Metode Pengumpulan Data Metode Analisis Data

28

3.4. Metode Pengumpulan Data

Pengumpulan data primer dilakukan dengan wawancara mendalam indeph interview di lokasi, pemilihan informan berdasarkan key informan, melakukan wawancara mendalam indeph interview tentang topik penelitian berdasarkan pedoman wawancara yang telah disusun peneliti. Alat yang digunakan pada saat wawancara adalah tape recorder. Untuk data sekunder diperoleh data dari Puskesmas Tanjung Rejo dan data dari Kecamatan Tanjung Rejo Kabupaten Deli Serdang.

3.5. Metode Analisis Data

Pengolahan data dilakukan dengan menggunakan program EZ-TEXT, dimana terlebih dahulu peneliti membuat transkrip wawancara yang diperoleh dari mendenganrkan berulang-ulang hasil rekaman wawancara dan catatan lapangan field note. Setelah itu peneliti mulai merancang template, diawali dengan membentuk database baru pengisian nama penelitian, pertanyaan terbuka, informasi informan dan coding jika diperlukan. Langkah selanjutnya adalah memasukkan data entering data sampai seluruh data selesai dimasukkan. Selanjutnya peneliti meminta EZ- TEXT untuk membuat laporan menurut informan maupun pertanyaan-pertanyaan. Untuk mempermudah analisis data, peneliti mencetak seluruh laporan yang dibutuhkan. Analisis data dilakukan berdasarkan variabel penelitian, lalu dianalisa dan dikaji dengan membandingkan hasil wawancara sebelumnya. 29 BAB 4 HASIL PENELITIAN 4.1. Letak Geografis Wilayah Puskesmas Tanjung Rejo terletak di Kecamatan Percut Sei Tuan dengan luas wilayah 134,13 KmĀ², dengan batas wilayah sebagai berikut : Sebelah Utara : berbatasan dengan Selat Malaka Sebelah Selatan : berbatasan dengan kota Medan Sebelah timur : berbatasan dengan Kecamatan Batang Kuis Sebelah Barat : berbatasan dengan Kecamatan Labuhan Deli Wilayah Puskesmas Tanjung Rejo terdiri dari 9 desa. Secara terperinci keterangan desa dapat dilihat pada tabel 4.1. Tabel 4.1. Kondisi Geografis Wilayah Puskesmas Tanjung Rejo Tahun 2008 No Desa LuasKm 1 Saentis 24 2 Tj. Rejo 19 3 Sampali 23.93 4 Medan Estate 6.9 5 Tj. Selamat 16.33 6 Cinta damai 11.76 7 Percut 10.63 8 Cinta Rakyat 1.5 9 P.Lalang 20.1 Jumlah 134.13 Sumber : BPS Kabupaten Deli Serdang, 2008 29 30 4.2. Kondisi Demografi 4.2.1. Penduduk