Faktor-Faktor yang Mempengaruhi Konsep Diri

22 4. konsep diri kejujuran, dalam prosesnya mentoring mengajarkan tentang moral akhlak yang di dalamnya terdapat poin-poin mengenai kejujuran. 5. konsep diri parent-relation, dalam prosesnya mentoring juga membicarakan mengenai cara berbakti dengan orangtua. 6. konsep diri emotional, dalam prosesnya mentoring melatih peserta untuk dapat mengelola diri dan emosinya. 7. konsep diri umum general-esteem, dalam prosesnya mentoring memiliki tujuan untuk membangun individu untuk menjadi insan yang lebih berguna secara paripurna keseluruhan.

4. Faktor-Faktor yang Mempengaruhi Konsep Diri

Konsep diri seseorang dipengaruhi oleh faktor internal dan faktor eksternal Marsh, 2003; Burger, 2008. Faktor internal tersebut diantaranya adalah intelegensi, motivasi dan emosi Marsh, 2003; Stuart Sudeen, 1998; Hurlock, 1999, kompetensi personal Marsh, 2003; Hurlock, 1999; Christa, 2007;, episode keberhasilan dan kegagalan Burger, 2008; Stuart Sudeen, 1998; Hurlock, 1999; Ulfah, 2007, episode dalam kehidupan Burger, 2008; Stuart Sudeen, 1998 keberhasilan personal Marsh, 2003, status kesehatan Burger, 2008; Hurlock, 1999, usia Burger, 2008; Stuart Sudeen, 1998; Ulfah, 2007; Rola, 2006, kondisi dan penampilan fisik Hurlock, 1999; Rola, 2006, persepsi individu tentang kegagalan Burger, 2008; Stuart Sudeen, 1998, jenis kelamin Rola, 2006, aktualisasi diri Fits, dalam Agustiani, 2006, religiusitas Agustiani, 2006 dan tingkat stres seseorang Burger, 2008. Sedangkan faktor eksternal diantaranya adalah lingkungan keluarga Marsh, 2003; Stuart Sudeen, 1998; Hurlock; Ulfah, 2007; Shavelson Roger, 23 1981; Christa, 2007, teman sebaya Marsh, 2003; Stuart Sudeen, 1998; Ulfah, 2007; Shavelson Roger, 1981; Christa, 2007, peran pendidik Marsh, 2003; Stuart Sudeen, 1998; Hurlock, 1999; Ulfah, 2007; Shavelson Roger, 1981; Christa, 2007, kebudayaan Hurlock, 1999; Ulfah, 2007; Shavelson Roger, 1981, status sosial Hurlock, 1999; Ulfah, 2007; Shavelson Roger, 1981, dan pengalaman interpersonal Fits, dalam Agustiani, 2006. Dari berbagai faktor yang mempengaruhi konsep diri seseorang, maka peneliti mengambil kesimpulan bahwasanya faktor-faktor utama yang mempengaruhi konsep diri pada mahasiswa adalah : 1. Faktor internal : a. Intelegensi, motivasi dan emosi karakter mahasiswa. b. Kompetensi personal kemampuan dan keterampilan tertentu yang dimiliki oleh mahasiswa. c. Episode dalam kehidupan pengalaman mahasiswa yang berpengaruh besar dalam hidup, seperti masa sekolah. d. Episode keberhasilan dan kegagalan pengalaman dalam memanfaatkan peluang, misalnya pengalaman berorganisasi. e. Keberhasilan personal pengalaman berprestasi. f. Status kesehatan riwayat kesehatan mahasiswa. g. Penampilan fisik kepercayaan diri mahasiswa terhadap penampilannya. h. Aktualisasi diri, misalnya hobi mahasiswa. i. Persepsi tentang kegagalan pengalaman kegagalan di masa lalu. j. Jenis kelamin. k. Religiusitas. 24 l. Usia. m. Tingkat stres. 2. Faktor Eksternal a. Orangtua dan keluarga hubungan dengan orangtua, termasuk tempat tinggal individu. b. Teman sebaya misalnya teman bermainpeers,teman kuliah, dan lain- lain. c. Peran pendidik misalnya peran dosen, pementor, pembina, dan lain-lain. d. Kebudayaan misalnya suku, agama, adat istiadat, dan lain-lain. e. Status sosial misalnya status pendidikan orangtua, pendapatan orangtua, dan lain-lain. f. Pengalaman interpersonal misalnya riwayat pembinaan yang pernah dilakukan. Dalam penelitian ini, hal yang difokuskan untuk meningkatkan konsep diri mahasiswa muslim adalah melalui faktor religiusitas dari faktor internal, dan peran pendidik dari faktor eksternal.

5. Pengukuran Konsep Diri