Statistik Deskriptif Analisis Regresi Logistik

operasinya cabang serta diversifikasi jalur produk dan pasarnya, lebih cenderung mempengaruhi waktu yang dibutuhkan auditor untuk menyelesaikan pekerjaan auditnya

3.6. Metode Analisis Data

3.6.1 Statistik Deskriptif

Statistik deskriptif merupakan metode-metode statistik yang digunakan untuk menggambarkan data yang telah dikumpulkan.Statistik deskriptif digunakan untuk mendeskripsikan dan memberikan gambaran tentang distribusi frekuensi variabel-variabel dalam penelitian ini, nilai maksimum, minimum, rata-rata mean, standar deviasi, varian, maksimum, minimum, range, kurtosis, dan skewness Ghozali, 2006: 19. Statistik deskriptif memberikan gambaran mengenai variabel dependen yaitu Audit Delaydan variabel independen yaitu Laporan labarugi, Ukuran KAP, Opini Auditor, Ukuran Perusahaan, Solvabilitas, Profitabilitas, Internal Auditor, Revenue, Kompleksitas Operasi Perusahaan pada perusahaan Perbankan yang terdaftar di BEI untuk tahun 2010 – 2013. Lanjutan Tabel 3.2 Universitas Sumatera Utara Dengan statistik deskriptif, kumpulan data yang diperoleh akan tersaji dengan ringkas dan rapi serta dapat memberikan informasi inti dari kumpulan data yang ada. Informasi yang diperoleh dari statistik deskriptif lebih jelas dan mudah dipahami.Statistik deskriptif berhubungan dengan pengumpulan dan peringkasan data serta penyajian hasil peringkasan tersebut Ghozali, 2006: 19.

3.6.2. Analisis Regresi Logistik

Regresi logistik merupakan regresi yang digunakan untuk menguji sampai sejauh mana probabilitas terjadinya variabel dependen dapat diprediksi oleh variabel independen. Teknik analisis regresi logistik tidak memerlukan asumsi normalitas data pada variabel bebasnya Ghozali, 2006 : 211. Model regresi logistik yang digunakan untuk menguji hipotesis adalah: Lnp1- p = α + β1 LR +฀β2 UK + ฀β3 OA +β4 UP +฀β5 SVL + ฀β 6FTL+฀β 7 IA +฀β 2 RV + β 3 KOP + e Keterangan: Lnp1-p = Variabel Audit Delay α= Konstanta LR = Laba rugi UK = Ukuran KAP OA = Opini auditor UP = Ukuran Perusahaan Universitas Sumatera Utara SVL =Solvabilitas PFL = Profitabilitas IA = Internal Auditor RV = Revenue KOP = Kompleksitas Operasi Perusahaan e = eror

3.6.3. Menilai Keseluruhan Model