Kerangka Berpikir Pengaruh pemberian konsentrasi pupuk organik cair daun lamtoro (leucaena leucocephala) terhadap pertumbuhan dan produktivitas tanaman sawi caisim (brassica juncea L.).

ukur, gelas beker, saringan, indikator pH, penggaris, oven listrik, pengaduk, pot dan timbangan analitik. Bahan-bahan yang digunakan dalam penelitan ini adalah benih tanaman sawi caisim Brassica junce L., air limbah tahu, EM-4, tanah, air, pestisida orgnik, tetes tebuh, pupuk kandang dan daun lamtoro. EM-4 merupakan kultur mikroorganisme yang membantu dalam proses fermentasi. Mikroorganisme dapat melakukan fermentasi apabila mendapatkan energi yang berasal dari tets tebu sebagai sumber gula dan air limbah tahu sebagai sumber karbohidrat. Pupuk kandang digunakan sebagai pupuk dasar agar mikroorganisme tanah dapat mendegradasi unsur hara yang terkandung di dalam pupuk kandang tersebut karena pada media tanam yang digunakan yaitu tanah pasir tidak terdapat unsur hara

G. Cara Kerja

1. Pembuatan pupuk cair dari daun lamtoro Pembuatan pupuk cair dilakukan dengan cara fermentasi dengan bioaktivator EM-4 untuk mempercepat pengomposan. Bahan-bahan yang digunakan adalah daun lamtoro yang sudah dicacah, air, air limbah tahu, tetes tebu dan EM-4 dengan perbandingan 5 : 10 : 2 : 12 : 14 dimasukkan ke dalam ember dan ditutup rapat. Fermentasi dilakukan selama 1 bulan, setelah itu hasil fermentasi disaring dan diencerkan sampai volumenya mencapai 1000 ml untuk setiap konsentrasi. Sebelum diaplikasikan, pupuk cair tersebut diukur pHnya. PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI 2. Persiapan media tanam Media tanam yang digunakan adalah campuran tanah dan pupuk kandang dengan perbandingan 2:1 dan diisi pada polibag yang berukuran 25 x 25 cm sampai penuh.

3. Persemaian benih tanaman sawi caisim Brassica junce L.

Media tanam yang digunakan untuk semai benih sawi caisim adalah tanah yang dimasukkan ke dalam pot. Sebelum dilakukan semai, media tanam terlebih dahulu disiram air hingga lembab. Setelah itu benih sawi caisim disebarkan pada pot yang sudah diisi tanah. Persemaian benih tanaman sawi caisim dilakukan pada tanggal 5 April 2016. 4. Pemindahan bibit Penanaman Pemindahan bibit dilakukan setelah tanaman sawi caisim berumur 7 hari yaitu pada tanggal 12 April 2016. Pemilihan bibit tanaman dilakukan sembarang atau secara acak dan dipindahkan pada polibag yang telah disiapkan. 5. Perlakuan a Pembuatan konsentrasi larutan Pemberian pupuk cair yang merupakan hasil fermentasi daun lamtoro terdiri atas 3 konsentrasi yaitu 10, 20 dan 30. Sebelum diaplikasikan pupuk cair ini terlebih dahulu diencerkan hingga volumenya mencapi 1000 ml untuk setiap konsentrasi. Pembuatan konsentrasi dilakukan dengan cara: PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI