Tanggapan Informan Terhadap Kegiatan-kegiatan yang Dilakukan Puskesmas Tanjung Rejo

51

4.5.5. Tanggapan Informan Terhadap Kegiatan-kegiatan yang Dilakukan Puskesmas Tanjung Rejo

Hasil wawancara mengenai tanggapan informan terhadap kegiatan-kegiatan yang dilakukan Puskesmas Tanjung Rejo, secara lengkap dapat dilihat dalam matriks 4.5.5. Matriks 4.5.5 Tanggapan Informan Terhadap Kegiatan-kegiatan yang Dilakukan Puskesmas Tanjung Rejo INFORMAN TANGGAPAN INFORMAN 1 Ya, baiklah kepada kebersihan. Pernah dengar dan jadi peserta penyuluhan. Penyuluhan ya masalah PHBS yang sehat-sehat lah dibilangin kepada masyarakat, cara sehat, lingkungan sehat... 2 Sebetulnya bagus cuma kurang sering aja. kadang kan orang gini, kalau orang dikasi tau penataran kalau sudah lamakan jadi lupa. 3 Sebenarnya saya selaku masyarakat hmmm...yang sadar diri, terima kasih sekali, sehingga pihak-pihak terkait atau insatansi terkait kesehatan berkesinambugan melakukan tugas-tugas kesehatan seperti penyuluhan kepada masyarakat kami. Saya sebagai katakanlah sebagai tokoh masyarakat selalu juga di kantor desa selalu bergabung dengan kader-kader jadi sering ikut penyuluhan. Penyuluhan tertama sekali yaitu apa itu...em..bumil, balita yaitu untuk lansia juga terutama jadi semua pihak masyarakat yang kurang mampu itu terlayani. 4 Ya, gimana ya...informan kelihatan bingung hhmm...bagus seh..bermanfaat saya pikir.. 5 Ya, bagus sekali. Sarannya maunya lebih sering datang untuk memberi penyuluhan kesehatan tentang PHBS itu kepada masyarakat. Imunisasi kan sering, trus kami dianjurkan juga dan wajib dianjurkan cuci tangan pake sabun sebelum makan. Banyak seh, aku lupa lagi tentang penyuluhannya hehehe informan tertawa. Trus ada juga penyuluhan yang dianjurkan kader untuk memberi ASI sampai 2 tahun itu yang penting biar anaknya kebal dari penyakit dan sehat. Penyuluhan DBD juga, dianjurkan untuk membakar sampah, membersihkan bak mandi dan penampungan air, WC jangan yang WC cemplung. Saya lihat di sini, sudh ada 52 sedikit kemajuan. Masyarakat sudah mulai membuat WC, ga WC cemplung lagi. Kebetulan jembatan sudah mulai selesai, jadi masyarakat beli bahannya gak susah lagi. 6 Penyuluhannya baguslah. Saya ikut juga. Disuruh biar hidup sehat, kalau sakit cepat berobat. Dari hasil wawancara yang diperoleh, dapat dilihat bahwa seluruh informan mengatakan bahwa kegiatan-kegiatan yang dilakukan oleh Puskesmas sudah baik. Informan berharap agar kegiatan-kegiatan penyuluhan semakin sering dilakukan. 4.5.6. Pengaruh yang Dirasakan Informan Melalui Kegiatan Penyuluhan yang Dilakukan Puskesmas Tanjung Rejo Penyuluhan yang dilakukan Puskesmas Tanjung Rejo merupakan salah satu kegiatan dalam peningkatan PHBS. Dari hasil wawancara mendalam, didapat tanggapan informan mengenai kegiatan tersebut seperti tertuang dalam matriks berikut ini. Matriks 4.5.6 Pengaruh Kegiatan Penyuluhan Bagi Informan INFORMAN PERNYATAAN INFORMAN 1 Ya, baiklah kepada kebersihan. Pernah dengar dan jadi peserta penyuluhan. Penyuluhan ya masalah PHBS yang sehat-sehat lah dibilangin kepada masyarakat, cara sehat, lingkungan sehat... 2 Saya ikutlah, biar tau, kita mengerti cemana hidup sehat, bagaimana caranya kita sehat kan diberitahu. Kalo penyuluhan kesehatan kayak mengenai balita rentan dari penyakit, harus di jaga dengan baik. Menyusui harus menjaga payudara, trus ASI kan paling baik untuk bayi 3 Ya..jadi tau lah buk. Saya senang karna masyarakat yang kurang mampu jadi terlayani dan juga jadi tau juga, dapat informasi baru gitu lah buk. 4 Hmmm...informan malu dan bingung yah...lupa lah. Ya cuma tau aja. Ya tertarik lah untuk berperilaku hidup bersih sehat itu. Manfaat untuk masyarakat, hhmm...hhmm..kalau 53 rakyatnya sadar, ya kita seneng, sama sama sehat lah... 5 Saya jadi termotivasi untuk menjaga kebersihan dan kesehatan keluarga yang terutama. Mudah-mudahan masyarakat sini juga tau, sehat semua. 6 Ya, biar sehat. ga gatal-gatal nih.. kayak ibu ke ladang tapi tetap sehat. Dari hasil wawancara dapat disimpulkan bahwa seluruh informan mendapat pengaruh positif dari kegiatan penyuluhan yang dilakukan Puskesmas Tanjung Rejo. Informan mendapat informasi mengenai bagaimana cara sehat dan bersih dari tidak tahu menjadi tahu. 1 Informan termotivasi untuk menjaga kebersihan dan kesehatan keluarganya.

4.5.7. Peran Kelompok Pemberdayaan Masyarakat