetapi menumbuhkan peran aktif siswa. Kehadiran teks atau kata dalam komik bukan menjadi keharusan sebuah komik karena gambar-gambar yang disajikan dalam komik sudah membentuk sebuah cerita. Nurgiyantoro 2005: 407 mengemukakan bahwa gambar-gambar komik itu sendiri pada umumnya sudah “berbicara”, dan dibuat menjadi deretan gambar yang menampilkan alur cerita. Tanpa kata, seseorang sudah bisa menangkap suasana batin tokoh-tokoh yang ditampilkan melalui gambar. Pernyataan senada diungkapkan oleh McCloud 2008: 8, komik tidak harus mengandung kata-kata. Sementara itu, huruf dalam sebuah komik disebut oleh McCloud sebagai gambar statis. Huruf-huruf itu akan menjadi kata bila disusun dalam urutan tertentu dan diletakkan secara berdampingan. Selebihnya, unsur yang memiliki pengaruh kuat dalam menyampaikan pesan, informasi, dan cerita dalam komik adalah gambar. 6. Media Gambar Ilustrasi dan Media Komik Tanpa Teks dalam Pembelajaran Menulis Cerpen a. Media Gambar Ilustrasi dalam Pembelajaran Menulis Cerpen Media gambar ilustrasi dalam pembelajaran menulis cerpen disajikan dalam bentuk gambar ilustrasi yang menggambarkan suatu kejadian. Berbeda dengan komik yang mempunyai beberapa gambar dan gambar-gambar tersebut mempunyai alur, gambar ilustrasi hanya terdiri dari satu buah gambar tersendiri tanpa mempunyai alur. Gambar disajikan berdasarkan adegan pokok sebuah kejadian atau peristiwa sehingga hanya terdapat satu buah gambar. Media gambar mempunyai beberapa kelebihan jika digunakan sebagai media pembelajaran antara lain media gambar dapat menerjemahkan ide-ide abstrak ke dalam bentuk yang lebih nyata dan sangat mudah dipakai karena tidak membutuhkan peralatan. Kelebihan lain yaitu dapat dipakai untuk berbagai tingkat pelajaran dan bidang studi Anitah, 2010: 8. Artinya media gambar tidak hanya dapat digunakan pada pelajaran bahasa Indonesia pada jenjang SMA tetapi dapat digunakan pada mata pelajaran lain pada jenjang yang lain. Langkah-langkah yang dilakukan pada pembelajaran menulis cerpen dengan menggunakan media gambar ilustrasi adalah sebagai berikut; Pertama, guru menjelaskan tujuan pembelajaran yang ingin dicapai. Kedua, guru memberikan materi pengantar kepada siswa tentang cerpen dan unsur-unsur pembangun cerpen. Ketiga, siswa dan guru bertanya jawab tentang materi yang disampaikan. Keempat, siswa membaca teks cerpen. Kelima, guru membagikan media gambar ilustrasi

Dokumen yang terkait

Peningkatan keterampilan siswa dalam menulis cerpen (PTK di Islamiyah Ciputat Kelas X Semester Genap Tahun Pelajaran 2013/2014)

0 5 150

PENINGKATAN KETERAMPILAN MENULIS CERPEN DENGAN MEDIA GAMBAR BERSERI PADA SISWA Peningkatan Keterampilan Menulis Cerpen Dengan Media Gambar Berseri Pada Siswa Kelas X-1 SMA Negeri 2 Karanganyar.

0 5 16

PENDAHULUAN Peningkatan Keterampilan Menulis Cerpen Dengan Media Gambar Berseri Pada Siswa Kelas X-1 SMA Negeri 2 Karanganyar.

0 4 6

PENINGKATAN KETERAMPILAN MENULIS CERPEN Peningkatan Keterampilan Menulis Cerpen Dengan Media Gambar Berseri Pada Siswa Kelas X-1 SMA Negeri 2 Karanganyar.

0 2 16

PENINGKATAN KETERAMPILAN MENULIS DESKRIPSI DENGAN MENGGUNAKAN MEDIA GAMBAR ILUSTRASI PADA SISWA KELAS PENINGKATAN KETERAMPILAN MENULIS DESKRIPSI DENGAN MENGGUNAKAN MEDIA GAMBAR ILUSTRASI PADA SISWA KELAS X TKR 2 SMK MUHAMMADIYAH 1 SUKOHARJO TAHUN AJARAN

0 0 18

KEEFEKTIFAN STRATEGI WEBBING DALAM PEMBELAJARAN MENULIS CERPEN SISWA KELAS X SMA NEGERI 1 NGEMPLAK SLEMAN.

0 2 252

KEEFEKTIFAN MODEL STUDENT TEAMS ACHIEVEMENT DIVISIONS DENGAN MEDIA VIDEO KLIP DALAM PEMBELAJARAN MENULIS CERPEN KELAS X SMA.

0 0 137

KEEFEKTIFAN MEDIA WALL CHART PADA PEMBELAJARAN MENULIS CERPEN DI KELAS X SMA NEGERI 1 BAWANG KABUPATEN BANJARNEGARA.

0 0 202

KEEFEKTIFAN STRATEGI GAMBAR DAN GAMBAR BERBANTUAN MEDIA FOTO SERIAL DALAM PEMBELAJARAN MENULIS TEKS CERPEN PADA SISWA KELAS VII SMPN 1 PIYUNGAN BANTUL DIY.

0 0 218

KEEFEKTIFAN PENGGUNAAN MEDIA FILM KARTUN PADA PEMBELAJARAN MENULIS TEKS CERPEN KELAS XI SMA NEGERI 2 WONOSARI KABUPATEN GUNUNGKIDUL.

0 3 129