Dilihat dari pelaku Dilihat dari Pihak yang Disombongi

Pendidikan Agama Islam Kelas IX 143 Artinya: Allah yang Mahamulia lagi Mahaagung berfirman: ”Kemuliaan adalah pakaian-Ku dan kesombongan adalah selendang-Ku. Barangsiapa yang menyaingi Aku dalam salah satunya, Aku pasti menyiksanya. H.R. Muslim 4. Pembagian Sikap Takabur

a. Dilihat dari pelaku

Sifat takabur dilihat dari pelakunya dibagi menjadi dua sebagai berikut. 1 Takabur Batin Takabur batin yaitu sifat dalam jiwa yang tidak terlihat. Takabur batin dilakukan oleh hati dan perasaan yang meng- anggap dirinya lebih tinggi dan menganggap rendah orang lain. 2 Takabur Lahir Takabur lahir merupakan takabur yang dilakukan atau ditunjukkan oleh anggota badan, seperti gerak-gerik tubuh, tutur kata, dan raut muka. Contoh, Badu bertemu dengan Dina. Badu merasa dirinya lebih mulia sehingga ia mengeluarkan kata yang menunjukkan perilaku takabur.

b. Dilihat dari Pihak yang Disombongi

Sifat takabur jika dilihat dari pihak yang disombongi mutakabbir alaih dibagi menjadi tiga sebagai berikut. 1 Takabur kepada Allah Swt. Sombong atau takabur kepada Allah Swt. berarti me- nyombongkan diri di hadapan Allah Swt. Contoh takabur kepada Allah Swt. adalah tidak mau mengakui bahwa Dia adalah khaliq. Seseorang yang tidak mau menyembah Allah Swt. berarti telah berperilaku sombong kepada-Nya. Orang yang tidak mau menyembah dan memohon kepada Allah Swt. dikategorikan sebagai orang yang tidak membutuhkan Allah Swt. Merasa tidak membutuhkan Allah Swt. termasuk perilaku takabur kepada-Nya. Sikap takabur kepada Allah Swt. harus dimusnahkan sebab ia adalah perilaku takabur yang terburuk. 2 Takabur kepada Rasul Takabur kepada rasul Allah Swt. dapat diartikan dengan merasa dirinya mulia sehingga merasa tidak perlu mengikuti para rasul. Mereka menganggap rasul adalah manusia biasa sehingga tidak perlu dianut dan dipatuhi. Kesombongan seperti ini menyebabkan mereka tidak mau mengikuti ajaran rasul. Contoh takabur kepada rasul adalah meninggalkan perintah rasul dan menjalankan larangannya. Di unduh dari : Bukupaket.com Pendidikan Agama Islam Kelas IX 144 3 Takabur kepada Manusia Takabur kepada manusia dapat berupa sikap memuliakan dirinya sendiri dan menganggap orang lain hina. Takabur kepada manusia juga dapat berupa keinginan untuk selalu berada di atas orang lain. Keinginan ini menyebabkannya menganggap rendah orang lain. Contoh takabur kepada manusia adalah berkata yang menunjukkan sifat takabur. Sifat-Sifat Turunan Takabur Sifat-sifat turunan takabur antara lain sebagai berikut. 1. Pemarah Pemarah merupakan salah satu sifat turunan takabur. Seseorang yang takabur akan cepat marah jika dikritik orang lain. Ia tidak bisa menerima kritik orang lain sebab ia merasa paling benar dan mulia. 2. Pendengki Orang yang takabur merasa dengki jika orang lain menerima karunia Allah Swt. Hal ini karena ia khawatir karunia tersebut dapat menyaingi atau mengalahkannya. 3. Pendendam Orang yang takabur akan merasa dendam jika ada orang yang dapat menyaingi atau mengalahkannya. Selain itu, jika ada yang mengkritik ia juga akan merasa dendam kepada orang tersebut. 4. Pembohong Manusia tidak luput dari kekurangan dan kesalahan. Orang yang takabur cenderung berbohong untuk menutupi kekurangan yang ada pada dirinya. Ia akan merasa malu jika kekurangan tersebut diketahui orang lain. Oleh karena itu, ia berbohong untuk menutupinya. 5. Pemfitnah Tidak jarang orang yang takabur melakukan fitnah. Untuk mengalahkan orang lain ia akan memfitnah orang tersebut. Siswa-siswi kelas IX mengadakan bakti sosial di panti asuhan Nurul Hidayah. Salah seorang siswi, Ima turut bersama rombongan. Keberadaan Ima dalam rombongan menjadi pusat perhatian. Saat itu Ima memakai pakaian yang mewah. Perhiasan yang ada di badannya sangat banyak. Ia seperti toko perhiasan berjalan. Meski tidak berbicara tentang perhiasan yang dikenakannya, Ima sangat sibuk membersihkan perhiasannya dari debu yang beterbangan karena aktivitas begitu banyak orang. Bagaimana pendapat kalian tentang sikap Ima? Apakah sikap Ima termasuk perilaku takabur? Diskusikan bersama teman sebangku kalian. Tulis hasilnya dalam lembar tugas. Selanjutnya, sampaikanlah pendapat kalian di kelas dan serahkan hasil diskusi tersebut kepada Bapak atau Ibu Guru. Di unduh dari : Bukupaket.com Pendidikan Agama Islam Kelas IX 145 B. Menjauhi Takabur dalam Kehidupan Perilaku takabur merupakan sifat iblis yang tidak sepantasnya dimiliki manusia. Selain sebagai sifat iblis, takabur mendatangkan dampak negatif bagi pelakunya. Kerugian yang dirasakan tidak hanya di dunia, tetapi juga di akhirat. 1. Dampak Negatif Sikap Takabur Takabur merupakan perilaku tercela yang berdampak negatif bagi kehidupan. Di antara dampak negatif takabur sebagai berikut.

a. Dijauhi Orang Lain