Pre Test Perlakuan Treatment

71

3.1.2.1 Pre Test

Pre test akan dilakukan pada semua narapidana sebelum diberi treatment perlakuan dan untuk pengambilan sampel yang berjumlah 10 narapidana yang memiliki tingkat keterbukaan atau pengungkapan diri sangat rendah, rendah dan sedang. Namun agar layanan bimbingan kelompok yang diberikan dapat berjalan dengan efektif dan dinamika kelompok dapat tercapai, maka peneliti sengaja memasukkan narapidana yang memiliki tingkat keterbukaan atau pengungkapan diri tinggi dan sangat tinggi.

3.1.2.2 Perlakuan Treatment

Tujuan perlakuan atau treatment dalam penelitian ini adalah untuk meningkatkan kemampuan pengungkapan diri pada narapidana wanita di Lembaga Pemasyarakatan Klas IIA Wanita Semarang. Perlakuan atau treatment yang diberikan peneliti dalam topik peningkatan kemampuan pengungkapan diri pada narapidana yaitu berupa bimbingan kelompok. Perlakuan atau treatment berupa bimbingan kelompok akan dilaksanakan selama delapan kali pertemuan dan masing-masing pertemuan berlangsung kurang lebih 60 menit. Setiap pertemuan bimbingan kelompok dilaksanakan empat tahap yaitu, tahap pembentukan, tahap peralihan, tahap kegiatan dan tahap pengakhiran. 72 Tabel 3.1 Rencana Pemberian Layanan Bimbingan Kelompok Topik Tugas NO Kegiatan Materi Tempat Waktu 1. Try Out Skala pengungkapan diri uji coba Ruang Konseling 60 menit 2. Pretest Skala pengungkapan diri Ruang Konseling 60 menit 3. Kontrak kegiatan Kesepakatan bersama Ruang Konseling 30 menit 4. Pertemuan I Pengertian dan pentingnya Pengungkapan diri Ruang Konseling 60 menit 5. Pertemuan II Menumbuhkan kemampuan menyesuaikan diri Ruang Konseling 60 menit 6. Pertemuan III Mengembangkan Rasa Percaya Diri Ruang Konseling 60 menit 7. Pertemuan IV Menjadi Pribadi yang Kompeten Ruang Konseling 60 menit 8. Pertemuan V Mengembangkan sikap ekstovert Ruang Konseling 60 menit 11. Pertemuan VI Mengelola Emosi Ruang Konseling 60 menit 10. Pertemuan VII Membangun berpikir positif Ruang Konseling 60 menit 11. Pertemuan VIII Pribadi obyektif dan terbuka Ruang Konseling 60 menit 12. Posttest Skala pengungkapan diri Ruang Konseling 60 menit

3.1.2.3 Post Test