Komponen E-Commerce Proses Transaksi E-Commerce

2. Business-to-business B2B. Bisnis ke bisnis merupakan sistem komunikasi bisnis antar pelaku bisnis atau dengan kata lain transaksi secara elektronik antar perusahaan dalam hal ini pelaku bisnis yang dilakukan secara rutin dan dalam kapasitas atau volume produk yang besar 3. Consumer-to-consumer C2C. Konsumen ke konsumen merupakan transaksi bisnis secara elektronik yang dilakukan antar konsumen untuk memenuhi suatu kebutuhan tertentu dan pada saat tertentu pula.

2.1.4 Komponen E-Commerce

E-commerce memiliki beberapa komponen standar yang dimiliki dan tidak dimiliki transaksi bisnis yang dilakukan secara offline, yaitu Hidayat, 2008:7: 1. Produk: Banyak jenis produk yang bisa dijual melalui internet seperti komputer, buku, musik, pakaian, mainan, dan lain-lain. 2. Tempat menjual produk a place to sell: tempat menjual adalah internet yang berarti harus memiliki domain dan hosting. 3. Cara menerima pesanan: email, telpon, sms dan lain-lain. 4. Cara pembayaran: Cash, cek, bank draft, kartu kredit, internet payment misalnya paypal. 5. Metode pengiriman: pengiriman bisa dilakukan melalui paket, salesman, atau didownload jika produk yang dijual memungkinkan untuk itu misalnya software . Universitas Sumatera Utara 6. Customer service: email, formulir on-line, FAQ, telpon, chatting, dan lain- lain.

2.1.5 Proses Transaksi E-Commerce

Agar sebuah perdagangan antar pembeli dan penjual dapat dilakukan, maka harus ada satu proses tertentu. Proses transaksi e-commerce bisa mencakup tahap-tahap sebagai berikut Suyanto, 2003:46: 1. Show Penjual menunjukkan produk atau layanannya di situs yang dimiliki, lengkap dengan detail spesifikasi produk dan harganya. Hal ini bertujuan untuk memudahkan konsumen dalam menerima informasi atas barang yang ingin dibeli. 2. Register Konsumen melakukan register atau mendaftar untuk memasukkan data-data identitas, alamat pengiriman dan lain-lain. 3. Order Setelah konsumen memutuskan produk apa yang diinginkan, langkah selanjutnya adalah melakukan order pembelian. Dapat dilakukan dengan menghubungi si penjual melalui kontak yang tertera atau jika mengorder dari situs web dapat mengikuti langkah-langkah pembelian pada situs tersebut. 4. Payment Konsumen melakukan pembayaran dengan cara transfer ke nomor rekening penjual. Universitas Sumatera Utara 5. Verification Verifikasi data konsumen adalah konsumen diminta untuk mengisi kembali data-data pembayaran seperti, nomer rekening atau kartu kredit. 6. Deliver Produk yang dipesan dan sudah di bayar oleh konsumen transfer maka kemudian akan dikirimkan oleh penjual melalui kurir ke alamat konsumen.

2.1.6 Hambatan E-Commerce di Indonesia