Bagaimana prosesi Seblang dulu dan sekarang? Apakah ada perbedaan penyajian? Apa saja peralatan dan perlengkapan yang digunakan untuk prosesi Adat Seblang? Apa makna Ritual Tari Seblang bagi anda? Kapan Ritual Seblang dilaksanakan?

Seblang itu. Selain untuk mensyukuri nikmat panen yang melimpah juga untuk menolak bala dari segala bentuk penyakit, segala bentuk kejahatan dan dari hal-hal yang tidak baik untuk Desa Olehsari beserta warganya mbak. 2. Bagaimana prosesi Seblang dulu dan sekarang? Apakah ada perbedaan penyajian? Sepertinya ya sama saja mbak, cuman Seblang itu mengadakannya harus tepat waktu nggak bisa sembarangan mengadakan. Harus diadakan di Olehsari kalau Seblang yang ini karena memang tempatnya harus disini. Ini bukan ritual sembarangan, bukan tarian yang sembarangan juga mbak menurut saya. 3. Apa saja peralatan dan perlengkapan yang digunakan untuk prosesi Adat Seblang? Setahu saya banyak sih mbak peralatan dan perlengkapannya, tapi yang tahu pasti ya orang-orang adat itu. Yang jelas sekarang tempatnya Seblang nari ada sendiri. Jadi tinggal ngasih tethek mbengeknya. 4. Apa makna Ritual Tari Seblang bagi anda? Ritual Seblang memiliki makna tersendiri menurut saya karena Seblang ini apa ya mbak soalnya memang sepertinya desa ini nggak mungkin nggak ngadain Seblang. Seblang ini sudah seperti kewajiban dan tanggung jawab yang harus diemban bersama karena Seblang juga yang membawa banyak rasa aman pada seluruh warga desa. kalau nggak ada Seblang ya bagaimana? Ya nggak mungkin itu wes mbak. Seblang itu bermakna banyak bagi warga karena dengan Seblang, semua warga desa merasa desa aman dari hal- hal jahat yang tidak diinginkan, ya gimana lagi namanya juga Using banyak hal-hal gaib terjadi disini. Biar aman juga dari kecelakaan-kecelakaan, penyakit-penyakit, dan hal yang tidak diinginkan lainnya. Selain itu yang punya sawah juga biar tetap dapat panenan yang bagus, yang kerja selain nyawah juga biar dapat rejeki yang bagus mbak, ya begitulah menurut saya mbak. 5. Kapan Ritual Seblang dilaksanakan? Seblang dilaksanakan setiap beberapa hari setelah hari raya mbak, tapi harinya juga nggak bisa sembarangan mbak karena harus ada yang kejiman dulu baru bisa diadakan Seblang . Harinya itu pasti hari Jum’at atau hari Senin, selalu dua hari itu saja lainnya hari itu sepengetahuan saya tidak pernah mbak. 6. Menurut anda, haruskah Seblang dilaksanakan setiap tahunnya?