Gambaran Umum Jenis-Jenis Kayu Manis

2.6.1 Gambaran Umum

Klasifikasi ilmiah atau taksonomi dari kayu manis Cinamomum burmanii adalah sebagai berikut: 35 Kingdom : Plantae Divisi : Spermatophyta Sub divisi : Angiospermae Kelas : Dicotyledoneae Ordo : Ranales Famili : Lauraceae Genus : Cinnamomum Spesies : Cinnamomum burmanii Tinggi tanaman kayu manis berkisar antara 5-15 m, kulit pohon berwarna abu- abu tua berbau khas, kayu berwarna merah coklat muda. Daun tunggal, kaku seperti kulit, letak berseling, panjang tangkai daun 0,5-1,5 cm, dengan 3 tulang daun yang tumbuh melengkung. Bentuk daun elips memanjang, panjang 4-14 cm, lebar 1,5-6cm, ujung runcing, tepi rata, permukaan atas licin warnanya hijau, permukaan bawah bertepung warnanya keabu-abuan. Daun muda berwarna merah pucat. 35 Bunganya berkelamin dua atau bunga sempurna berwarna kuning. Ukurannya kecil. Kelopak bunga berjumlah 6 helai dalam dua rangkaian. Bunga ini tidak bertajuk bunga. Benang sarinya berjumlah 12 helai yang terangkai dalam empat kelompok, kotak sarinya beruang empat. Buahnya berbiji satu dan berdaging. Bentuknya bulat memanjang. Warna buah muda adalah hijau muda sedangkan buah tua berwarna ungu tua. Panjang buah sekitar 1,3-1,6 cm dan diameter 0,35-0,75 cm. Panjang biji 0,84-1,32 cm dan diameter 0,59-0,68 cm. 35

2.6.2 Jenis-Jenis Kayu Manis

Di dunia tercatat 54 jenis tanaman kayu manis Cinnamomum spp dan jenis 12 diantaranya ada di Indonesia. Jenis-jenis kayu manis yang banyak ditanam di Indonesia adalah Cinnamomum burmanii, Cinnamomum zeylanicum dan Cinnamomum cassia Tabel 1. 36 Universitas Sumatera Utara Tabel 1. Karakteristik Tiga Jenis Kayu Manis Cinnamomum spp 36 NO. KARAKTERISTIK C. burmanii C. zeylanicum C. cassia 1. Bentuk tajuk Silendris Oval Lancip 2. Bentuk daun Elips Elips Elips 3. Ukuran daun : a. Lebar b. Panjang 2-4 cm 1 cm 4-6 cm 1,2 cm 6-10 cm 1,3 cm 4. Warna daun Hijau muda Hijau tua Hijau tua 5. Bentuk buah Bulat lonjong Bulat lonjong Bulat lonjong 6. Ukuran buah : a. Lebar b. Panjang c. Berat1000 biji 0,9 cm 1 cm 0,55 kg 0,8 cm 1,2 cm 0,65 kg 1,0 cm 1,3 cm 0,75 kg 7. Hasil kering 450 grbatang 150 grbatang 850 grbatang 8. Aroma kulit kering Kuat Sedang Sedang 9. Warna kulit kering Coklat muda –tua Kuning kecoklatan Coklat muda 10. Kadar minyak : a. Daun b. Kulit batang c. Kulit dahan 0,12 3,45 2,38 3,53 3,95 3,06 2,98 3,78 4,05 11. Kadar sinamaldehid 69,3 48,2 72,2 12. Kadar eugenol 15 83 26 13. Bentuk produk Kulit Kulit dan minyak Cinadan Vietnam minyak Dari tiga jenis kayu manis diatas Cinnamomum burmanii adalah tanaman kayu manis yang banyak ditanam di Provinsi Sumatera. Berdasarkan laporan Direktorat Jendral Perkebunan 1983, luas pertanaman Cinnamomum burmanii di seluruh Indonesia tercatat 74.344 ha dengan produksi 17.041 ton. Dari jumlah luas areal tersebut terdapat 21.222 ha di provinsi Sumatera Barat dan 39.760 ha di Provinsi Jambi. 36 Beberapa bahan yang terkandung dalam kayu manis Cinnamomum burmanii adalah minyak atsiri, eugenol, sinamaldehid, safrol, tannin, kalsium oksalat, damar dan zat penyamak. Penelitian menunjukkan bahwa zat aktif yang paling berperan sebagai anti mikroba dari kayu manis adalah sinamaldehid dan eugenol. Selain itu diperkirakan bahwa bahan-bahan dari kayu manis Cinnamomum Universitas Sumatera Utara burmanii tersebut dapat menghambat aktifitas dan pertumbuhan jamur, diantaranya Candida albicans. 14,19

2.6.3 Kandungan dan Kegunaan Kayu Manis Cinnamomum burmanii