GAMBARAN UMUM DAERAH PERUSAHAAN

66 d. Departemen Marketing Departemen Marketing dipimpin oleh Area Sales and Promotion Manager ASPM yang mempunyai tugas untuk menangani pemasaran produk melalui promosi yang bertujuan memperkenalkan produk kepada masyarakat agar lebih dicintai. e. Departemen Procces Development and Quality Control PDQC Departemen PDQC dipimpin oleh Branch Procces Development and Quality Control Manager BPDQCM yang mempunyai tugas untuk menjaga kualitas mutu produk yang diperiksa melalui pengawasan mutu pada saat penerimaan bahan baku incoming, proses produksi process serta barang jadi outgoing. f. Departemen Manufacturing Departemen Manufacturing dipimpin oleh Production Manager yang mempunyai tugas merencanakan, mengkoordinir, mengarahkan dan mengendalikan kegiatan manucfaturing yang meliputi:  Production Planning and Inventory Control PPIC Production Planning and Inventory Control dipimpin oleh PPIC Supervisor yang bertugas sebagai perencana proses produksi berdasarkan informasi yang didapatkan dari departemen marketing, mengendalikan stok bahan baku untuk proses produksi serta menetapkan jadwal produksi.  Production Production dipimpin oleh tiga Production Shift Supervisor yang bertugas sebagai bagian yang bertanggung jawab dalam mengolah bahan baku menjadi barang jadi yang siap dipasarkan di pasaran. 67  WareHouse Ware House dipimpin oleh Ware House Raw Material Supervisor dan Ware House Finished Goods Supervisor yang bertugas sebagai bagian yang bertanggung jawab menyimpan secara FIFO bahan baku dan barang jadi.  Technical Technical dipimpin oleh Technical Supervisor yang bertugas untuk melakukan pemeriksaan, perawatan dan perbaikan fungsi dan performa mesin pada seluruh mesin yang ada di perusahaan, terlebih pada mesin-mesin yang terkait dengan proses produksi.

IV.5. WAKTU KERJA DAN TUGAS KERJA BERGILIR SHIFT

Waktu kerja pada umumnya adalah 6 enam hari seminggu dengan jumlah jam kerja 7 tujuh jam sehari dan 40 empat puluh jam seminggu, yang dilakukan dalam tugas kerja normal ataupun tugas kerja bergilir shift. Bagi kantor, pabrik, atau pada bagian lain yang bekerja atas dasar 5 lima hari seminggu, maka tiap harinya bekerja 8 delapan jam kerja. Untuk jenis-jenis pekerjaan dan lokasi kerja tertentu, seperti pekerjaan bagian pemasaran dan penjualan maka pekerja bertanggung jawab untuk mengatur pemanfaatan waktu kerja agar dapat mencapai standar hasil kerja yang ditetapkan dengan sekurang-kurangnya memenuhi standar waktu kerja tersebut. Apabila karena faktor kemampuan, keterampilan serta kemauan kerjanya sehingga untuk mencapai standar hasil kerja memerlukan waktu yang melebihi waktu kerja yang sudah ditetapkan maka hal itu menjadi tanggung jawab pekerja sendiri. Sehubungan dengan kebutuhan pekerjaan tertentu atau pada bidang pekerjaan tertentu, maka pekerja dapat diatur dan diminta untuk melaksanakan tugas kerja