Pengertian Return Saham Macam-macam Return Saham

43

6. Return Saham

a. Pengertian Return Saham

Return pengembalian merupakan imbalan yang diperoleh dari investasi Abdul Halim, 2005: 34. Sedangkan saham merupakan surat bukti kepemilikan atas aset-aset perusahaan yang menerbitkan saham Eduardus Tandelilin, 2001. Jadi, return saham adalah hasil yang diperoleh oleh seorang investor atas hak kepemilikannya terhadap suatu perusahaan. Tujuan investor dalam berinvestasi adalah memaksimalkan return, tanpa melupakan faktor risiko investasi yang harus dihadapinya. Return merupakan salah satu faktor yang memotivasi investor berinvestasi dan juga merupakan imbalan atas jasa keberanian investor menanggung risiko atas investasi yang dilakukannya Eduardus Tandelilin, 2001: 47. Return saham berbanding positif dengan risiko, artinya semakin besar risiko yang ditanggung oleh pemegang saham, maka return keuntungan yang diperoleh akan semakin besar, dan sebaliknya semakin kecil risiko yang ditanggung oleh pemegang saham, maka return yang diperoleh akan semakin kecil. Jadi, return saham merupakan keuntungan yang diperoleh pemegang saham karena menginvestasikan dananya. Keuntungan tersebut dapat berupa dividen yield dan keuntungan dari selisih harga saham sekarang dengan periode sebelumnya capital gain. Return juga bisa diartikan sebagai 44 selisih antara jumlah yang diterima dengan jumlah yang diinvestasikan Brigham dan Houston, 2006: 215.

b. Macam-macam Return Saham

Menurut Jogiyanto Hartono 2010: 205 return dibagi menjadi dua macam, yaitu: 1 Return realisasi realized return Return realisasi merupakan return yang telah terjadi. Return realisasi dihitung dengan menggunakan data historis. Return realisasi penting karena digunakan sebagai salah satu pengukur kinerja dari perusahaan. Return realisasi atau return historis juga berguna sebagai dasar penentuan return ekspektasi expected return dan risiko dimasa mendatang. 2 Return ekspektasi expected return Return ekspektasi merupakan return yang diharapkan akan diperoleh investor dimasa mendatang. Berbeda dengan return realisasi yang sifatnya sudah terjadi, return ekspektasi sifatnya belum terjadi. Pada penelitian ini menggunakan return realisasi realized return yaitu return yang telah terjadi atau return yang sesungguhnya terjadi. Pengukuran return menurut teori pasar dapat diformulasikan sebagai berikut Jogiyanto Hartono, 2003: 110: 45 � = � � − � � − � � − � Keterangan: R it : tingkat keuntungan saham I pada periode t P it : harga penutupan saham I pada periode t periode penutupanakhir P it-1 : harga penutupan saham I pada periode sebelumnya.

c. Faktor-faktor yang Mempengaruhi Return Saham

Dokumen yang terkait

Analisis Pengaruh Economic Value Added dan Market Value Added Terhadap Return Saham Pada Perusahaan Manufaktur Sub Sektor Tekstil dan Garment yang Terdaftar Di BEI 2010-2014

0 4 1

FENOMENA UNDERPRICING SAHAM YANG DIPENGARUHI FAKTOR INTERNAL DAN EKSTERNAL (STUDI PADA PERUSAHAAN GO PUBLIC YANG TERDAFTAR DI BEI TAHUN 2007-2010)

1 24 209

ANALISIS PENGARUH KINERJA KEUANGAN PERUSAHAAN DAN FAKTOR EKONOMI MAKRO TERHADAP RETURN SAHAM PADA PERUSAHAAN SEKTOR PERBANKAN YANG TERDAFTAR DI BEI TAHUN 2011-2014

0 4 56

PENDAHULUAN Pengaruh Stock Split Terhadap Likuiditas Saham Dan Abnormal Return Saham Pada Perusahaan Yang Terdaftar Di Bei Tahun 2010-2014.

0 2 8

PENGARUH FAKTOR INTERNAL DAN EKSTERNAL TERHADAP AUDIT DELAY PADA PERUSAHAAN MANUFAKTUR YANG TERDAFTAR DI BEI Pengaruh Faktor Internal Dan Eksternal Terhadap Audit Delay Pada Perusahaan Manufaktur Yang Terdaftar Di Bei Periode 2013-2015.

0 2 16

PENGARUH RASIO KINERJA KEUANGAN TERHADAP RETURN SAHAM SEKTOR PERBANKAN YANG TERDAFTAR Pengaruh Rasio Kinerja Keuangan Terhadap Return Saham Sektor Perbankan Yang Terdaftar Di BEI Pada Tahun 2008-2012.

0 3 12

PENGARUH RASIO KINERJA KEUANGAN TERHADAP RETURN SAHAM SEKTOR PERBANKAN YANG TERDAFTAR Pengaruh Rasio Kinerja Keuangan Terhadap Return Saham Sektor Perbankan Yang Terdaftar Di BEI Pada Tahun 2008-2012.

0 3 15

Puji Astuti S4309030

0 1 86

PENGARUH KINERJA KEUANGAN TERHADAP RETURN SAHAM PADA PERUSAHAAN PERBANKAN YANG

0 0 67

BAB I PENDAHULUAN A. LATAR BELAKANG MASALAH - Pengaruh Kinerja Keuangan Terhadap Return Saham Pada Perusahaan Manufaktur Yang Terdaftar Di Bei

0 4 80