Pertanyaan Penelitian KAJIAN TEORI

48 menunjukkan beberapa penyimpangan. Penyimpangan yang terjadi berupa pelanggaran aturan yang ada. Beberapa remaja panti melakukan pelanggaran seperti pergi keluar panti tanpa ijin, membolos dari kegiatan, bermalas- malasan, melarikan diri dari panti dan pelanggaran lainnya. Selain itu, beberapa remaja yang belum paham mengenai potensi yang harus dikembangkan remaja dan hal yang harus dilakukan setelah keluar dari panti. Hal itu mengindikasikan bahwa remaja tersebut memiliki psychological well- being yang rendah. Berdasarkan pemaparan tersebut, maka penelitian ini dilakukan untuk mengetahui tingkat psychological well-being remaja di Panti Sosial Bina Remaja Yogyakarta pada setiap indikator psychological well-being.

E. Pertanyaan Penelitian

Penelitian ini diharapkan dapat sesuai tujuan dan terarah pada proses pengumpulan data dan informasi tentang dimensi yang akan diteliti secara akurat, maka peneliti akan menguraikan dan mempertajam dengan lebih detail rumusan permasalahan yang telah dirumuskan sebelumnya ke dalam bentuk pertanyaan penelitian. Pertanyaan penelitian adalah sebagai berikut : 1. Bagaimana tingkat psychological well-being pada remaja Panti Sosial Bina Remaja Yogyakarta ditinjau dari indikator penerimaan diri? 2. Bagaimana tingkat psychological well-being pada remaja Panti Sosial Bina Remaja Yogyakarta ditinjau dari indikator kemandirian? 49 3. Bagaimana tingkat psychological well-being pada remaja Panti Sosial Bina Remaja Yogyakarta ditinjau dari indikator hubungan positif dengan orang lain? 4. Bagaimana tingkat psychological well-being pada remaja Panti Sosial Bina Remaja Yogyakarta ditinjau dari indikator perkembangan pribadi? 5. Bagaimana tingkat psychological well-being pada remaja Panti Sosial Bina Remaja Yogyakarta ditinjau dari indikator penguasaan lingkungan? 6. Bagaimana tingkat psychological well-being pada remaja Panti Sosial Bina Remaja Yogyakarta ditinjau dari indikator tujuan hidup? 50

BAB III METODE PENELITIAN

A. Metode Penelitian

Metode penelitian adalah cara ilmiah untuk mendapatkan data dengan tujuan dan kegunaan tertentu, yang didasarkan pada ciri-ciri keilmuan rasional, empiris, dan sistematis Sugiyono, 2007:3. Sejalan dengan Deni Darmawan 2014:127, menyebutkan bahwa metode penelitian adalah cara yang digunakan oleh peneliti untuk mendapatkan data dan informasi mengenai berbagai hal yang berkaitan dengan masalah yang diteliti. Berdasarkan hal tersebut dapat disimpulkan bahwa metode penelitian adalah cara ilmiah yang digunakan untuk mendapatkan informasi dan data dengan prosedur ilmiah. Metode penelitian yang diambil dalam penelitian ini adalah metode penelitian kuantitatif. Menurut Geoffery Marczyk dalam Uhar Suharsaputra, 2012:49, penelitian kuantitatif adalah kajian penelitian yang menggunakan analisis statistik untuk mendapatkan temuannya dan ciri utamanya mencakup pengukuran formal dan sistematis menggunakan statistik. Jenis penelitian dalam penelitian ini adalah penelitian survei. Menurut Sanafiah Faisal 2005: 23, survei adalah tipe pendekatan dalam penelitian yang ditujukan pada individu atau kelompok yang bertujuan menggambarkan karakteristik, sikap, tingkah laku, atau aspek sosial lainnya dari suatu populasi. Penelitian ini akan mengungkap dan mendeskripsikan tingkat psychological well-being pada remaja di Panti Sosial Bina Remaja Yogyakarta.