Tinjauan Pustaka Sistematika Penulisan

c. Membandingkan hasil wawancara dengan hasil dokumen yang berkaitan dengan masalah yang diajukan. Peneliti memanfaatkan dokumen atau data sebagai bahan perbandingan.

E. Tinjauan Pustaka

Sebelum penulis mengkaji tulisan ini, ada beberapa tulisan yang membahas tentang pemberdayaan anak jalanan salah satunya Tesis yang ditulis oleh mahasiswa Kessos Universitas Indonesia Rajuminropa dengan judul Pemberdayaan Anak Jalanan dari Keluarga Miskin . Tesis Abu Tandeng K. Maryam dengan judul “Pelaksanaan Program Peningkatan Kesejahteraan Anak Jalanan” . Dalam karya mahasiswa Program Studi Sosiologi Universitas Indonesia fokus pembahasannya mengenai masalah anak jalanan, tetapi penulis tidak menafikan diri bahwa dalam skripsi ini banyak data-data yang diambil dari karya ilmiah tersebut, meskipun hanya sebagai data sekunder yang fungsinya sebagai pelengkap data primer. Skripsi yang penulis angkat ini adalah kompilasi analisa dari literatur- literatur yang ada untuk membahas Pelaksanaan Pemberdayaan Anak Jalanan Melalui Keterampilan di Panti Sosial Asuhan Anak Putra Utama V Duren Sawit, dimana dalam pembahasannya penulis hanya membatasi pada program keterampilan.

F. Sistematika Penulisan

Skirpsi ini terdiri dari LIMA BAB yang masing-masing mempunyai sub- sub Bab dengan penyusunan sebagai berikut: BAB I Pendahuluan : diawali dengan latar belakang masalah, pembatasan dan perumusan masalah, tujuan dan manfaat penelitian, metode penelitian yang digunakan, tinjauan pustaka serta sistematika penulisan. BAB II Tinjauan teoritis terdiri dari : Pengertian Pelaksanaan, Pemberdayaan yang meliputi : Pengertian Pemberdayaan, Program dan Proses Pemberdayaan, Tahapan-Tahapan Pemberdayaan, Masalah Anak Jalanan Meliputi: Pengertian Anak Jalanan, Kategori Anak Jalanan, Ciri-Ciri Anak Jalanan, Penyebab Mereka Menjadi Anak Jalanan, Penanganan Masalah Anak Jalanan, Pengertian Keterampilan. BAB III Gambaran umum tentang Panti Sosial Asuhan Anak yang meliputi : Tinjauan umum lokasi penelitian, Latar Belakang berdirinya panti, Maksud dan Tujuan didirikan Panti Sosial Asuhan Anak,Visi dan Misi Panti, Sarana dan Prasarana Panti serta Struktur Kepengurusan dan Program kegiatan panti. BAB IV Analisa pelaksanaan program pemberdayaan anak jalanan melalui keterampilan terdiri dari: Bidang Pelatihan Keterampilan meliputi, Metode Pelaksanaan Program Keterampilan, Pelaksanaan Program Keterampilan, Hasil dari Pelaksanaan Program Keterampilan, Faktor Pendukung dan Penghambat Pemberdayaan Anak Jalanan Melalui Keterampilan. BAB V Penutup meliputi saran dan kesimpulan DAFTAR PUSTAKA LAMPIRAN

BAB II TINJAUAN TEORITIS

A. Pelaksanaan

Pelaksanaan dalam kamus Bahasa Indonesia berarti proses, cara, perbuatan, melaksanakan rancangan, keputusan, dan sebagainya. 19 Istilah pelaksanaan dalam ilmu manajemen adalah actuating yang berarti sebagai usaha menggerakan anggota-anggota kelompok demikian rupa hingga mereka ingin mencapai sesuatu dan berusaha untuk mencapai sasaran yang diinginkan oleh pihak manajer oleh karena mereka ingin mencapainya. Actuating merupakan bagian vital dari pada proses manajemen, actuating khusus berhubungan dengan orang-orang. 20 Jadi pelaksanaan adalah suatu proses atau tindakan yang dilakukan organisasi atau lembaga untuk mencapai suatu tujuan yang diinginkan, dan merupakan suatu rencana dengan memanfaatkan persiapan yang dilakukan lembaga atau organisasi.

B. Pemberdayaan 1. Pengertian Pemberdayaan

Istilah pemberdayaan diartikan sebagai upaya memperluas horizon pilihan bagi masyarakat, dengan upaya pendayagunaan potensi pemanfaatan yang sebaik- 19 DEPDIKNAS, Kamus Besar Bahasa Indonesia Jakarta : Balai Pustaka, 2005 cet ke-3 h. 627. 20 Aliminsyah. SE. dan Drs. Patji, MA. “Kamus Istilah Manajemen”.CV. Yrama widya, Bandung 2004