Rangkaian Sistem Penerima Perancangan Sistem Penerima

Berdasarkan contoh data yang dijelaskan pada tabel 3.1. ditunjukkan masing-masing data memiliki format data dengan jumlah karakter yang telah disepakati oleh sistem. Penetapan format masing-masing data dapat dijelaskan sebagai berikut: 1. Nomer perekaman ditetapkan bilangan tipe integer yang berjumlah empat karakter dengan rentang data adalah 0000 sampai 8639. Selama 24 jam sistem data logger merekam data sebanyak 8640 data per 10 detik. Jika data lebih kecil dari 1000, 100, dan 10 maka, ada penambahan angka 0 sehingga data berjumlah 4 karakter. Data 0001 pada tabel berarti data yang direkam pada urutan 1. 2. Tanggal ditetapkan dengan standar format tanggal yang berjumlah sepuluh karakter yaitu “dd-mm-yyyy” tanggal berjumlah dua karakter, bulan berjumlah dua karakter, dan tahun berjumlah empat karakter masing-masing format dipisahkan dengan karakter ‘-’ strip. Data 22-01-2016 pada tabel berarti data pencuplikan pada tanggal 22, bulan Januari, tahun 2016. 3. Jam ditetapkan dengan standar format waktu 24 jam berjumlah delapan karakter yaitu “HH:MM:SS” jam berjumlah dua karakter, menit berjumlah dua karakter, dan detik berjumlah dua karakter masing- masing format dipisahkan dengan karakter ‘:’ titik dua. Data 16:30:10 pada tabel berarti data pencuplikan pada jam 16, menit ke 30, dan detik ke 10. 4. Tegangan dalam volt V ditetapkan bilangan tipe float berjumlah lima karakter, dengan batas bilangan dua angka di belakang koma, dan dengan rentang data sensor adalah 00,00 sampai 60,00 volt. Jika nilai tegangan lebih kecil dari 10, maka ada penambahan angka 0 sehingga data berjumlah lima karakter. Data 12.47 pada tabel berarti data pencuplikan tegangan adalah 12,47 volt. 5. Arus dalam ampere A ditetapkan bilangan tipe float berjumlah lima karakter, dengan batas bilangan dua angka di belakang koma, dan dengan rentang data sensor adalah 00,00 sampai 25,00 ampere. Jika nilai arus lebih kecil dari 10, maka ada penambahan angka 0 sehingga data berjumlah lima karakter. Data 01.89 pada tabel berarti data pencuplikan arus adalah 1,89 ampere. 6. Energi dalam Watt-hour Wh ditetapkan bilangan tipe float berjumlah delapan karakter, dengan batas bilangan dua angka di belakang koma, dan dengan rentang data adalah 00000,00 sampai 24000,00 Wattjam. Jika nilai energi lebih kecil dari 10000, 1000, 100, dan 10, maka ada penambahan angka 0 sehingga data berjumlah delapan