menghadapi masa pemilihan Kepala Desa Ngaban, kiai memberikan petunjuk biasanya menyampaikan dalam bentuk ceramah siapa yang pantas menurut
kiai untuk menjadi Kepala Desa Ngaban selanjutnya.
5
Dalam penelitian yang dilakukan oleh Anis Ismullah memiliki persamaan dalam kajian ilmunya, yaitu sama-sama dalam kajian komunikasi
politik, sedangkan perbedaannya adalah pada subjek penelitiannya. Jika Anis mengambil kiai, maka penulis mengambil lembaga MUI sebagai lembaga
swadaya m asyarakat yang mewadahi ulama, zu’ama, dan cendikiawan Islam
di Indonesia. Perbedaannya selanjutnya pada objek penelitiannya, jika Anis meneliti peranan kiai dalam pemilihan kepala desa, sedangkan peneliti
meneliti tentang peranan MUI dalam pemilihan kepala daerah yang cakupan wilayahnya lebih luas.
E. Metodologi Penelitian
1. Metode Penelitian
Jenis penelitian ini merupakan deskriptif kualitatif. Pendekatan kualitatif ini berdasarkan pada data-data penelitian melalui pengamatan
dari orang-orang dan prilaku yang diamati oleh peneliti.
6
Menurut Whitney, penelitian deksriptif adalah pencarian fakta dengan interpretasi
yang tepat dengan tujuan untuk membuat deskripsi, gambaran umumlukisan, secara sistematis, faktual dan akurat mengenai fakta-fakta,
sfat-sifat serta hubungan-hubungan antar fenomena yang diselidiki.
7
5
http:digilib.uinsby.ac.id7555
6
Lexy J. Moeleong, Metodologi Penelitian Kualitatif Bandung: Rosda, 2002, h. 3.
7
Nasir Mohammad, Metode Penelitian Jakarta: PT. Ghalia Indonesia, 1988, h.63-63
Pemilihan penelitian kualitatif dalam penelitian ini didasari bahwa peneliti bermaksud menggambarkan dan mendeskripsikan bagaimana
peran opinion leader MUI dalam menyikapi dan menyukseskan pilkada Kota Depok 2015.
Metode yang diambil peneliti adalah dengan menggunakan metode “indeph interview”. Yaitu wawancara secara mendalam dengan sumber
atau responden. wawancara dengan cara mendalam ini dimaksudkan untuk lebih memfokuskan persoalan yang menjadi pokok dari minat
penelitian. Sebagai bentuk metode ilmiah, metode wawancara secara umum dan wawancara secara khusus, lazim digunakan untuk melacak
berbagai gejala tertentu dan perspektif orang-orang yang terlibat di dalamnya.
8
2. Lokasi Penelitian
Lokasi penelitian dilakukan di Kota Depok sejak tanggal 1 April Maret 2016 sampai dengan 2 Juni 2016 yang beralamat di Jl. Nusantara
Raya No.2 Kelurahan Depok Jaya, Depok. 3.
Teknik Pengumpulan Data Dalam pengumpulan data ini penulis menggunakan beberapa
teknik sebagai berikut: a.
Observasi Observasi atau pengamatan merupakan salah satu teknik
pengumpulan data yang sering di gunakan untuk penelitian kualitatif.
9
Observasi adalah pengumpulan data yang digunakan untuk
8
Pawito, Penelitian Komunikasi Politik Kualitatif Yogyakarta: Lkis, 2007, h.133
9
M. Antonius Birowo, Metode Penelitian Komunikasi: Teori dan Aplikasi, Yogyakarta: Gitanyali, 2004, h. 186.