Konsep Analisis SWOT TINJAUAN PUSTAKA

harus dilakukan agar tujuan yang diinginkan tercapai. Menurut Grant 1999:21 peranan penting strategi yaitu, sebagai pendukung untuk pengambilan keputusan, strategi sebagai sarana koordinasi dan komunikasi, dan strategi sebagai target yang digambarkan dalam visi dan misi organisasi. Dalam penelitian ini akan membahas dan menganalisis mengenai manajemen strategi pemerintahan Dinas Perindustrian Kota Bandar Lampung dalam pengembangan UKM industri kerajinan tapis, dimana penelitian ini nantinya akan merumuskan sebuah alternatif strategi untuk membantu pelaksanaan program pengembangan UKM. Strategi Dinas Perindustrian Kota Bandar Lampung digambarkan dalam visi dan misi organisasi yaitu “terwujudnya koperasi, usaha kecil menengah, industri, dan perdagangan Kota Bandar Lampung yang tangguh, mandiri, maju dan modern, serta berdaya saing tinggi”. Hal tersebut merupakan tujuan organisasi dan untuk mewujudkannya yaitu dengan mengimplementasikan program pengembangan UKM berdasarkan Peraturan Walikota Bandar Lampung Nomor 59 Tahun 2016 tugas pokok dan fungsi Dinas Perindustrian Kota Bandar Lampung adalah, memberikan pelatihan dan pembinaan industri kecil menengah, memberikan bantuan modal kepada UKM, membantu memperoleh akses pasar, membantu menciptakan iklim usaha yang kondusif. Untuk merumuskan sebuah alternatif strategi maka perlu adanya pengamatan lingkungan dengan menganalisis lingkungan secara internal dan eksternal Dinas Perindustrian. Pengamatan lingkungan internal digunakan untuk menganalisa kekuatan dan kelemahan perusahaan. Sedangkan pengamatan lingkungan eksternal digunakan untuk melihat peluang dan ancaman yang muncul, dengan menggunakan analisis SWOT. Menurut Rangkuti 2009:18, Analisis SWOT adalah identifikasi berbagai faktor secara sistematis untuk merumuskan strategi perusahaan. Analisis ini didasarkan pada logika yang dapat memaksimalkan kekuatan Strength dan peluang Opportunities, namun secara bersamaan dapat meminimalkan kelemahan Weakness dan ancaman Threat. Berdasarkan teori Hunger Wheelen 2003:9 Analisis lingkungan internal meliputi kekuatan dan kelemahan bagi perusahaan, berdasarkan struktur perusahaan, budaya dan sumber daya perusahaan. Sedangkan analisis eksternal meliputi analisis peluang dan acaman yang dimiliki oleh perusahaan, dilihat dari lingkungan kerja maupun lingkungan social yaitu, ekonomi, teknologi, Sosiokultural, hukum dan politik, persaingan usaha, dan pemasok. Selanjutnya dari hasil analisis SWOT tersebut ditetapkan alternatif strategi yang akan digunakan Dinas Perindustrian untuk mengembangkan UKM kerajinan tapis di Bandar Lampung. Analisis ini sangat diperlukan bagi perusahaan instansi swasta maupun instansi pemerintahan untuk menerapkan strategi-strategi sehingga dapat memutuskan alternatif strategi. Strategi tersebut akan digunakan bagi perusahaan untuk mengembangkan usaha maupun mangantisispasi resiko. Berdasarkan hal tersebut dapat digambarkan bentuk kerangka pemikiran penelitian ini sebagai berikut: Gambar 2.3 Kerangka Pikir