65
2. Coding Data diberikan kode khusus peneliti untuk memudahkan
dalam pengelompokkan dan analisis data kemudiannya. Pada tahap ini juga dilakukan kodifikasi data untuk menjaga
otentifikasi dan kerahasian responden. 3. Entry
Data dimasukkan sesuai kategori setlah proses kodifikasi ke dalam program pada komputer yang telah disediakan.
4. Cleaning Data yang telah dimasukkan ke program dalam komputer
dilakukan pembersihan atau pengecekkan kembali data yang telah dianalisis. Pada tahap ini dilakukan pemilahan jika terdapat
data yang tidak sesuai atau terdapat kesalahan sebelum akhirnya dilakukan pengolahan dan analisis data.
4.9. Analisis Data
Analisis data pada penelitian ini dilakukan secara deskriptif analitik. Analisis data dilakukan secara statistik menggunakan program
olah data statistik. Pada penelitian ini dilakukan analisis secara univariat dan bivariat. Gambaran masalah pada variabel dependen dan independen
dianalisis secara univariat. Sedangkan untuk hubungan diantara variabel dependen dan independen dilakukan secara bivariat.
66
4.9.1. Analisis Univariat
Analisis univariat dilakukan pada setiap variabel dari penelitian ini baik dependen maupun independen. Hasil analisis
univariat ini disajikan dengan menggunakan tabel distribusi frekuensi dan persentase dari setiap variabel. Variabel tersebut
meliputi variabel dependen berupa riwayat penyakit diare dan variabel independen berupa sarana sanitasi dasar, yaitu sarana air
bersih, jamban, saluran pembuangan air limbah, pengelolaan sampah rumah tangga, kebiasaan cuci tangan setelah buang air
besar ibu balita, kebiasaan cuci tangan sebelum makan ibu balita serta kebiasaan jajan.
4.9.2. Analisis Bivariat
Analisis bivariat dilakukan untuk menguji hubungan antar variabel yang diujikan dalam hipotesis antara variabel dependen
dengan variabel independen. Analisis ini juga memungkinkan menganalisis pengaruh variabel independen terhadap variabel
dependen. Analisis bivariat ini menggunakan uji chi square dengan Penelitian ini menggunakan derajat kemaknaan α 0,05 dengan
Confidential Interval CI 95 untuk melakukan pengujian terhadap hipotesis penelitian terhadap dua variabel yang diduga
berhubungan atau berkolerasi. Uji chi square memiliki persamaan sebagai berikut :