Pengertian Bingo Review Sejarah Singkat Bingo Review

9 BAB 2 TINJAUAN PUSTAKA

2.1 Bingo Review

2.1.1 Pengertian Bingo Review

Bingo adalah sejenis permainan komuniti dimana nomor-nomor disebutkan secara acak dan pemain memberi tanda nomor tersebut pada kupon yang telah disediakan sehingga terbentuk pola-pola tertentu baik vertikal, horizontal atau diagonal Wazieroh, 2009: 14. Kata bingo sendiri berasal dari kebiasaan para pemenang menggunakan kata “Bingo” untuk menunjukkan mereka telah membentuk suatu pola. Bingo Review merupakan suatu strategi permainan yang dapat menunjang kegiatan pembelajaran. Hasil penelitian Tietze 2007 menunjukkan siswa yang menggunakan Bingo pada pembelajaran mencapai nilai rata-rata yang lebih baik. Penggunaan Bingo juga mampu meningkatkan interaksi antara siswa dengan materi pembelajaran. Hasil penelitian Rohmiati Supriyono 2012 menyebutkan bahwa penerapan permainan Bingo pada kelas VIII SMPN 2 Jombang meningkatkan hasil belajar siswa. Review adalah suatu kegiatan meninjau ulang apa yang telah dipelajari dan dipahami. Menurut Nasution 1995: 62, dalam kegiatan Review kita bisa melakukan active recall, yaitu menyatakan kembali sesuatu yang baru saja dipelajari tanpa melihat buku. Kegiatan ini dapat melatih untuk mengingat, dan merupakan tes untuk menyelidiki hingga dikuasai. Bingo Review dalam penelitian ini adalah suatu modifikasi permainan yang digunakan untuk meninjau ulang dan memperkuat materi pada akhir kegiatan pembelajaran. Permainan berakhir apabila terdapat kelompok yang berhasil membentuk pola vertikal, horizontal, diagonal atau ketika pertanyaan habis.

2.1.2 Sejarah Singkat Bingo Review

Strategi meninjau ulang materi berlangsung pada akhir kegiatan pembelajaran. Strategi meninjau ulang dengan memodifikasi permainan Bingo ini dipelopori oleh guru besar kajian Psikologi Pendidikan di Tempel University dengan Spesalisasi Psikologi Pengajaran yaitu Dr. Melvin L. Silberman. Silberman memiliki reputasi Internasional dalam bidang belajar aktif serta mengembangkan berbagai staregi dalam kegiatan pembelajaran. Bingo Review merupakan salah satu startegi yang dikembangkannya untuk meninjau ulang pada akhir kegiatan pembelajaran.

2.1.3 Bingo Review Sebagai Media